Sukses dan Sukses

Berita Lainnya - 08 December 2021

Sesudah Yesus meminum anggur asam itu, berkatalah Ia: “Sudah selesai.” Lalu Ia menundukkan kepala-Nya dan menyerahkan nyawa-Nya.

(Yohanes 19:30)

 

Sukses dan sukses anti Misqueen Club sepertinya menjadi sebuah slogan kalau melihat media sosial saat ini. Banyak sekali selebgram yang memamerkan kemewahan sebagai lambang kesuksesan. Hal itu dapat membuat anak muda zaman sekarang ini dipacu dan diburu untuk mengejar kesuksesan dalam bentuk materi semata. Tujuan hidup seakan-akan hanya seperti meraih kedudukan setinggi-tingginya, memiliki kekayaan sebanyak-banyaknya, ataupun menikmati kemewahan dan kesenangan sebesar-besarnya. Kesuksesan hanya ditentukan oleh what you have, bukan oleh what you are; oleh how much you have, bukan oleh how good you are.

 

Bagi orang Farisi, ahli Taurat, dan sebagian besar orang Yahudi, kematian Kristus di kayu salib adalah kegagalan. Namun, bagi Yesus, kematian di kayu salib adalah ketuntasan sehingga Ia berseru, “Sudah selesai” (Yoh. 19:30). Ketuntasan Kristus terlihat dalam ketaatan total kepada kehendak Allah dan sampai di ujung kematian Ia tetap setia melaksanakan kehendak Allah. Yesus Kristus juga berhasil mereformasi kematian di kayu salib bukan lagi sebuah kutukan, melainkan membuat pemaknaan baru tentang pengurbanan untuk menebus dosa manusia.

 

Teens, Pdt. Eka Darmaputera pernah mengatakan bahwa jika kita membangun kehidupan hanya berdasarkan sukses-sukses yang kasatmata dan berupa material saja, hal itu ibarat membangun sebuah menara Babel yang puncaknya menggapai langit, tetapi dengan dasar yang keropos. Makin tinggi menara tersebut, jika roboh akan berakibat sangat fatal. Kita harus membangun kehidupan bukan hanya sebatas materi yang dipandang dunia, melainkan membangun kesuksesan seperti yang dikatakan Bunda Teresa, “Kita diciptakan bukan untuk menjadi sukses, melainkan untuk setia.” Kesuksesan pengikut Kristus bukan materi, tetapi sebuah kesetiaan.

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/2021/12/08/

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 26 November 2021
Jadwal Kegiatan Sekolah 29 November - 3 Desember ...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 03 December 2021
Kegiatan Sekolah 6 - 10 Desember 2021
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 10 December 2021
Kegiatan Sekolah 13 -16 Desember 2021
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 07 January 2022
Jadwal Try Out 1 SMA Kristen 6 PENABUR
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 07 January 2022
Persembahan Dalam Ibadah Siswa
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 28 August 2024
Masyarakat Digital
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 August 2024
Masyarakat Digitalisasi
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 02 September 2024
Pengaruh AI dalam Masyarakat Digital
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 03 September 2024
Digital Commerce (e-commerce)
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 04 September 2024
Dinamika Hukum di Indonesia pada Era Masyarakat D...
-
Berita Lainnya - 16 September 2021
Ikut-ikutan
Berita Lainnya - 17 September 2021
Sisi Lain Raja Saul
-
Berita Lainnya - 21 September 2021
Jangan Berhenti Mengikut Tuhan
-
Berita Lainnya - 20 September 2021
There is No Future Without Forgiveness
-
Berita Lainnya - 23 September 2021
Konsekuensi
-
Berita Lainnya - 26 September 2023
RESENSI BUKU ASIX ATLANTA
Berita Lainnya - 26 September 2023
RESENSI BUKU ASIX Who Is Barack Obama?
-
Berita Lainnya - 26 September 2023
RESENSI BUKU ASIX The First Case of Sherlock Holm...
=
Berita Lainnya - 26 September 2023
RESENSI BUKU ASIX THE LITTLE PRINCE
-
Berita Lainnya - 26 September 2023
RESENSI BUKU ASIX Why? Microscope and Observation
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW FARREL
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW NICOLE
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW RAPHAEL N
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW YOEL
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW RAVCREFLO
-

Choose Your School

GO