Sosialisasi Ujian Sekolah 2021

BERITA LAINNYA - 11 March 2021

Sosialisasi Ujian Sekolah 2021

Pada Sabtu, 6 Maret 2021 pukul 08.00, SMAK PENABUR Harapan Indah (SMAK HI) melakukan sosialisasi Ujian Sekolah tahun ajaran 2021 kepada seluruh orangtua siswa-siswi kelas 12. Acara ini masih dilakukan secara daring mengingatkan kondisi pandemi di negara kita. Sekitar 110 peserta yang terdiri dari orangtua dan guru hadir dalam acara ini. Acara ini dipandang penting karena Ujian Sekolah menjadi salah satu indikator utama kelulusan bagi peserta didik. Oleh karena itu, kegiatan ini penting memberikan pemahaman sekaligus penjelasan teknis kepada orangtua.

Acara dibuka oleh Bapak Siswo Harjito dan dilanjutkan dengan renungan yang dibawakan oleh Bapak Ray Sahertian, dan doa oleh Ibu Silviati Narjosusilo. Setelah renungan dilakukan,  Ibu Siwi Tri Wahyuningtyas, M.Pd. selaku Kepala Sekolah menyampaikan sambutan. Ibu Siwi menekankan beberapa hal, antara lain tentang Ujian Sekolah yang penting bagi kelulusan siswa kelas 12. Kemudian, beliau mengingatkan bahwa SMAK HI telah melakukan beberapa persiapan untuk menunjang ketuntasan anak dalam menghadapi Ujian tersebut, seperti Bimbingan Tes Akhir atau BTA. Selain itu, SMAK HI akan membuat kenang-kenangan kepada siswa kelas 12 dalam bentuk Buku Tahunan atau Year Book. Namun, ditekankah semua hal teknis pembuatan harus dilakukan dengan protokol kesehatan, yaitu tanpa mengumpulkan anak-anak di satu tempat untuk foto atau membuat video. Semua dilakukan secara mandiri.

Setelah acara pembukaan dilakukan, Bapak Jerry Benson Sihombing, S.Pd. selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum melakukan paparan tentang teknis pelaksanaan Ujian Sekolah. Ujian Sekolah merupakan kegiatan penilaian dalam bentuk ujian tulis dan / atau praktik untuk mengetahui pencapaian standar kompetensi lulusan pada semua mata pelajaran. Hal tersebut berdasarkan Peraturan Mentri Pendidikan Nasional Nomor 4 Tahun 2010 Tentang Ujian Sekolah. Jadi SMAK HI di bawah lingkup PENABUR secara umum mengikuti ketentuan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Ujian Sekolah terdiri dari Ujian Praktik dan Ujian Tertulis. Berikut rincian dari Ujian Praktik.

  1. Mata pelajaran yang memiliki ujian praktik :
  2. MIPA : Fisika, Kimia, Biologi, Bahasa Sunda, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Penjasorkes, PAK, Seni Budaya dan Lintas Minat
  3. IPS : Bahasa Sunda, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Penjasorkes, PAK, Seni Budaya dan Lintas Minat.
  4. Mata pelajaran ujian sekolah tertulis sebagai berikut :
  5. MIPA : Bahasa Sunda, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Fisika, Kimia, Biologi, Matematika Wajib, Matematika Peminatan, Sejarah Wajib, PPKn, PAK, Penjasorkes, Seni Budaya, Prakarya, & LM (Lintas Minat)
  6. IPS : Bahasa Sunda, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Ekonomi, Geografi, Sosiologi, Matematika Wajib, Sejarah Peminatan, Sejarah Wajib, PPKn, PAK, Penjasorkes, Seni Budaya, Prakarya, & LM (Lintas Minat)

Bapak Jerry juga menayangkan data berikut tentang rincian Ujian Praktik dalam Ujian Sekolah 2021 untuk Peminatan MIPA.

 

Sedangkan untuk Ujian Praktik peminatan IPS sebagai berikut :

Untuk jadwal Ujian Praktik sendiri dilakukan dalam 2 tahap, yaitu tahap pertama pada 8-10 Maret 2021 dan tahap kedua pada 19-23 April 2021. Jadwal Ujian Praktik sendiri sudah disampaikan ke peserta didik.

