i-project proposal “Minidine”

Berita Lainnya - 10 February 2022

“Minidine”

Paul T. A.

XI MIPA 6/26

 

Bab 1:

Pendahuluan

     Wabah covid-19 yang mulai pada akhir tahun 2019 dan masih berlanjut sampai saat ini telah mengubah cara dan gaya hidup semua orang. Salah satu contohnya adalah pergantian cara bekerja orang hingga pergantian cara belajar siswa. Hampir semua aspek kehidupan manusia pada masa pandemi Covid telah berubah, dari isolasi yang dilakukan banyak orang, hingga pekerjaan dan sekolah yang dilakukan telah dirumahkan. 

 

     Ketika sedang bekerja maupun bersekolah di rumah, banyak orang melakukan segala sesuatu di satu meja. Salah satu contohnya adalah ketika seseorang bekerja sambil makan di satu meja. Ini mungkin dapat menghemat waktu dan meningkatkan efisiensi mereka karena mereka melakukan 2 hal sekaligus, akan tetapi selalu ada resiko makanan dan minuman jatuh  atau tumpah ke meja kerja. Ini dapat berakibat sangat tidak baik terutama jika ada buku-buku atau peralatan elektronik lainnya karena barang-barang tersebut dapat rusak secara permanen jika terkena tumpahan makanan dan minuman. 

 

     Dengan ini, saya berencana berpikir tentang suatu produk yang dapat menyelesaikan masalah ini. Minidine adalah meja kerja yang digabung dengan meja makan yang mengandung fitur-fitur dari kedua tipe meja seperti lemari, built-in food warmer, tempat khusus untuk peralatan makan, dan seterusnya.

 

 

Bab 2

Tujuan Project

 

     Mengulangi pada bab pertama, pada masa covid ini banyak kegiatan dirumahkan. Kegiatan-kegiatan tersebut bisa meliputi sekolah, kerja kantor, dll. Dua contoh kegiatan tersebut juga merupakan kegiatan dimana seseorang yang melakukannya akan duduk lama di kursi dan mengerjakan pekerjaan mereka di meja seharian. 

 

     Karena meningkatnya penggunaan meja, semakin tinggi juga resiko yang dapat muncul. Hal ini terutama jika meja yang digunakan kecil dan barang-barang diletakkan sangat berdekatan satu sama lainnya. 

 

     Pandemi Covid masih berlangsung dan tidak akan hilang selama beberapa tahun lagi, maka dari itu barang ini akan tetap bermanfaat bagi mereka yang terkarantina dan terpaksa untuk melakukan segala hal di atas satu meja. Tidak hanya itu, produk ini juga bisa bermanfaat bagi orang yang sakit dan tidak bisa bergerak banyak. Desain yang baru ini dapat bermanfaat sekedar untuk membantu multitasking maupun juga dapat mengamankan meja kerja dari resiko tumpahan piring maupun gelas.



Bab 3

Manfaat project

Produk ini bisa bermanfaat bagi banyak, beberapa kasus-kasus utamanya diantaranya dibawah ini:

 

  1. Bagi orang yang sering multitasking
        Beberapa orang yang sering multitasking akan sangat merasakan manfaat dari produk ini. Salah satu contohnya adalah siswa/siswi yang sedang mengerjakan PR sekolah sambil makan/minum, dan juga seorang pekerja kantor yang sedang bekerja di rumah yang  ingin multitasking makan minum sambil bekerja seperti kasus sebelumnya.
  2. Bagi orang yang sakit dan susah bergerak
          Produk ini juga dapat sangat bermanfaat bagi orang yang sakit. Mereka dapat makan di atas ranjang tidur mereka. Yang membuat produk ini istimewa bagi mereka pun adalah produk ini memiliki desain gabungan baru yang akan ada tempat khusus untuk melakukan pekerjaan meja dan juga ada tempat khusu untuk tempat makan. Dalam bagian tempat makan pun juga ada slot yang sangat membantu menjaga meja dan benda-benda yang diletakan di atasnya seperti piring makan, gelas atau botol minum, buah-buahan, dan juga peralatan makan seperti sendok, garpu, dan pisau.



