MERASAKAN KEDAMAIAN ALLAH DALAM HATI DAN PIKIRAN

BERITA LAINNYA - 14 March 2025

Pernahkah kamu merasa resah dan tidak mampu berpikir dengan tenang? Atau ketika ingin melakukan sesuatu tetapi rasanya hatimu tidak damai? Mungkin karena ada sesuatu masalah yang tidak terselesaikan sebelumnya atau kamu merasa sedang melewati banyak pergumulan, tentu saja semua orang pernah merasakan hal itu. Tidak semua yang kita rencanakan dan lakukan dapat berjalan sesuai dengan apa yang telah kita rencanakan, bisa saja yang tidak terselesaikan atau justru keadaan bertambah kacau.

Seringkali orang-orang Kristen tidak menyadari bahwa masalah-masalah yang mereka hadapi, semuanya ditangani oleh Tuhan kemudian hilang harapan, merasa terpuruk dan tidak bisa bangkit kembali. Apakah yang sebenarnya harus kita lakukan untuk menyelesaikan suatu masalah? Ketika masalah selesai, benarkah kita merasa puas dan bisa kembali melanjutkan kehidupan kita dan merasa damai? Dari manakah kedamaian itu berasal?

Berdasarkan Alkitab, dari Yohanes 16:33 yang bertuliskan "Semuanya itu Kukatakan kepadamu, supaya kamu beroleh damai sejahtera dalam Aku. Dalam dunia kamu menderita penganiayaan, tetapi kuatkanlah hatimu, Aku telah mengalahkan dunia." menyatakan bahwa kedamaian yang sejahtera dan sejati diperoleh melalui Tuhan. Highlight pada kalimat ini adalah bagian yang menyatakan bahwa Tuhan adalah sumber damai sejahtera, jika dilihat dari Yesaya 57:51 dinyatakan bahwa kita bisa menemukan damai sejahtera melalui kekudusan dan kebenaran, dilanjutkan oleh Efesus 2:14 yang berkata bahwa damai sejahtera hanya ada pada Tuhan Allah kita, Yesus Kristus. Lalu bagaimana kita bisa menemukan damai sejahtera? Damai sejahtera sebenarnya merupakan pemberian dari Tuhan.

Yohanes 14:27 yang menyatakan bahwa Yesus berkata, “Damai sejahtera Kutinggalkan bagimu. Damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu, dan apa yang Kuberikan tidak seperti yang diberikan oleh dunia kepadamu. Janganlah gelisah dan gentar hatimu” mengingatkan bahwa kita perlu menenangkan diri kita untuk merasakan damai sejahtera Tuhan. Kegelisahan dalam hati kita, segala pergumulan kita bisa menjadi suatu halangan bagi kita untuk bisa menemukan damai sejahtera yang dimaksud.

Jadi tenangkan dirimu dan ingatlah bahwa engkau tidak sendiri, Tuhan selalu ada untuk semua orang dalam suka maupun senang. Ingatlah bahwa kedamaian yang sejati hanya bisa kita terima ketika kita percaya bahwa Tuhan menjadi penopang dan bejana bagi kehidupan kita. Hadapi masalahmu pelan-pelan, libatkan Tuhan dalam setiap aksi yang kamu lakukan, berdoalah dan berbicaralah kepada Tuhan karena Dia yang selalu beserta kita dan yang bisa andalkan untuk melangkah bersama-sama. Jagalah relasimu dengan Tuhan karena dengan mengenal dan mengerti kemauan-Nya, barulah engkau bisa merasakan damai sejahtera dari Dia.

 

Clarisa Tessalonica Aryanto

Siswa Kelas XI SMK Farmasi

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA LAINNYA - 15 December 2020
Malaikat Senjaku
BERITA LAINNYA - 14 January 2021
THE DOUBLE HELIX
BERITA LAINNYA - 15 February 2021
Tips for learning in Distance Learning (PJJ)
BERITA LAINNYA - 22 February 2021
Sabun handmade BT21
BERITA LAINNYA - 19 April 2021
Ibadah Paskah Online
Ibadah Paskah Online
BERITA LAINNYA - 30 September 2022
RETRET SMK FARMASI KRISTEN PENABUR JAKARTA
BERITA LAINNYA - 21 February 2023
STANDARISASI MPK-OSIS PERIODE 2022-2023
SMK Farmasi Kristen PENABUR Jakarta kembali menda...
BERITA LAINNYA - 26 January 2023
LDK OSIS PERIODE 2023
SMK Farmasi Kristen PENABUR Jakarta telah melaksa...
BERITA LAINNYA - 11 December 2022
EKSPEDISI DofEIA SMK Farmasi Kristen PENABUR
Ekspedisi DofEIA siswa SMK Farmasi Kristen PENABU...
BERITA LAINNYA - 27 February 2023
JUARA 1 LOMBA MONSOONSIM DI PODOMORO UNIVERSITY
SMK Farmasi Kristen PENABUR Jakarta menjadi juara...
BERITA LAINNYA - 01 September 2023
ANBK TAHUN PELAJARAN 2023-2024
BERITA LAINNYA - 26 September 2023
KEBAKTIAN GURU KARYAWAN KOMPLEK PINTU AIR
Kebaktian ini diikuti oleh guru dan karyawan dari...
BERITA LAINNYA - 25 September 2023
MENGISI PUJIAN DI GKI NURDIN
Mereka sangat antusias dan senang dengan melaksan...
BERITA LAINNYA - 03 October 2023
KARYA WISATA KE SEMARANG
SMK Farmasi BPK PENABUR Jakarta melaksanakan Kary...
BERITA LAINNYA - 16 October 2023
OPEN HOUSE SMK FARMASI BPK PENABUR JAKARTA
Telah dilaksanakan OPEN HOUSE SMK Farmasi BPK PEN...
BERITA LAINNYA - 18 September 2024
RETRET BINA IMAN SISWA 11-13 SEPTEMBER 2024
BERITA LAINNYA - 10 October 2024
MARI KITA CEGAH STUNTING !
Pencegahan stunting membutuhkan upaya bersama dar...
BERITA LAINNYA - 15 October 2024
PENGOBATAN GRATIS BERSAMA GKI GUNUNG SAHARI DI DE...
Kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat keseh...
BERITA LAINNYA - 21 October 2024
SAY NO TO BULLYING !
Kampanye ini mengajak kita semua untuk menciptaka...
BERITA LAINNYA - 30 April 2024
SMK FARMASI BERSAMA GKI GUNUNG SAHARI MELAYANI MA...
Siswa yang ikut layanan kesehatan bisa belajar me...
BERITA LAINNYA - 10 January 2025
MEMBANGUN BODY IMAGE POSITIF
BERITA LAINNYA - 21 January 2025
BAHAYA OVERTHINKING
Overthinking dapat kita kendalikan sendiri dengan...
BERITA LAINNYA - 28 January 2025
TIM FLOORBALL PUTRI SMK FARMASI BPK PENABUR JAKAR...
Kabar membanggakan datang dari tim floorball putr...
BERITA LAINNYA - 30 January 2025
MENULIS DAN MEMBERIKAN KARTU UCAPAN SELAMAT IMLEK...
Menulis dan memberikan kartu ucapan Imlek adalah ...
BERITA LAINNYA - 03 February 2025
BAHAYA PENGGUNAAN PONSEL YANG DAPAT MENYEBABKAN B...
rain rot merupakan penyebab yang sering terjadi p...

Choose Your School

GO