Kebaktian Siswa: Mahadaya Kasih
Berita BPK PENABUR Jakarta - 28 September 2021
SMA Kristen 5 PENABUR Jakarta mengadakan Kebaktian Siswa dengan tema "Mahadaya Kasih" secara virtual pada Senin, 13 September 2021. Seluruh guru dan siswa mengikuti ibadah tersebut secara langsung di Youtube resmi SMAK 5 PENABUR JAKARTA – OFFICIAL dalam ruang zoom kelas masing-masing.
Pendeta Kristina Simaremare, pendeta jemaat GKI Gunung Sahari membawakan Firman untuk kebaktian tersebut. Dalam khotbahnya, ia menyampaikah bahwa mahadaya kasih Allah memberikan harapan kepada manusia untuk terus melanjutkan kehidupan, meski kehidupan itu tidak mudah untuk dijalani.
"Mahadaya kasih Allah bersifat memulihkan dan dapat mengubah penderitaan menjadi kelayakan, kegembiraan dan sukacita,” ungkapnya.
Tidak hanya itu, mahadaya kasih Allah juga menopang kehidupan manusia agar dapat bertahan dalam situasi pandemi ini. "Mahadaya kasih Allah memulihkan kondisi kita yang secara fisik ataupun mental terdampak Covid-19," jelasnya.
"Oleh karenanya, marilah kita menjadi sakski dan mewartakan mahadaya kasih Allah kepada sesama agar memperoleh pengharapan yang baru," pesan Pdt. Kristina. (Jocelyn-Kelas XI MIPA 5)
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur