Ibadah Natal Bersama Orang Tua Siswa SMAK 5

Berita BPK PENABUR Jakarta - 22 January 2022

Keluarga besar SMA Kristen 5 PENABUR Jakarta mengadakan ibadah Natal bersama secara virtual pada Sabtu, 15 Januari 2022. Ibadah tersebut dipimpin oleh Pendeta Jedi Otniel Liline dari GKI Sunter Mas. Seluruh guru, karyawan, orang tua dan siswa mengikuti ibadah tersebut dalam ruang zoom. Kegiatan tahunan tersebut diadakan untuk merayakan Natal bersama sekaligus mempererat tali silaturahmi antara sekolah dan orang tua siswa.

 

Pdt. Jedi dalam khotbahnya mengajak seluruh umat yang hadir untuk mempertanyakan letak sukacita Natal saat ini. Pandemi masih melanda dan aktivitas untuk berkumpul bersama masih dibatasi agar tidak memperbanyak kasus positif Covid-19. "Padahal kita biasa merayakan Natal dengan berkumpul bersama keluarga," papar Pdt. Jedi.

 

Belajar dari kisah menjelang kelahiran Yesus; Maria, Yusuf, dan para gembala pun tidak pada kondisi yang menyenangkan. Maria yang tengah hamil besar harus pergi dari Nazaret ke Bethlehem untuk memenuhi perintah Kaisar Augustus. Yusuf pun harus berjalan, menggiring keledai yang ditumpangi Maria. Demikian pula para gembala yang sudah nyaman dan tenang di padang harus menerima adanya proses kelahiran bayi Yesus.

 

Meski demikian, mereka Maria, Yusuf, dan para gembala tetap bergembira akan kehadiran Yesus. Mereka bersukacita karena Allah hadir, mau menjadi manusia, berkomunikasi secara langsung dengan manusia, dan menyelamatkan seluruh umat manusia. "Sukacita mereka muncul karena mereka berani mengambil keputusan untuk mendukung kehadiran Yesus di dunia," jelas Pdt. Jedi.

 

"Kita pun dapat bersukacita saat ini dengan berani mengambil keputusan untuk menghadirkan sukacita tersebut dalam kehidupan," tandas Pdt. Jedi. Caranya ialah dengan menyediakan diri bagi keluarga dan orang-orang di sekitar bahwasanya Allah ada dalam wajah mereka. "Melakukan hal-hal yang memberikan manfaat bagi bagi orang lain tentu akan menghadirkan sukacita bagi diri sendiri maupun orang lain." (Lucia Febriarlita)

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 18 March 2025
Informasi Ketentuan Daftar Ulang dan Penetapan Ua...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 17 March 2025
Serunya Bikin Sambel Kucai
Serunya Bikin Sambel Kucai
Berita BPK PENABUR Jakarta - 17 March 2025
Video Kegiatan Live In SMAK 5 PENABUR Jakarta Day...
Video Kegiatan Live In SMAK 5 PENABUR Jakarta Day...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 15 March 2025
Workshop Cyber Security: Mengamankan Diri di Duni...
Workshop Cyber Security: Mengamankan Diri di Duni...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 10 March 2025
Ibadah Jelang Asesmen Akhir Sekolah Kelas XII SMA...
Ibadah Jelang Asesmen Akhir Sekolah Kelas XII SMA...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 09 March 2024
Ibadah Siswa: Bersukacita, Bersabar, dan Bertekun
Berita BPK PENABUR Jakarta - 03 March 2024
Ibadah Kompleks: Berjalan Bersama Tuhan
Ibadah Kompleks: Berjalan Bersama Tuhan
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 March 2024
Kebersamaan Guru dan Karyawan SMAK 5 di Gadog, Bo...
Kebersamaan Guru dan Karyawan SMAK 5 di Gadog, Bo...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 29 March 2024
Seminar dan Tes Kesehatan Bersama Dokter Rita Ram...
Seminar dan Tes Kesehatan Bersama Dokter Rita Ram...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 27 March 2024
Kelompok Tumbuh Bersama (KTB): Menjadi Sahabat Se...
Kelompok Tumbuh Bersama (KTB): Menjadi Sahabat Se...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 06 February 2021
Jadwal Pelajaran Kelas X 8-12 Februari 2021
Berita BPK PENABUR Jakarta - 04 January 2021
Ibadah Natal Orang Tua Siswa SMAK 5
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 January 2021
Jadwal Pelajaran Kelas XII 1-5 Februari 2021
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 January 2021
Jadwal Pelajaran Kelas XI 1-5 Februari 2021
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 January 2021
Jadwal Pelajaran Kelas X 1-5 Februari 2021
Berita Lainnya - 01 September 2024
Berhenti Sejenak, Berdoa, dan Beristirahat agar H...
Berita Lainnya - 31 August 2024
Iman yang Sejati Terjadi Ketika di Saat Sulit Kit...
Iman yang Sejati Terjadi Ketika di Saat Sulit Kit...
Berita Lainnya - 31 August 2024
Membangun Jiwa Leadership di SMAK 5 PENABUR Jakar...
Membangun Jiwa Leadership di SMAK 5 PENABUR Jakar...
Berita Lainnya - 30 August 2024
Mari Kita Melayani Tuhan Karena Ia Telah Menebus ...
Mari Kita Melayani Tuhan Karena Ia Telah Menebus ...
Berita Lainnya - 29 August 2024
Memberikan Pengampunan di dalam Tuhan sebelum Ora...
Memberikan Pengampunan di dalam Tuhan sebelum Ora...
Berita Lainnya - 07 September 2023
God, You More Than Enough For Me
Berita Lainnya - 06 September 2023
Tips Meningkatkan Kreativitas Diri
Tips Meningkatkan Kreativitas Diri
Berita Lainnya - 06 September 2023
Menjalani Hidup dengan Mengikuti Pola Pikirnya Al...
Menjalani Hidup dengan Mengikuti Pola Pikirnya Al...
Berita Lainnya - 05 September 2023
Working in God’s House, Fulfilled with Love and H...
Working in God’s House, Fulfilled with Love and H...
Berita Lainnya - 04 September 2023
Tuhan Memulihkan Setiap Orang yang Datang pada-Nya
Tuhan Memulihkan Setiap Orang yang Datang pada-Nya

Choose Your School

GO