Caring Moment: Mengajak Liburan Anak-Anak dari Panti Asuhan

Berita Lainnya - 08 May 2023

Penulis: Nathanael

Caring Moment adalah pemberian bantuan terhadap masyarakat lain berupa materil dengan tujuan meringankan beban sesama manusia dalam hal kebaikan. Kegiatan Caring Moment dilakukan agar kita dapat mandiri, adanya rasa kedamaian, pekerjaan menjadi ringan, dan lain-lain. Contoh perbuatan Caring Moment di hidup saya adalah mengajak liburan panti asuhan.

Pada suatu hari, kantor orang tua saya mengajak panti asuhan untuk berlibur bersama. Kami menaiki mobil bersama rombongan mobil lainnya menuju ke Rumah Panti Asuhan. Nama Panti Asuhannya adalah Panti Asuhan Yohanes di Jababeka. Kami mengajak anak panti asuhan ini untuk pergi ke Ancol Jakarta. Panti Asuhan pergi ke Ancol menggunakan bus, sedangkan saya dan keluarga saya menggunakan mobil. Mereka sangat senang dan sudah siap untuk berlibur bersama kami karena mereka hampir tidak pernah liburan dan naik transportasi.Jumlah anak panti asuhan yang berlibur bersama kami sekitar 20 orang. Anak-anak yang mengikuti liburan ini dari TK sampai SMA. Setelah kami sampai disana, kami bermain games, makan bersama, dan berenang bersama. Saat bermain games, kami juga memberikan hadiah kepada mereka seperti: tas, baju, peralatan sekolah dan lain-lain. Saat break, saya pun bermain handphone saya, beberapa anak panti asuhan langsung melihat apa yang saya mainkan karena mereka tidak memiliki handphone sama sekali. Saya pun merasa kasihan kepada mereka.

Saya dan adik saya berenang bersama mereka, mereka sangat ramah dan baik. Saat acara kami selesai, orang tua saya memberikan pelampung milik saya. Pada saat itu, saya sangat kesal dan tidak paham mengapa orang tua saya melakukan hal tersebut. Kemudian saya bertanya kepada orang tua saya kenapa mereka memberikan pelampung milik saya, mereka menjawab bahwa mereka lebih membutuhkannya dibanding saya. Mereka tetap menjalani hidup mereka dengan baik dan sukacita meskipun ada banyak pergumulan di hidup mereka. Mereka juga sudah mandiri walaupun mereka masih anak-anak.Kehidupan mereka bisa menjadi inspirasi bagi saya yang suka sekali mengeluh,putus asa dan tidak mau bersyukur. Dalam peristiwa itu, saya sangat bersyukur kepada Tuhan karena Tuhan masih memberikan orangtua yang baik untuk saya, walaupun saya masih sering membuat orang tua saya kesal. Oleh karena itu, saya ingin membuat kedua orang tua saya bangga selama Tuhan memberi kesempatan untuk saya.

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 10 December 2022
Sarapan Sehat AKJ 2022
Berita BPK PENABUR Jakarta - 18 October 2022
Ibadah Siswa : “Anugerah: Buta Jadi Melihat”
“Anugerah: Buta Jadi Melihat” diambil dari periko...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 November 2022
CUP Exuberant AKJ 2022
CUP Exuberant AKJ 2022
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 December 2022
IBADAH BULANAN : INJIL DALAM MELODI NKB  116 – “...
Dalam perjalanan iman, mungkin kita pernah berada...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 24 October 2022
CHARACTER BUILDING AKJ 2022
Character Building, kegiatan yang dilakukan setia...
Berita Lainnya - 12 October 2021
POJOK BEST: Keberanian dan Ketekunan
Berita Lainnya - 13 October 2021
POJOK BEST: Perseverance
Perseverance is one of the most common values we ...
Berita Lainnya - 14 October 2021
POJOK BEST: Hasil dari Ketekunan
Apa yang kalian pikirkan tentang kata “ketekunan”...
Berita Lainnya - 15 October 2021
POJOK BEST: Perihal Kegagalan dan Ketekunan
Apakah kalian pernah mengalami kegagalan? Hampir ...
Berita Lainnya - 18 October 2021
POJOK BEST: Belajar dari Batu yang Sangat Keras
Pernahkah Anda berjumpa dengan seorang yang keras...
Berita Lainnya - 05 September 2022
Pojok Best : Bertekun Dalam Pengharapan, Sebab Ia...
Berita Lainnya - 06 September 2022
Pojok Best : Bersikap Makin Dewasa dan Bijaksana
Iman tanpa perbuatan adalah mati. Hanya melalui i...
Berita Lainnya - 07 September 2022
Pojok Best : Tuhan itu Setia
2 Tesalonika 3:3 Tetapi Tuhan adalah setia. Ia a...
Berita Lainnya - 08 September 2022
Pojok Best : Tetap Berpegang Teguh pada Tuhan
Tuhan, mengapa hidup ini rasanya tidak adil?  Me...
Berita Lainnya - 09 September 2022
Pojok Best : Sepasang Sayap yang Selalu Melindungi
Mazmur 91: 4 Dengan kepak-Nya Ia akan menudungi e...
Berita Lainnya - 14 July 2023
Pojok Best : Roh Kudus Memampukan Kita Menguasai ...
Berita Lainnya - 15 July 2023
Pojok Best : Pentingnya Menerapkan Penguasaan Dir...
Penguasaan diri sangatlah penting dalam kehidupan...
Berita Lainnya - 17 July 2023
Pojok Best : Pentingnya Menahan Diri
Menahan diri bukanlah hal yang mudah dilakukan. D...
Berita Lainnya - 17 July 2023
Jadwal Mingguan : 17 Juli - 23 Juli 2023
"Berbuat baik, hidup dengan cara yang paling posi...
Berita Lainnya - 18 July 2023
Pojok Best : Penguasaan Diri adalah Kunci Kemenan...
Tidak hanya itu, kita juga harus membiasakan diri...
Berita Lainnya - 13 February 2024
Pojok Best : Membangun Keberanian
Berita Lainnya - 12 February 2024
Cerita Sobat AKJ: Pribadi yang Belajar Menghargai...
Cerita Sobat AKJ: Pribadi yang Belajar Menghargai...
Berita Lainnya - 14 February 2024
Pojok Best : Respon Terhadap Tantangan
Ketika kita menghadapi tantangan atau kesulitan, ...
Berita Lainnya - 15 February 2024
Pojok Best : Bahagia Karena Takut
Mari kita senantiasa takut akan Tuhan dan berusah...
Berita Lainnya - 19 February 2024
Pojok Best : Tuhan adalah Segalanya
Tuhan itu selalu menjadi terang serta sumber keku...

Choose Your School

GO