Spirit of Adventure 2023 - Kelas 9
Berita BPK PENABUR Jakarta - 01 June 2023
SMPK 4 PENABUR mengikuti kegiatan Spririt of Adventure 2023 yang diadakan oleh BPK PENABUR Jakarta. Kegiatan ini berlokasi di Malang, Jawa Timur. Jumlah peserta SOA dari SMPK 4 berjumlah 91 siswa kelas 9 dengan 5 guru pendamping. Kegiatan SOA ini berlangsung dari tanggal 28 Mei 2023 - 1 Juni 2023.
Peserta didik berangkat menuju Malang menggunakan kereta api dari stasiun Gambir Jakarta pada tanggal 28 Mei 2023, pukul 18.40. Tanggal 29 Mei 2023 setibanya di Malang, mereka tinggal bersama dengan warga desa Tengger Podokoyo. Disana mereka diajak berladang dan memanen tanaman kentang. Mereka juga mempelajari kesenian suku Tengger seperti Bale ganjuran, Karawitan, Kuda Lumping dan Reog.
Pada tanggal 30 Mei 2023, pukul 03.00 pagi peserta didik kelas 8 diajak menikmati pemandangan fajar dari Gunung Bromo, melintasi Pasir Berbisik dengan menggunakan mobil Jeep Hartop. Dan pada siang hari mereka berwisata di Batu Secret Zoo dan dilanjutkan di Museum Angkut. Setelah seharian mereka beraktifitas, mereka makan malam di Warung Wareg dan beristirahat di El Royale Hotel Batu.
Pada tanggal 31 Mei 2023, pukul 08.30 peserta didik check out dari hotel dan melakukan perjalanan ke Brawijaya untuk belanja oleh-oleh. Pada siang harinya mereka makan siang di Taman Indie. Setelah makan siang dan ber-swafoto di Taman Indie, peserta didik melakukan check in di stasiun Malang pada pukul 13.00 siang.
Pada tanggal 1 Juni 2023, peserta didik tiba di stasiun Gambir Jakarta pada pukul 03.05 pagi. Mereka sangat menikmati kegiatan Spirit of Adventure 2023. Peserta didik kelas 8 belajar tentang nilai-nilai PKBN2K seperti kemandirian, tanggung jawab, ketaatan, kejujuran dan kedisiplinan serta selalu mengandalkan Tuhan. Sehingga peserta didik dapat menjadi profil siswa BPK PENABUR yang BEST (Be Tough, Excel Worldwide, Share with Society dan Trust in God).
Penulis : Judhi Pratama, S.Des, M.M.
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur