Keajaiban Dalam Keseharian

Berita Lainnya - 14 January 2021

… sebab Ia telah melakukan perbuatan-perbuatan yang ajaib;

keselamatan telah dikerjakan kepada-Nya oleh tangan kanan-Nya,

oleh lengan-Nya yang kudus.

(Mazmur 98:1)

 

 

Pdt. Joas Adiprasetya dalam bukunya Labirin Kehidupan menuliskan bahwa Allah dapat dimaknai kehadiran dan kuasa-Nya melalui keseharian hidup. Kelahiran, kematian, keluarga, sahabat, orang asing, pekerjaan, doa, penderitaan, ketabahan, keramahtamahan, alam semesta, semua itu adalah bagian dari kehidupan manusia sehari-hari. Dalam semuanya itu, Allah hadir, merawat, melawat, dan menyatakan karya-Nya. Dalam rutinitas hidup dan keseharian kita, Allah terus menyatakan keajaiban pemeliharaan-Nya.

 

Berbagai perbuatan ajaib Allah yang hadir melalui pemeliharaan-Nya dalam keseharian hidup juga dialami oleh bangsa Israel. Dalam keseharian hidup yang mereka harus tempuh selama 40 tahun di perjalanan menuju Tanah Perjanjian di Kanaan, Allah senantiasa hadir dan memelihara. Bahkan, dalam keseharian hidup ketika berada dalam pembuangan di Babel hingga kembali ke tanah Yehuda, perbuatan ajaib Allah selalu dinyatakan (ay. 1). Itulah sebabnya pemazmur menyerukan untuk menaikkan syukur atas karya pemeliharaan Allah melalui mazmur dalam suara musik yang semarak. Semua bagian semesta bergabung untuk memuliakan pemeliharaan Allah. Laut beserta isinya, dunia dan penghuninya, sungai dan gunung yang bertepuk tangan menjadi gambaran bahwa Allah berkuasa atas segalanya. Keajaiban Allah hadir dalam keseharian maupun melalui peristiwa khusus.

 

Keajaiban atau mukjizat bukanlah sekadar berisi peristiwa spektakuler yang wow dan menakjubkan mata. Keajaiban juga dapat mewujud melalui rutinitas dan keseharian. Napas hidup dan detak jantung adalah contoh nyata keajaiban yang Tuhan nyatakan dalam hidup kita. Kelancaran dalam studi, kehangatan kasih di tengah keluarga, proses mengenal dan bergaul dengan teman, kegembiraan dalam persekutuan, kepedulian kepada sesama dan lingkungan, di dalam semua itu, Tuhan ada.

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/teens-for-christ/

Tags:
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 19 August 2024
Kalender Kegiatan Mingguan 19 - 25 Agustus 2024
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 26 August 2024
Terinspirasi Tokoh Dunia, Siswa SMAK 6 PENABUR Ra...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 26 August 2024
Kalender Kegiatan Mingguan 26 - 31 Agustus 2024
-
Berita Lainnya - 18 November 2020
Opinion Corner
Berita Lainnya - 06 October 2020
Friendship Is Beyond
Berita Lainnya - 23 November 2021
Sang Pemimpin!
Berita Lainnya - 24 November 2021
Gila Hormat!
-
Berita Lainnya - 25 November 2021
Jaga Diri!
-
Berita Lainnya - 26 November 2021
Saling Tolong
-
Berita Lainnya - 29 November 2021
Sombong Rohani
-
Berita Lainnya - 05 September 2023
NEURALINK BRAIN MICROCHIP
Berita Lainnya - 05 September 2023
AI HEALTCARE TECHNOLOGY INNOVATIONS
-
Berita Lainnya - 05 September 2023
BLOCKCHAIN TECHNOLOGY
-
Berita Lainnya - 05 September 2023
THE PLASMA TECHNOLOGY
-
Berita Lainnya - 05 September 2023
IMAGINATIVE FRIEND WITH AN AI
-
Berita Lainnya - 21 December 2023
QOTD CHRISTOPER
Berita Lainnya - 22 December 2023
QOTD ELDRIC
-
Berita Lainnya - 22 December 2023
QOTD EMILIO
-
Berita Lainnya - 22 December 2023
QOTD GABRIELLE
-
Berita Lainnya - 22 December 2023
QOTD GILBERT
-
Berita Lainnya - 20 February 2024
PKBN2K YOEL
Berita Lainnya - 20 February 2024
PKBN2K CELLIA
-
Berita Lainnya - 20 February 2024
PKBN2K FARELL
-
Berita Lainnya - 20 February 2024
PKBN2K MICHAEL
-
Berita Lainnya - 20 February 2024
PKBN2K RICHARD
-

Choose Your School

GO