BERIKAN, JIKA KITA PUNYA - DAILY DEVOTION

Artikel - 10 January 2025

Di dinginnya malam ditambah hujan turun sangat deras, pintu rumah Diva tiba-tiba diketuk oleh seseorang. Diva membuka pintu dan ia melihat seorang ibu dan anak perempuan seusianya menggigil kedinginan karena kehujanan. Dengan lirih dan terbata-bata, ibu itu berkata kepada Diva, “Dek, apakah kamu punya baju yang sudah tidak kamu pakai lagi? Bisakah kamu memberikan kepada anak bapak ini? Bajunya sudah basah semua dan dia sangat kedinginan.” Mendengar pertanyaan itu, Diva terdiam sejenak lalu ia meminta ibu dan anak perempuan itu untuk menunggu sebentar. Tidak lama kemudian, Diva keluar membawa sepasang baju perempuan dewasa dan sepasang baju anak perempuan beserta dengan handuk. Diva berkata kepada ibu itu, “Ibu dan anak ibu mandi saja sekalian supaya tidak sakit. Setelah mandi, silakan makan roti dan minum teh manis yang ada di meja. Kalian pasti lapar.” Sang ibu dan anak perempuannya sangat terharu atas kebaikan hati Diva. Saat keduanya sedang membersihkan diri, sang ayah bertanya kepada Diva, “Mengapa kamu melakukan semua ini, nak?” Diva menjawab, “Karena aku punya, yah, jadi aku berikan kepada mereka.” Mendengar jawaban anaknya, sang ayah pun tersenyum dan memeluk Diva.

 

Jawaban Diva dalam kisah tadi memberi pesan yang kuat dan mendalam. Berilah jika kita mampu memberi. Berikanlah apa yang orang lain minta, jika kita memilikinya. Ini cara sederhana untuk memahami konsep memberi. Namun, sayangnya kita kerapkali punya beribu alasan untuk memberi. Ada beragam pertanyaan muncul dalam hati dan pikiran kita sebelum memberi, misalnya: “Kalau saya memberi dia, apa untungnya buat saya?”, “Mengapa saya harus memberi orang yang tidak saya kenal?”, “Kalau saya memberi, apakah saya akan mendapat gantinya?” dan banyak pertanyaan lainnya. Firman Tuhan yang kita baca hari ini mengingatkan kita tentang sebuah pesan yang jelas dan tegas: berikan, jika kita punya. Jangan menahan diri untuk tidak memberi apa yang diminta atau dibutuhkan orang lain, apabila kita memilikinya. Bisa jadi orang itu sangat memerlukannya saat itu juga. Atau, bisa jadi saat itu mungkin hanya kita yang mampu memberikan apa yang dibutuhkannya. Jangan memberi janji palsu! Jangan suka menjadi orang yang PHP (pemberi harapan palsu)!

 

Mari kita memberi jika kita punya apa yang diminta atau dibutuhkan orang lain! Kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi pada orang lain ketika kita melewatkan kesempatan untuk melakukan hal yang baik untuknya. Begitu pun dengan diri kita. Bisa jadi itu adalah kesempatan terakhir kita untuk berbuat kebaikan dalam hidup ini. Mari peduli! Mari terus berbuat baik kepada orang lain!

 

Tim Bina Iman Jenjang

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 05 April 2021
Paskah Siswa
Berita BPK PENABUR Jakarta - 16 April 2021
HUT TIRTAMARTA Ke-47
HUT TIRTAMARTA ke-47 tahun ini mengangkat tema 'M...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 17 April 2021
UJI KOMPETENSI GURU (UKG)
Kompetensi guru adalah kemampuan yang ditampilkan...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 July 2021
HUT BPK PENABUR ke-71 Tahun
Syukur kepada Allah, Sang Pemilik kehidupan yang ...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 28 August 2021
PENABUR Fair Open House TK-SD-SMP-SLTA
Pertama kalinya digelar! Open House bersama TKK-S...
Berita Lainnya - 12 October 2023
WHY WOMEN HAVE MORE FRIENDS By Ms. EVA KHALISKA P...
Berita Lainnya - 09 November 2023
CALANTHA GLYNIS PAN DURDIN, 1st WINNER GAME APPLI...
Hello, you may not know me, so let me tell my sto...
Berita Lainnya - 21 November 2023
PENILAIAN KINERJA KEPALA SEKOLAH (PKKS) SMAK TIRT...
Penilaian Kinerja Kepala Sekolah atau lebih disin...
Berita Lainnya - 22 November 2023
"INI BENERAN?", Tanya SHEREEN, JUARA I LOMBA INT...
Prestasi kembali dibuat oleh salah satu peserta d...
Berita Lainnya - 22 December 2023
"MENGAPA HARI IBU DIANGGAP BERMAKNA?" by BAPAK. W...
"Mengapa Hari Ibu dianggap Bermakn?" Pak Wendy ...
Artikel - 17 May 2024
BERPROSES PULIH DARI LUKA - DAILY DEVOTION
Artikel - 21 May 2024
HAMPIR MATI - DAILY DEVOTION
"Berbahagialah orang yang tidak berjalan menurut ...
Artikel - 27 May 2024
BUANGLAH TOPENGMU - DAILY DEVOTION
"Ya Tuhan, lepaskanlah aku dari bibir dusta, dari...
Artikel - 30 May 2024
PELAKU FIRMAN - DAILY DEVOTION
"Jadi setiap orang yang mendengar perkataan-Ku in...
Artikel - 30 May 2024
TENTANG PERPUSTAKAAN SEKOLAH - SMAK TIRTAMARTA BP...
Sebagian banyak orang menganggap perpustakaan mer...
Artikel - 22 October 2024
BERBUAHLAH - DAILY DEVOTION
Artikel - 23 October 2024
TEMPAT SAMPAH - DAILY DEVOTION
"Serahkanlah segala kekhawatiranmu kepada-Nya, se...
Artikel - 24 October 2024
PERSEMBAHKAN YANG TERBAIK - DAILY DEVOTION
"Habel juga mempersembahkan sebagian dari anak su...
Artikel - 25 October 2024
HIDUP SEBAGAI GARAM - DAILY DEVOTION
“Kamu adalah garam dunia. Jika garam itu menjadi ...
Artikel - 28 October 2024
KUASAILAH DIRIMU - DAILY DEVOTION
"Bagaikan kota yang roboh temboknya, demikianlah ...
Artikel - 04 February 2025
LAKU HIDUP YANG BENAR - DAILY DEVOTION
Artikel - 05 February 2025
SETIAP ORANG DIBERI TALENTA - DAILY DEVOTION
“Kata tuannya itu kepadanya: Bagus, hai hambaku y...
Artikel - 06 February 2025
KENALI DAN KENDALIKAN - DAILY DEVOTION
“Bagaikan kota yang roboh temboknya, demikianlah ...
Artikel - 07 February 2025
HIDUP YANG LEBIH BERARTI - DAILY DEVOTION
“Apa arti hidupmu? Hidupmu itu sama seperti uap y...
Artikel - 10 February 2025
TIDAK MEMANDANG MUKA - DAILY DEVOTION
“Saudara-saudaraku, sebagai orang yang beriman ke...

Choose Your School

GO