Menghitung Hari dengan Bijaksana

Berita Lainnya - 20 January 2021

Tuhan Yesus, Ajarlah Kami Menghitung Hari-Hari Kami Sedemikian, Hingga Kami Beroleh Hati Yang Bijaksana

 

Mzm 90:5-6, 12
"Engkau menghanyutkan manusia; mereka seperti mimpi, seperti rumput yang bertumbuh, di waktu pagi berkembang dan bertumbuh, di waktu petang lisut dan layu. Ajarlah kami menghitung hari-hari kami sedemikian, hingga kami beroleh hati yang bijaksana."

 

Ada seseorang yang menerima kiriman kalender mini dengan tulisan yang menginspirasi permenungan di akhir tahun 2020 ini. Inilah kutipan tulisan yang tertera di bawah kalender tersebut. "Sebagai saudara seiman aku ingin memberikan sesuatu kepadamu, sesuatu yang tidak berharga namun bernilai, yaitu sebuah kalender mini tahun 2020. Memang kalender ini tidak akan berguna lagi ketika fajar tahun 2021 menyingsing, tapi ini sungguh berarti di mata orang yang tahu menghargainya. Marilah belajar menghitung hari-hari yang masih tersisa untuk melihat apa yang masih belum kita kerjakan atau selesaikan bagi Tuhan dan sesama di tahun 2020. Apa yang belum kita bagikan kepada sesama dan berikan kepada Tuhan? Masih banyakkah yang belum kita selesaikan hingga di penghujung tahun 2020 ini? Semuanya belum terlambat. Tetapkanlah langkah dan rencana di dalam tangan Tuhan Yesus. Lakukanlah dan jangan berhenti!"
Dari surat itu ada 4 pesan yang harus kita renungkan kala fajar 2021 menjelang.


Pertama, apa yang masih belum kita kerjakan atau selesaikan di tahun 2020? Apakah target yang sudah kita rumuskan di awal tahun 2020 sudah sepenuhnya tercapai atau malah 50% sama sekali belum kita lakukan? Jika banyak rencana belum terjadi karena kita suka menunda-nunda, itu berarti kita dengan sengaja menghambat terwujudnya apa yang kita impikan. Menunda berarti menghilangkan kesempatan emas untuk berhasil.


Kedua, apa saja yang belum sempat kita bagikan kepada sesama? Idealnya sebagai pengikut Yesus hidup kita menjadi sebuah kesaksian yang tertulis dan dapat dibaca oleh banyak orang. Dan itu akan menjadi kenyataan jika kita bersedia membagi hidup, waktu, materi, jalan keluar, ide, peneguhan, doa atau kreativitas kita untuk membangun sesama atau memajukan pelayanan yang Tuhan percayakan. Tetapkanlah setiap hari sebagai "Hari Kemurahan", di mana kita akan berbagi apa yang kita miliki untuk sebuah kemajuan.


Ketiga, apa yang belum kita berikan kepada Tuhan? Adakah kita harus menghabiskan waktu hanya untuk bekerja atau bersenang-senang saja tanpa peduli akan mezbah doa kita di hadapan Tuhan?
Keempat, jika masih banyak pekerjaan yang tertunda, belumlah terlambat untuk memulainya. Mulailah melakukannya hari ini juga dan jangan menunda-nunda lagi.


Marilah kita menghitung hari-hari dengan memandang betapa besar kasih, anugerah dan berkat-berkat yang Tuhan curahkan di sepanjang tahun ini. Kemudian melangkahlah sambil memandang kepada Tuhan Yesus, karena Dia akan menuntun dan memberikan hikmat kepada kita ketika kita mengerjakan bagian kita di tahun 2021. Tuhan Yesus memberkati.

Doa
Bapa kami yang ada di sorga, ampuni aku karena aku belum menjadi orang seperti yang Engkau inginkan. Aku belum bisa menjadi manusia yang efektif dalam menjalankan tugas dan kepercayaan yang Kau berikan padaku. Ubahkanlah aku oleh kuasa-Mu.

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 24 July 2024
Undangan Pertemuan Orang Tua Siswa Kelas XII SMAK...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 24 July 2024
Undangan Pertemuan Orang Tua Siswa Kelas X dan XI...
Undangan Pertemuan Orang Tua Siswa Kelas X dan XI
Berita BPK PENABUR Jakarta - 22 July 2024
Open Recruitment MPK Batch 31 SMAK 5 PENABUR Jaka...
Open Recruitment MPK Batch 31 SMAK 5 PENABUR Jaka...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 20 July 2024
Pendaftaran Panitia Escalades SMAK 5 PENABUR Jaka...
Pendaftaran Panitia Escalades SMAK 5 PENABUR Jaka...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 12 August 2024
Perayaan dan Pelayanan HUT ke 74 BPK PENABUR Jaka...
Perayaan dan Pelayanan HUT ke 74 BPK PENABUR Jaka...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 08 November 2023
Livestream Semifinal Basket Escalades Pinishi 202...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 November 2023
Jadwal Lomba Mural Rabu, 8 November 2023
Jadwal Lomba Mural Rabu, 8 November 2023
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 November 2023
Jadwal Lomba Final Monolog SMA Rabu, 8 November 2...
Jadwal Lomba Final Monolog SMA Rabu, 8 November 2...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 November 2023
Jadwal Pertandingan Semifinal Futsal Rabu, 8 Nove...
Jadwal Pertandingan Semifinal Futsal Rabu, 8 Nove...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 November 2023
Jadwal Pertandingan Semifinal Basket Rabu, 8 Nove...
Jadwal Pertandingan Semifinal Basket Rabu, 8 Nove...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 04 October 2020
Jadwal Pelajaran Kelas XI 5-9 Oktober 2020
Berita BPK PENABUR Jakarta - 04 October 2020
Jadwal Pelajaran Kelas X 5-9 Oktober 2020
Berita BPK PENABUR Jakarta - 17 September 2020
Open House SMAK 5
Berita BPK PENABUR Jakarta - 24 July 2020
Kebaktian HUT 70 Tahun BPK PENABUR di SMAK 5
Berita BPK PENABUR Jakarta - 02 September 2020
Pelantikan Pengurus Majelis Perwakilan Kelas [MPK...
Berita Lainnya - 17 December 2023
Datang kepada Tuhan, Berserah dan Berpasrah
Berita Lainnya - 27 December 2023
Can You Know A Lot About A Person from The Clothe...
Can You Know A Lot About A Person from The Clothe...
Berita Lainnya - 31 December 2023
Is Watching Movie at Cinema is Better than at Str...
Is Watching Movie at Cinema is Better than at Str...
Berita Lainnya - 23 December 2023
Should You Clean Up after Yourself in A Food Cour...
Should You Clean Up after Yourself in A Food Cour...
Berita Lainnya - 29 December 2023
Is Studying Together with Friends is Better than ...
Is Studying Together with Friends is Better than ...
Berita Lainnya - 28 March 2022
Jadikan Sekolah dan Guru
Berita Lainnya - 21 March 2022
Never Stop Learning
Never Stop Learning
Berita Lainnya - 17 March 2022
Keberhasilan Bukanlah Milik Orang Pintar
Keberhasilan Bukanlah Milik Orang Pintar
Berita Lainnya - 15 March 2022
Kita Dipanggil Sesuai dengan Maksud-Nya
Kita Dipanggil Sesuai dengan Maksud-Nya
Berita Lainnya - 14 March 2022
Cerpen: 831,224 hours
Cerpen: 831,224 hours

Choose Your School

GO