Bab 4

Waktu Penelitian 

     Dalam merencanakan I project termasuk perencanaan dan pembuatan ini diperlukan waktu untuk melaksanakan kegiatan tertentu. 

     Dibawah ini adalah estimasi rincian beberapa tahap-tahap melaksanakan tugas ini berdasarkan waktu:

1. Mulainya perencanaan I project ini 

Perencanaan project ini dimulai dari Agustus 2020 yang meliputi pembuatan proposal yang saya lakukan hingga saat ini.

2. Perencanaan desain produk

   Perencanaan desain produk ini akan dilakukan pada Tahun 2021 yang dimulai dari Januari/Februari yang akan dilakukan selama sekitar 1-2 bulan. Waktu yang lama ini karena perlunya desain yang efektif dan unik agar meja dapat menjadi stabil.

3. Pembuatan Prototype Produk

     Prototype produk akan dilakukan setelah desain produk selesai yang saya estimasikan akan dilakukan mulai Maret/April. Prototype produk ini akan sangat penting untuk uji coba produk untuk mengetahui apakah ada perbaikan yang perlu dilakukan terhadap produk.

 

Bab 5

Tempat penelitian

 

Ada beberapa pilihan yang berpotensi menjadi tempat penelitian untuk produk ini:



  1. Di rumah

   Ini adalah tempat paling berpotensi menjadi tempat penelitian utama. Hal ini karena situasi sekarang sedang ada pandemi Covid-19 maka untuk menjalani PSBB tidak terlalu memungkinkan untuk melakukan penelitian produk ini di luar rumah.



2. Menyewa tempat kosong

   Jika pandemi Covid sudah mereda dan situasi memungkinkan saya untuk keluar rumah, saya berencana untuk menyewa tempat kosong unyang tuk melakukan proyek ini. Hal ini dikarenakan potensi pelaksanaan riset sangat berantakan. Jika riset yang saya lakukan berantakan maka diperlukan tempat yang mengakomodasinya, yaitu sebuah tempat kosong.




Bab 6
Metode/Langkah Penelitian

  1. Mencari ide-ide dan membuat proposal

     Inilah tahapan yang saya lakukan sekarang. Saya mencari ide produk dan membuat proposal untuk membantu memberi gambaran rencana saya untuk membuat produk ini kedepannya.

 

2. Merencanakan dan membuat desain produk

     Pada tahap ini, saya berencana untuk membuat desain produk yang telah saya gambarkan. Rencana yang saya akan buat harus tetap berlangsung sesuai dengan tujuan utama pembuatan produk ini yaitu membuat sebuah meja yang memiliki kegunaan fungsional yang baik dengan kestabilannya sehingga makanan/minuman serta peralatan makanannya tidak jatuh dan juga tentunya meja ini memerlukan desain yang baru dan inovatif sehingga produk ini tetap memikat perhatian konsumen.

3. Mengumpulkan bahan-bahan dan komponen untuk pembuatan prototype

     Pada tahap sebelumnya saya seharusnya sudah selesai memikirkan bahan dan komponen produk saya. Maka saya akan melanjutkannya dengan membeli bahan dan komponen yang saya perlukan untuk membuat prototypenya pada tahap selanjutnya.

4. Pembuatan Prototype

     Pada tahap ini saya akan membuat prototype produk yang akan saya buat. Setelah membuat desain produk dan membeli bahan dan komponen maka saya berlanjut untuk membuat prototype pertama produk saya yang akan sangat berguna untuk uji coba.

5. Uji Coba Prototype

     Pada tahap ini saya akan melakukan uji coba pada prototype yang saya buat. Saya akan melakukan analisis terhadap hal-hal yang dapat ditingkatkan agar produk akhir menjadi lebih baik secara fungsional maupun secara desain produknya tersendiri.

6. Pembetulan/perbaikan prototype

     Pada tahap ini saya melihat hal yang kurang atau hal yang dapat ditingkatkan dari prototype dan akan membetulkan prototype yang telah saya buat sehingga produk final semakin baik. Pada tahap ini adanya kemungkinan perlunya biaya tambahan untuk merancang perbaikan yang tentunya harus saya perhatikan.

