RENUNGAN HARIAN 9 APRIL 2023

BERITA LAINNYA - 09 April 2023

Ayat Harian : 1 Timotius 1:5

Tujuan nasihat itu ialah kasih yang timbul dari hati yang suci, dari hati nurani yang murni dan dari iman yang tulus ikhlas.

Refleksi Singkat:

Nasihat, menurut KBBI adalah ajaran atau pelajaran baik, atau anjuran yang baik, yang dapat berbentuk petunjuk, peringatan, maupun teguran. Dari definisi tersebut, nasihat yang benar-benar nasihat adalah sesuatu yang baik dan bermanfaat bagi mereka yang menerima dan melaksanakannya. Namun ada nasihat palsu. Berupa ajaran, anjuran, maupun petunjuk, yang diberikan dibungkus kebaikan namun sebenarnya menjerumuskan orang yang menerima dan melakukannya ke dalam kesulitan. Nasihat palsu diberikan didorong oleh hati  yang busuk, yang mencari keuntungan sendiri dengan mengorbankan orang lain. Contohnya adalah nasihat agar orang-orang menggunakan uangnya untuk binary trading yang akhirnya membuat banyak orang menjadi kehilangan uangnya, sedangkan orang-orang yang mengajnurkannya menjadi kaya raya.

Sedangkan nasihat yang asli adalah seperti yang diberikan Paulus kepada Timotius dan kepada orang-orang di Jemaat Efesus. Nasihat yang bertujuan dan didorong oleh kasih, yang timbul dari hati yang suci, dari hati nurani yang murni, dan dari iman yang tulus ikhlas. Nasihat tersebut adalah agar jangan mereka sibuk dengan dongeng dan silsilah yang tiada putus-putusnya, yang hanya menghasilkan persoalan, dan jauh dari tertib hidup keselamatan yang diberikan Allah dalam iman. Dengan memperhatikan dan melakukan nasihat tersebut, jemaat Efesus terhindar dari kesesatan dan perilaku bermasalah yang tidak seturut dengan keselamatan yang diberikan Allah. Itulah nasihat yang sebenarnya. Menuntun kepada kebenaran, kebaikan, kedamaian, karena diberikan oleh hati yang penuh kasih dan tulus hati.

Sahabat carpe diem yang dikasihi TUhan. Nasihat yang asli banyak terdapat dalam Alkitab, oleh Firman Tuhan. Diberikan Allah kepada kita karena Ia sungguh mengasihi kita. Dibrikan Allah sebagai petunjuk agar kita tetap berada dalam kasihNya dan menikmati kebaikkanNya. Sehingga kita tidak tersesat di jalan yang ditawarkan dunia. Sebagai orang beriman, baiklah kita menerima semuanya dengan hati terbuka. KArena dengannya kita tetap dalam keselamatan yang diberikan Allah karena iman. Amin.

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA LAINNYA - 02 November 2020
Cipta Puisi & Podcast "Perjuangan Pemuda" Oleh Ja...
BERITA LAINNYA - 12 October 2020
Parent Fellowship " Saya Sayang Kamu? Ah Massa? "
BERITA LAINNYA - 12 October 2020
Ibadah Online Siswa 12 Oktober 2020
BERITA LAINNYA - 27 August 2020
Ibadah Guru & Karyawan Sekolah PENABUR Komplek Ci...
BERITA LAINNYA - 17 August 2020
Upacara Online 17 Agustus 2020
BERITA LAINNYA - 01 March 2023
english literacy (16)
BERITA LAINNYA - 01 March 2023
english literacy (17)
Judul = ENGLISH LITERACY - Do One Thing Every Da...
BERITA LAINNYA - 08 March 2023
english literacy (18)
Judul =  ENGLISH LITERACY - english classics: Ja...
BERITA LAINNYA - 23 March 2023
english literacy (19)
Judul =  ENGLISH LITERACY - A Little Princess T...
BERITA LAINNYA - 16 March 2023
english literacy (20)
Judul =  ENGLISH LITERACY - The Book of Ichigo I...
BERITA LAINNYA - 29 April 2023
PUISI : Terang dan Gelap Hubungan
BERITA LAINNYA - 30 April 2023
PUISI : Penantian
Penantian karya Violina Utama Vektor mengukur a...
BERITA LAINNYA - 29 April 2023
PUISI - karya Bernard Nathanael
Penulis : Bernard Nathanael Baharadja Gultom Bes...
BERITA LAINNYA - 02 March 2023
PUISI : Dayita, lihatlah dirinya
Dayita, lihatlah dirinya Karya Lily Evans Yap / X...
BERITA LAINNYA - 03 March 2023
PUISI : SANG MAHA AGUNG
SANG MAHA AGUNG Karya Sebastian / X MIPA 2 Sang...
BERITA LAINNYA - 28 October 2023
Menghidupkan Semangat Pemuda: Refleksi 95 Tahun S...
BERITA LAINNYA - 03 October 2023
Duel Penuh Gairah di SMAK 7 PENABUR: SMKN 34 JAKA...
Pada tanggal 3 Oktober 2023, lapangan bulu tangki...
BERITA LAINNYA - 03 October 2023
Laga Penuh Gairah: Duel Bulu Tangkis Putra Ganda ...
Di SMAK 7 PENABUR, Jakarta Timur, pada tanggal 3 ...
BERITA LAINNYA - 03 October 2023
Pertandingan Sengit: Duel Ganda Putra SMAN 13 Jak...
Pada tanggal 3 Oktober 2023, ruang bulu tangkis S...
BERITA LAINNYA - 03 October 2023
Laga Bulu Tangkis Ganda Penuh Semangat: SMAK 7 PE...
Pada tanggal 3 Oktober 2023, SMAK 7 PENABUR di Ja...
BERITA LAINNYA - 12 March 2024
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1445 H
BERITA LAINNYA - 13 March 2024
Selamat Menempuh Asesmen Akhir Sekolah Bagi Siswa...
Selamat Menempuh Asesmen Akhir Sekolah Bagi Siswa...
BERITA LAINNYA - 15 March 2024
Materi Pelajaran untuk kelas 10 dan 11 yang belaj...
Materi Pelajaran untuk kelas 10 dan 11 yang belaj...
BERITA LAINNYA - 18 March 2024
Pemberitahuan tentang hari Kamis Putih
Pemberitahuan tentang hari Kamis Putih
BERITA LAINNYA - 20 March 2024
“Aku Telah Melihat Tuhan,” Kantata Paskah BPK PEN...
“Aku Telah Melihat Tuhan,” Kantata Paskah BPK PEN...

Choose Your School

GO