Lebih lanjut, Bapak Jerry menjelaskan lagi soal Ujian Sekolah tertulis. Jadwal Ujian Sekolah sudah dibagikan kepada peserta didik. Berikut beberapa ketentuannya :

  1. Ujian Sekolah dilakukan secara ONLINE
  2. Soal berdasarkan sebaran materi yg telah ditetapkan MGMP SLTAK PENABUR JAKARTA, kisi – kisi dibuat oleh guru di satuan Pendidikan
  3. Soal terdiri atas pilihan ganda, isian, dan uraian
  4. Teknik pengacakan : random question.
  5. Soal terdiri 3 paket soal yaitu A, B dan C (TIPE C khusus susulan) Paket soal A, B, dan C adalah soal yang berbeda (indikator soal A, B, & C setiap nomornya sama)
  6. Bobot soal : PG = 70 % , Isian singkat = 15 % dan Uraian = 15 %

Pada bagian paling akhir, Bapak Jerry menjelaskan syarat kelulusan bagi peserta didik kelas 12 tahun ajaran 2020-2021 sebagai berikut :

  1. Peserta didik dinyatakan lulus dari satuan Pendidikan, setelah
  2. Menyelesaikan seluruh program pembelajaran
  3. Memperoleh nilai sikap / perilaku minimal baik; dan
  4. Lulus ujian sekolah di Satuan Pendidikan sesuai dengan kriteria yang ditetapkan oleh satuan Pendidikan
  5. Peserta didik dinyatakan telah menyelesaikan seluruh program pembelajaran ditentukan oleh satuan  Pendidikan      melalui            rapat dewan            pendidik berdasarkan hasil belajar dari semester 1 (satu) tahun pertama sampai dengan semester 2 (dua) tahun terakhir
  6. Peserta didik dinyatakan memenuhi kriteria nilai sikap / perilaku minimal B ditentukan oleh satuan Pendidikan melalui rapat dewan pendidik
  7. Lulus US dengan ketentuan sebagai berikut :
  8. Nilai kelulusan setiap mata pelajaran minimal 55,0 dengan nilai rata – rata untuk semua mata pelajaran minimal 60,0 dari hasil ujian sekolah.
  9. Nilai ujian sekolah diperoleh dari 50 % nilai praktik dan 50 % nilai ujian tulis atau 100 % dari nilai ujian tulis

Setelah menjelaskan bagian teknis pelaksanaan Ujian Sekolah baik Praktik maupun Tertulis, acara dilanjutkan dengan penjelasan mengenai Tes Masuk Perguruan Tinggi Negeri yang dibawakan oleh Ibu Ika Kusumaningrum, guru Bimbingan Konseling Kelas XII.

Ibu Ika juga menjelaskan tentang jadawl dari pelaksanaan SBMPTN atau UTBK

 

Iu Ika mengingatkan bahwa setiap siswa diperbolehkan memilih dua program studi pada satu PTN atau masing-masing satu prodi pada dua PTN. Setiap peserta hanya diperbolehkan mengikuti tes 1 kali dan peserta diwajibkan membayar biaya UTBK. Bu Ika juga sudah menginformasikan agar peserta mendaftar melalui  laman ini https://portal.ltmpt.ac.id.

Setelah pemaparan dari Ibu Ika, acara dilanjutkan dengan tanya jawab dari para orangtua kepada Bapak Jerry tentang Ujian Sekolah dan Ibu Ika tentang seleksi masuk PTN. Semua pertanyaan dijawab dengan jelas oleh kedua pembicara.

Setelah semua sesi penjelasan dari Bapak Jerry dan Ibu Ika, Ibu Siwi selaku Kepala Sekolah menutup acara dengan mengingatkan soal integritas anak dalam mengikuti Ujian Sekolah, yaitu praktik mencontek. SMAK HI tidak menginginkan terjadinya kecurangan karena konsekuensinya adalah mendapatkan nilai 0 atau dengan kata lain tidak dapat lulus dari SMA. Maka dari itu, SMAK HI memohon dukungan dan kerjasama dari orangtua peserta didik agar membantu mengawasi proses Ujian Sekolah tersebut. Ibu Siwi juga berterima kasih kepada seluruh undangan yang hadir dalam pertemuan daring ini. Setelah sesi foto, dan doa penutup, acara pun selesai pukul 09.50 WIB. Terima kasih untuk para orangtua yang telah mengikuti acara dengan baik dan lancar.

