Ibadah Paskah Siswa SDK 6 PENABUR 2022
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 May 2022
Puji syukur kepada Tuhan Ibadah Paskah Siswa SDK 6 PENABUR yang dilaksanakan pada hari ini, Selasa 19 April 2022 secara daring berjalan dengan baik dan lancar.
Ibadah Paskah dilayani oleh Pdt. Ronny Nathanael dengan tema “Berani Hidup Karena Yesus Hidup (Lukas 24 : 1 – 12)”.
Dalam Ibadah Paskah ini, banyak peserta didik yang mempersembahkan talenta mereka, yaitu paduan suara, menari, bermain peran dan menyanyi solo. Selain peserta didik SDK 6 PENABUR ada persembahan pujian dari PSA GKI Klasis Jakarta Barat. Ibadah Paskah dihadiri juga anak – anak dari Panti Asuhan Dwituna Rawinala yang mempersembahkan talenta menyanyi dan bermain musik. Peserta didik juga diajak untuk berbagi kasih dengan anak – anak di Ambon dan NTT dengan mengumpulkan buku bacaan.
Setelah ibadah peserta didik mengikuti lomba di kelas masing – masing. Lomba Paskah tersebut adalah mewarnai gambar, menghias telur Paskah, dekorasi keranjang telur Paskah, membuat puisi tema Paskah, membuat virtual background tema Paskah, dan TTS Paskah.
Dengan Ibadah Paskah ini peserta didik diharapkan lebih termotivasi untuk tetap berpengharapan karena Yesus sudah mengorbankan diriNya untuk manusia.
#sdkenampenaburkelapagading
#BPKPENABURJakarta
#sekolahberkarakter
#sekolahkristen
#easter2022
#Paskah
#HeIsRisen
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur