Penolakan Yang Kasar

Berita Lainnya - 16 April 2021

“Benar, Tuhan. Tetapi anjing yang di bawah meja juga makan remah-remah yang dijatuhkan anak-anak.”

(Markus 7:28)

 

Seorang pemuda kaya memberikan proposal kepada seorang pemudi yang baru ia kenal selama 100 hari. Dia melamar pemudi tersebut di tempat umum dengan berbagai dekorasi indah yang sudah dipersiapkan. Dia menawarkan bunga mawar dan sebuah mobil mewah, tetapi pemudi tersebut menolaknya. Pemudi itu pergi. Penolakan tersebut membuat sang pemuda merasa terhina sehingga
dia menendang barang-barang pajangannya dan mobil mewahnya sambil berteriak, “Aku akan menghancurkan mobil balap ini!”

 

Sekilas, sikap Yesus terkesan kasar terhadap seorang perempuan yang memohon kepada-Nya untuk menolong anaknya yang kerasukan roh jahat. Alih-alih menolong, Yesus seolah-olah menyebut perempuan itu dan putrinya “anjing” (ay. 27). Sungguh sebuah penolakan yang penuh penghinaan. Namun, Yesus dapat melihat hati manusia. Yesus mengetahui apa yang ada di dalam pikiran ibu tersebut. Perhatikan perkataan Yesus, “Biarlah anak-anak kenyang dahulu.” Yesus tidak menolak secara total, karena ada perkataan “anak-anak kenyang dahulu.” Yang menarik adalah penolakan tersebut direspons dengan sikap dan iman yang sangat luar biasa. Perempuan itu berkata, “Benar, Tuhan.” Kata tersebut menunjukkan ia tidak menjadi marah dan kesal dengan sebutan “anjing.” Ia justru dengan rendah hati berkata, “Tetapi anjing yang di bawah meja juga makan remah-remah yang dijatuhkan anak-anak.” Pada saat itu juga, roh jahat keluar dari tubuh anaknya. Yang sangat patut dipuji adalah sikap dan iman perempuan itu kepada Tuhan Yesus.

 

Teens, sikap perempuan yang meminta pertolongan kepada Tuhan Yesus itu sungguh luar biasa. Dia merespons penolakan Yesus dengan kerendahan hati dan iman. Apabila kita menghargai diri kita, maka kita tidak mudah tersinggung oleh penolakan orang lain.

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/teens-for-christ/

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 01 August 2023
BEKAL SEHAT
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 28 July 2023
OPEN HOUSE PENABUR SPECTACULAR
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 08 July 2023
Penerimaan Siswa Baru
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 18 July 2023
Pelayanan di GKI Muara Karang Dalam Rangka HUT BP...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 18 July 2023
Kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) 2023...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 27 October 2023
MEMPERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA 28 Oktober 2023
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 28 October 2023
SMAK 6 PENABUR BANGGA! Selamat untuk Tim GACOR S...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 28 October 2023
SMAK 6 PENABUR BANGGA! Selamat untuk MATTHEW KAW...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 29 October 2023
HAY DAY 29 OKTOBER 2023
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 29 October 2023
ASIX POTLUCK 30 OKTOBER 2023
-
Berita Lainnya - 09 March 2021
Jangan Menunda Panggilan ALLAH
Berita Lainnya - 16 March 2021
Terus Berbuat Baik
Berita Lainnya - 18 March 2021
Do Your Best
Berita Lainnya - 19 March 2021
Lebih Dari Pemenang
Berita Lainnya - 22 March 2021
Belajar Dari Kesalahan
-
Berita Lainnya - 28 August 2024
SMARTWATCHES AS MEDICAL DEVICES
Berita Lainnya - 30 August 2023
THE INFLUENCE OF TECHNOLOGY IN DATING
-
Berita Lainnya - 30 August 2023
LIMITS ON TECHNOLOGY IN AI
-
Berita Lainnya - 30 August 2023
PERKEMBANGAN AI DALAM JURNALISTIK
-
Berita Lainnya - 30 August 2023
DRONES THAT CAN FIX OUR PROBLEM
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW JESLYN
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW KIMBERLY
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW NATHANIA
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW PAULINE
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW RAPHAEL
-

Choose Your School

GO