Kevin Bob

Mari kita dukung integritas kejujuran untuk meraih kelulusan siswa SMAK HI

 

 

Tags:
BERITA LAINNYA - 29 September 2022
Hari Rabies Sedunia
BERITA LAINNYA - 28 September 2022
Kucing Hitam dan Kucing Putih
Kucing Hitam dan Kucing Putih
BERITA LAINNYA - 24 September 2022
MID Semester dan Seminar "Toxic Parenting"
MID Semester dan Seminar "Toxic Parenting"
BERITA LAINNYA - 27 September 2022
"Profil SMAK Penabur Harapan Indah, SMA Terbaik d...
"Profil SMAK Penabur Harapan Indah, SMA Terbaik d...
BERITA LAINNYA - 29 September 2022
Mural Membuat Lingkungan Menjadi Indah
Mural Membuat Lingkungan Menjadi Indah
BERITA LAINNYA - 05 September 2023
Sejarah Kota Yogyakarta: Kota Hamengkubuwono...
BERITA LAINNYA - 06 September 2023
Hitam Putih hingga Warna: "Film-Film yang Menguba...
Hitam Putih hingga Warna: "Film-Film yang Menguba...
BERITA LAINNYA - 08 September 2023
WORLD INVASION OF INTERNET
WORLD INVASION OF INTERNET
BERITA LAINNYA - 09 September 2023
Abad Pertengahan dan Marie Antoinette: Bagaimana ...
Abad Pertengahan dan Marie Antoinette: Bagaimana ...
BERITA LAINNYA - 10 September 2023
HOAX : Ketika Kepalsuan Dianggap Kebenaran
HOAX : Ketika Kepalsuan Dianggap Kebenaran
BERITA LAINNYA - 30 December 2023
Renungan Natal by Kimiko Demagog
BERITA LAINNYA - 01 January 2024
Tahun Baru 2024, bukan hanya sekedar resolusi..
Tahun Baru 2024, bukan hanya sekedar resolusi..
BERITA LAINNYA - 08 January 2024
Ibadah Awal Tahun, Semester Genap, 2023-2024
Ibadah Awal Tahun, Semester Genap, 2023-2024
BERITA LAINNYA - 17 January 2024
Pentingnya menjaga kesehatan reproduksi dan menja...
Pentingnya menjaga kesehatan reproduksi dan menja...
BERITA LAINNYA - 02 January 2024
Peran Indonesia dalam upaya perdamaian antara Isr...
Peran Indonesia dalam upaya perdamaian antara Isr...
BERITA LAINNYA - 26 April 2024
The Hobbit, or the Back Again
BERITA LAINNYA - 27 April 2024
MENILIK KISAH PERPUSTAKAAN MALAM
MENILIK KISAH PERPUSTAKAAN MALAM
BERITA LAINNYA - 28 April 2024
THE SUMMER I TURNED PRETTY
THE SUMMER I TURNED PRETTY
BERITA LAINNYA - 29 April 2024
Think And Grow Rich
Think And Grow Rich
BERITA LAINNYA - 30 April 2024
Timun Mas
Timun Mas
BERITA LAINNYA - 23 September 2024
Mengarahkan Pandangan ke Depan
BERITA LAINNYA - 24 September 2024
Koneksi antara Kerja Keras dan Keberhasilan
Koneksi antara Kerja Keras dan Keberhasilan
BERITA LAINNYA - 25 September 2024
Kita mengasihi, karena Allah lebih dahulu mengasi...
Kita mengasihi, karena Allah lebih dahulu mengas...
BERITA LAINNYA - 26 September 2024
Menemukan Kebaikan di Tengah Cobaan
Menemukan Kebaikan di Tengah Cobaan
BERITA LAINNYA - 27 September 2024
Kekuatan yang Lebih Besar dari Kekuasaan
Kekuatan yang Lebih Besar dari Kekuasaan

Choose Your School

GO