POJOK BEST : Berani Mencoba Hal Baru

Berita Lainnya - 24 July 2022

 

Penulis: Riana Weningtyas | Editor: Nunut Dumariana

 

Seorang anak berusia lima tahun terlihat sangat senang ketika ia melihat sang kakak bermain sepeda. Ia melihat ekspresi kakaknya yang begitu semangat menggenjot pedal sepeda sambil mengelilingi taman di depan rumah. Seketika dalam hati anak tersebut  timbul keinginan untuk bisa bermain sepeda seperti kakaknya. Anak itu pun berlari mendekati sang ayah dan meminta untuk diajari naik sepeda seperti sang kakak. 

Di hari berikutnya, ayahnya mengajarinya. Dengan yakin dia  menaiki sepeda dan sang ayah memegangi dari belakang. Namun setelah naik dan menggenjot pedal sepeda, tiba-tiba si anak mulai ragu karena dia mulai merasa sepeda yang dinaikinya seperti akan terjatuh. Melihat anaknya yang mulai ragu, ayahnya memperkuat pegangannya dan menyakinkan anaknya bahwa dia aman. 

 

Anak itu pun akhirnya mencoba lagi hingga tiba akhirnya sang ayah merasa bahwa anaknya bisa bermain sepeda tanpa harus dipegangi. Perlahan sang ayah melepas sepeda dan anak tersebut tersadar bahwa sang ayah tak memeganginya lagi. Anak itu mulai ragu dan terjatuh, dia takut karena merasa tidak aman tanpa pegangan sang ayah. Sang ayah pun mendatangi dan menolong si anak untuk bangun dan mencoba lagi. Sang ayah berkata, “Ayo, nak, coba lagi. Meski tidak ayah pegang, tapi ayah tetap mengikutimu dari belakang, ayah akan menolongmu jadi jangan takut.” Si anak pun mulai mencoba lagi dan lagi. Dia tetap mencoba meskipun dia terjatuh beberapa kali. Setelah beberapa hari mencoba dan beberapa kali terjatuh anak itupun akhirnya bisa naik sepeda seperti sang kakak.

 

Sobat AKJ, sering kali kita yang merasa sudah dewasa justru kehilangan keberanian kita. Padahal waktu masih kecil kita begitu berani mencoba hal-hal yang baru kita temui. Semakin kita dewasa, semakin kita tahu banyak hal yang justru membuat kita menjadi semakin takut karena kita sudah tahu kemungkinan akan kegagalan yang bisa kita alami. Atau bisa saja karena kita takut memulai hal yang baru karena kita sudah nyaman dengan keadaan kita sekarang ini. Istilah kerennya kita terjebak dengan zona nyaman.

 

Seperti cerita di atas, si anak tetap berani mencoba meski dia tahu akan terjatuh. Dia percaya bahwa ayahnya selalu bersamanya untuk membantunya, mengangkatnya ketika dia terjatuh,  sampai dia berhasil. Begitu juga dengan kehidupan kita, jangan takut untuk mencoba hal-hal baru dan jangan takut untuk gagal, karena kita tahu bahwa Tuhan turut bekerja dalam segala hal yang kita kerjakan. Ingatlah selalu untuk menyertakan Tuhan dalam segala keputusan dan tindakan yang kita ambil, agar kita memiliki keberanian mencoba hal baru dan tetap memiliki damai sejahtera dan semangat untuk mencoba lagi ketika gagal.

 

 

Berita BPK PENABUR Jakarta - 31 May 2024
REKAP PRESTASI SISWA - MEI 2024
Berita BPK PENABUR Jakarta - 20 May 2024
Upacara Bendera - Senin, 20 Mei 2024
Upacara Bendera - Senin, 20 Mei 2024
Berita BPK PENABUR Jakarta - 22 July 2024
MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) Angkata...
MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) Angkata...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 31 August 2024
REKAP PRESTASI SISWA BULAN JULI-AGUSTUS 2024
REKAP PRESTASI SISWA BULAN JULI-AGUSTUS 2024
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 August 2024
AKAPRENUER PERIOD 2 TP 2024/2025
AKAPRENUER PERIOD 2 TP 2024/2025
Berita Lainnya - 30 January 2022
POJOK BEST: Mengampuni
Berita Lainnya - 31 January 2022
POJOK BEST: Your Mouth, Your Choice
Once upon a time, my mother moved plants from one...
Berita Lainnya - 31 January 2022
Selamat kepada Ketua OSIS dan Wakil Ketua OSIS 20...
Selamat kepada Sally dan Alinka yang telah terpil...
Berita Lainnya - 05 January 2022
Ibadah Gukar SMAK PENABUR Kota Jababeka “Jadikan ...
Untuk mengawali tahun 2022, guru dan karyawan SMA...
Berita Lainnya - 01 February 2022
POJOK BEST: Taat seperti Abraham
Ketika usianya sudah senja, Abraham diberikan ket...
Berita Lainnya - 08 January 2023
Pojok Best : Melakukan Kebaikan
Berita Lainnya - 10 January 2023
Pojok Best : Pojok Best : Janganlah Jemu Berbuat ...
Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik, karena apa...
Berita Lainnya - 11 January 2023
Pojok Best : Janganlah Menyerah!
Menyerah atau pasrah pernahkah kita merasakannya?...
Berita Lainnya - 12 January 2023
Pojok Best : Tebarkan Kebaikan Bagi Sekitar
Kebaikan merupakan hal yang mudah dilakukan namun...
Berita Lainnya - 13 January 2023
Pojok Best : Siapa Sangka?
Pernahkah kalian mengalami kesulitan atau rintang...
Berita Lainnya - 11 September 2023
Caring Moment: Gembira membantu keluarga
Berita Lainnya - 12 September 2023
Caring Moment: Membantu Hal-hal Sederhana
Caring Moment: Membantu Hal-hal Sederhana
Berita Lainnya - 13 September 2023
Caring Moment: Membantu Ibu
Caring Moment: Membantu Ibu
Berita Lainnya - 14 September 2023
Caring Moment: Liburan di rumah saja
Caring Moment: Liburan di rumah saja
Berita Lainnya - 22 September 2023
Pojok Best : Kunci Menuju Kesuksesan dan Kebahagi...
Ketekunan adalah kapal yang membawa kita ke pelab...
Berita Lainnya - 04 March 2024
Pojok Best : Kerja Keras menghasilkan Buah yang B...
Berita Lainnya - 05 March 2024
Pojok Best : Keberanian dari Allah
Mari pandang kesetiaan Tuhan yang menyertai seti...
Berita Lainnya - 06 March 2024
Pojok Best : Dia Pasti Tolong
Tuhan akan membantu kita dalam pergumulan kita se...
Berita Lainnya - 07 March 2024
Pojok Best : Menang Melawan Rasa Takut
Tuhan akan memberikan kemenangan kepada orang-ora...
Berita Lainnya - 08 March 2024
Pojok Best : Berani Menghadapi Masalah
Marilah kita berdoa kepada Tuhan untuk meneguhkan...

Choose Your School

GO