Satu Langkah Baru : Pengukuhan Anggota Paskibra SMAK PENABUR Gading Serpong 2025

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 22 April 2025

Pada hari Senin, 21 April 2025, bertepatan dengan peringatan Hari Kartini, dilangsungkan upacara pengukuhan anggota Paskibra angkatan 2025 di SMAK PENABUR Gading Serpong. Siswa-siswi kelas 10 yang telah mengikuti proses pelatihan secara intensif resmi dikukuhkan sebagai anggota Paskibra oleh Bapak Thomas Kristo selaku Kepala Sekolah serta Bapak Donny Hutasoit selaku Pembina Paskibra. Pengukuhan ini menjadi penanda komitmen dan kesiapan mereka untuk mengemban tanggung jawab sebagai bagian dari pasukan pengibar bendera di sekolah, dengan menjunjung tinggi nilai kedisiplinan, tanggung jawab, dan semangat nasionalisme.

 

Upacara dimulai dengan penampilan perdana dari anggota Paskibra angkatan 2025 berupa pertunjukan baris-berbaris (PBB) yang menunjukkan kekompakan, kedisiplinan, serta hasil latihan yang telah dijalani. Setelah itu, pasukan mengambil formasi dan satu per satu nama anggota Paskibra dipanggil. Masing-masing anggota yang namanya disebut menjawab tegas dengan kata “siap” sebagai bentuk kesiapan mereka menjalani tanggung jawab sebagai anggota Paskibra. Kemudian, mereka kembali tampil membawakan tarian dengan iringan lagu “Anak Sekolah,” yang memberi sentuhan semangat dan keceriaan di tengah suasana khidmat upacara. 

Selanjutnya, dilaksanakan prosesi penghormatan dan penciuman bendera Merah Putih. Prosesi ini menjadi simbol ikrar setia serta bentuk penghormatan tertinggi terhadap lambang negara, sekaligus komitmen untuk menjaga nama baik Paskibra dan bangsa. Penciuman bendera menggambarkan ketulusan niat dan kecintaan terhadap tanah air, tanpa perlu banyak kata. Kemudian, dilakukan penyematan pin Garuda kepada masing-masing anggota Paskibra angkatan 2025. Pin tersebut menjadi tanda resmi bahwa mereka telah menjadi anggota Paskibra yang siap menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan integritas.

Kemudian pembacaan janji Paskibra oleh seluruh anggota Paskibra dipimpin oleh ketua Paskibra angkatan 2025. Janji tersebut diucapkan dengan lantang dan penuh semangat, berisi tekad untuk menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya, menjaga kehormatan bangsa, dan mengibarkan bendera Merah Putih sebagai simbol kemerdekaan. Dengan telah dikukuhkannya anggota baru ini, diharapkan Paskibra SMAK PENABUR Gading Serpong semakin solid dan menjadi contoh kedisiplinan serta kepemimpinan bagi seluruh siswa di lingkungan sekolah. Semangat yang ditanamkan dalam proses pengukuhan ini diharapkan terus hidup dalam diri para anggota, membentuk pribadi yang bertanggung jawab, tangguh, dan siap menjadi pelopor persatuan dan keteladanan di tengah masyarakat.

 

Penulis : Winny R

(Anggota Paskibra SMAK PENABUR GS)

 

VT: https://vt.tiktok.com/ZSrWqCbYG/ 

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 12 January 2024
Mendesain untuk Masa Depan - Wawancara dengan Don...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 18 January 2024
Gapaian seorang Pramuka oleh Abraham Brandon (Jua...
Gapaian seorang Pramuka oleh Abraham Brandon (Jua...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 22 January 2024
Selamat Datang di Panggung Kepemimpinan: Ucapan S...
Selamat Datang di Panggung Kepemimpinan: Ucapan S...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 05 January 2024
Keberhasilan Menginspirasi: Selamat untuk Tim Del...
Keberhasilan Menginspirasi: Selamat untuk Tim Del...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 20 January 2024
Mengukir Jejak Kepemimpinan: Latihan Dasar Dewan ...
Mengukir Jejak Kepemimpinan: Latihan Dasar Dewan ...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 19 August 2024
Selamat para Juara Desain Poster Lomba 17an SMAK ...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 27 August 2024
Morning Devotion : Our Demanding Schedule
Morning Devotion : Our Demanding Schedule
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 29 August 2024
Morning Devotion : One Helper in Prayer
Morning Devotion: One Helper in Prayer
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 01 September 2024
Pelayanan Tim VG SMAK PENABUR Gading Serpong di G...
Pelayanan Tim VG SMAK PENABUR Gading Serpong di G...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 03 September 2024
Morning Devotion : Thankful Heart
Morning Devotion : Thankful Heart
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 27 January 2025
SMAK GS Juara : Floorball SMAK GS Putra juara 2
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 25 January 2025
SMAK GS Juara : Floorball SMAK GS Putri Juara 3
SMAK GS Juara : Floorball SMAK GS Putri Juara 3
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 29 January 2025
Xin Nian Kuai Le 2025
Xin Nian Kuai Le 2025
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 23 January 2025
Selamat Atas Sejarah Baru yang Ditorehkan Bagi In...
Selamat Atas Sejarah Baru yang Ditorehkan Bagi In...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 26 January 2025
Tim IRO 2025 SMAK PENABUR Gading Serpong Tampil d...
Tim IRO 2025 SMAK PENABUR Gading Serpong Tampil d...
BERITA LAINNYA - 06 October 2023
Jumat Sehat: Meditation and Its Effects on The Mi...
BERITA LAINNYA - 13 October 2023
Jumat Sehat: Never back down on ACNE!! by Yaella ...
Jumat Sehat: Never back down on ACNE!! by Yaella
BERITA LAINNYA - 07 October 2023
Manfaat Belajar Kimia dalam Keseharian by Bryan L...
Manfaat Belajar Kimia dalam Keseharian by Bryan L...
BERITA LAINNYA - 14 October 2023
Positive Vibes : Stop Comparing Yourself to Other...
Stop Comparing Yourself to Others by Christian Sa...
BERITA LAINNYA - 21 October 2023
Positive Vibes : Stop Giving People Control of Yo...
Positive Vibes : Stop Giving People Control of Yo...
BERITA LAINNYA - 22 March 2024
Jumat Sehat : The Benefits of Music
BERITA LAINNYA - 15 March 2024
Jumat Sehat : Doom Scrolling, Adiksi Pemangsa Keh...
Doom Scrolling, Adiksi Pemangsa Kehidupan
BERITA LAINNYA - 20 March 2024
The Life Cycle of Plastic Bottles (INFOGRAFIS)
The Life Cycle of Plastic Bottles (INFOGRAFIS)
BERITA LAINNYA - 01 March 2024
Hari Peringatan Peristiwa Serangan Umum di Yogyak...
Hari Peringatan Peristiwa Serangan Umum di Yogyak...
BERITA LAINNYA - 03 March 2024
Peringatan Hari Satwa Liar Sedunia
Peringatan Hari Satwa Liar Sedunia

Choose Your School

GO