7. Mempublikasikan produk dan melaksanakan usaha

    Pada tahap final ini saya berencana untuk menyelesaikan semua perencanaan dan melaksanakan usahanya yang nanti akan saya rencanakan platformnya. Pada launching produk tentunya saya harus melakukan beberapa promosi seperti sales promotion, personal selling, dan promosi online. 

Extra: Design Concept

Bab 7

Penutup

 

Demikianlah proposal I-project yang telah saya buat. Semoga ide rencana usaha ini dapat diterima baik dan juga akan sukses pelaksanaanya. Saya juga berharap bahwa orang-orang akan senang dengan produk akhir dan juga produk ini akan bermanfaat bagi banyak orang. Jika ada kekurangan pada proposal saya kritik dan saran akan saya terima dengan senang hati. Atas waktu yang anda berikan saya mengucapkan terima kasih.

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita Lainnya - 01 February 2024
Tutor Teman Sebaya SMAK 1 PENABUR
Berita Lainnya - 27 February 2024
Artikel PKBN2K (oleh Renzo Mulyadi)
Artikel PKBN2K (oleh Renzo Mulyadi)
Berita Lainnya - 27 February 2024
Artikel PKBN2K (oleh Raphael Davin Siaw)
Artikel PKBN2K (oleh Raphael Davin Siaw)
Berita Lainnya - 27 February 2024
PKBN2K SMAK 1. Apakah PKBN2K dan mengapa PKBN2K i...
PKBN2K SMAK 1. Apakah PKBN2K dan mengapa PKBN2K i...
Berita Lainnya - 27 February 2024
Artikel PKBN2K (oleh Catherine Nicole Yuen)
Artikel PKBN2K (oleh Catherine Nicole Yuen)
Berita Lainnya - 24 March 2023
SPONS: Spotify Playlist Recommendations
Berita Lainnya - 24 March 2023
1 Talk: Tips Persiapan SBMPTN/SNBT
1 Talk: Tips Persiapan SBMPTN/SNBT
Berita Lainnya - 24 March 2023
High School in Jakarta
High School in Jakarta
Berita Lainnya - 23 March 2023
Things To Do With Angpao
Things To Do With Angpao
Berita Lainnya - 23 March 2023
Bicycle and You
Bicycle and You
Berita Lainnya - 15 December 2021
Bermain Bersama - Natal kelas XII MIPA 2
Berita Lainnya - 15 December 2021
Sukacita Perayaan Natal SMAK 1 Penabur Jakarta - ...
Sukacita Perayaan Natal SMAK 1 Penabur Jakarta - ...
Berita Lainnya - 15 December 2021
Kebaktian dan Kebersamaan XIA6 dalam Menyambut Na...
Kebaktian dan Kebersamaan XIA6 dalam Menyambut Na...
Berita Lainnya - 15 December 2021
KESERUAN ACARA NATAL BERSAMA - KELAS XI MIPA 5
KESERUAN ACARA NATAL BERSAMA - KELAS XI MIPA 5  
Berita Lainnya - 15 December 2021
Kehangatan Natal Keluarga Virtual  - Kelas XI MIP...
Kehangatan Natal Keluarga Virtual  - Kelas XI MIP...
Berita Lainnya - 09 November 2020
Ayat Alkitab 9 November 2020
Berita Lainnya - 06 November 2020
Ayat Alkitab 6 November 2020
Berita Lainnya - 04 November 2020
Ayat Alkitab 4 November 2020
Berita Lainnya - 03 November 2020
Harta dalam waktu
Berita Lainnya - 02 November 2020
Ayat Alkitab Minggu ini 2 November 2020
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 06 September 2021
“PENABURFair” OPEN HOUSE SMAK 1 PENABUR JAKARTA 2...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 06 September 2021
Persekutuan Doa Bulanan SMAK 1 PENABUR Jakarta
Persekutuan Doa Bulanan SMAK 1 PENABUR Jakarta
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 02 September 2021
Kebaktian Online SMAK 1 PENABUR: "Walking Togethe...
Kebaktian Online SMAK 1 PENABUR: "Walking Togethe...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 01 September 2021
I-PROJECT SMAK 1
I-PROJECT SMAK 1
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 28 August 2021
Pajak Bertutur 2021 Untuk Pelajar
Pajak Bertutur 2021 Untuk Pelajar

Choose Your School

GO