Cerita Sobat AKJ : Dari Semarang hingga Akmil

Berita Lainnya - 11 November 2024

Dari Saloka hingga Akmil: Pengalaman Berharga Karyawisata SMAK PENABUR Kota Jababeka

 

Penulis : Flora

Editor: Tim Medsos AKJ

 

Bulan September menjadi salah satu waktu yang paling ditunggu oleh siswa/i kelas XII. SMAK PENABUR Kota Jababeka mengadakan karya wisata ke Yogyakarta dan Semarang. Perjalanan dimulai dengan semangat tinggi. Dua bus besar membawa kami dari sekolah tepat pukul 9 malam menuju Semarang. Meski perjalanan malam yang memakan waktu delapan jam terasa panjang, kami mengisinya dengan bernyanyi dan bercanda, sementara beberapa teman tertidur pulas.

 

Setibanya di Semarang, kami memulai kunjungan ke Universitas Diponegoro. Kami mendapat wawasan tentang kehidupan kampus dan informasi penting mengenai berbagai program studi yang ada di sana. Setelah makan siang, kami menghabiskan waktu di Saloka, sebuah taman hiburan di Semarang. Bersama Jason, Dani, Hendra, dan Yohana, saya mencoba berbagai wahana menantang seperti rumah hantu, halilintar, hingga roller coaster.

 

Hari kedua kami berkunjung ke Akademi Militer di Magelang. Kami disambut dengan arsitektur megah dan patung-patung bersejarah yang menggambarkan perjuangan militer. Kisah tentara wanita yang gugur dalam perang Irian Barat benar-benar menyentuh hati saya, hingga membuat saya menitikkan air mata. Tak hanya terkesan dengan kisah bersejarahnya, kami juga menikmati jajanan tradisional yang membawa kembali kenangan masa kecil. Setelah itu, kami melanjutkan perjalanan ke Universitas Atmajaya. Perpustakaan mereka sangat mengesankan dengan koleksi buku-buku yang menarik. Hari kedua ditutup dengan kunjungan ke Candi Prambanan yang keindahannya begitu memukau. Tidak lupa, kami mampir ke Malioboro untuk berbelanja oleh-oleh dan juga souvenir.

 

Di hari terakhir, kami singgah di Universitas Gadjah Mada. Kami mendapatkan informasi tentang pendaftaran mahasiswa dan berkeliling menikmati kampus yang luas serta makanan kantin yang lezat. Meskipun hari itu berlangsung singkat, perjalanan kami tetap terasa sangat berkesan. Pada pukul 12 siang kami melakukan perjalanan pulang. Karyawisata ini tidak hanya memberikan kami wawasan baru, tetapi juga menumbuhkan rasa persaudaraan yang lebih erat di antara kami. Selain itu, kunjungan ke berbagai universitas semakin menguatkan keyakinan kami untuk menempuh pendidikan tinggi di masa depan.

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 September 2023
Pojok Best : Pelayanan Ibadah Umum GKI Cikarang
Berita BPK PENABUR Jakarta - 18 September 2023
Emang Boleh LC Seasik Itu?
Emang Boleh LC Seasik Itu?
Berita BPK PENABUR Jakarta - 22 August 2023
Ibadah Siswa : Bertumbuh di Dalam Hikmat
Ibadah Siswa : Bertumbuh di Dalam Hikmat
Berita BPK PENABUR Jakarta - 28 August 2023
OPEN HOUSE “DELIGHT” -AGUSTUS 2023
Acara OPEN HOUSE “DELIGHT” dimulai pukul 09.00 WI...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 August 2023
Ibadah Siswa - Senin, 7 Agustus 2023
Ibadah Siswa - Senin, 7 Agustus 2023
Berita Lainnya - 12 October 2021
POJOK BEST: Keberanian dan Ketekunan
Berita Lainnya - 13 October 2021
POJOK BEST: Perseverance
Perseverance is one of the most common values we ...
Berita Lainnya - 14 October 2021
POJOK BEST: Hasil dari Ketekunan
Apa yang kalian pikirkan tentang kata “ketekunan”...
Berita Lainnya - 15 October 2021
POJOK BEST: Perihal Kegagalan dan Ketekunan
Apakah kalian pernah mengalami kegagalan? Hampir ...
Berita Lainnya - 18 October 2021
POJOK BEST: Belajar dari Batu yang Sangat Keras
Pernahkah Anda berjumpa dengan seorang yang keras...
Berita Lainnya - 06 November 2022
Pojok Best : Doa, Kerendahan Hati, Pengorbanan, d...
Berita Lainnya - 08 November 2022
Pojok Best : Berkorban Demi Kebaikan
Apakah kita sudah berkorban demi kebaikan atau ke...
Berita Lainnya - 09 November 2022
Pojok Best : Give Our Live To God
POjokBest : Give Our Live To God
Berita Lainnya - 10 November 2022
Pojok Best : Tidak Ada Kesusksesan Tanpa Kerja Ke...
"Tidak ada kesuksesan tanpa kerja keras. Tidak ad...
Berita Lainnya - 11 November 2022
Pojok Best : Finding Your Passion
Kita tidak akan tahu apakah jalan yang kita pilih...
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Love Letter
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Kerja sama
Ceritaku di Character Building: Kerja sama
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Pricilla
Ceritaku di Character Building: Pricilla
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Color Code dan Ma...
Ceritaku di Character Building: Color Code dan Ma...
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Serunya Character...
Ceritaku di Character Building: Serunya Character...
Berita Lainnya - 23 August 2024
Pojok Best : Mengandalkan Tuhan di Tengah Ketidak...
Berita Lainnya - 21 August 2024
Pojok Best : Privilege and Service
Pojok Best : Privilege and Service
Berita Lainnya - 22 August 2024
Pojok Best : Gembala Yang Baik VS Domba Yang Baik
Pojok Best : Gembala Yang Baik VS Domba Yang Baik
Berita Lainnya - 27 August 2024
Pojok Best : Berbagi dan Menjadi Berkat
Pojok Best : Berbagi dan Menjadi Berkat
Berita Lainnya - 26 August 2024
Pojok Best : Kegagalan Adalah Awal Dari Sebuah Ke...
Pojok Best : Kegagalan Adalah Awal Dari Sebuah Ke...

Choose Your School

GO