Pelatihan Dokter Kecil SDK PENABUR Depok 5-6 September 2023
Berita BPK PENABUR Jakarta - 05 September 2023
SDK PENABUR Depok yang bekerjasama dengan Puskesmas Kecamatan Sukmajaya, menyelenggarakan Pelatihan Dokter pada Selasa-Rabu 5-6 September 2023, yang diikuti oleh 40 orang siswa terpilih.
Pada pelatihan ini mengusung tema “Pelayanan Terhadap Sesama dengan Penuih Kasih”, siswa diperlengkapi dengan teori serta praktek agar siap dalam melaksanakan tugas serta kewajiban sebagai duta kesehatan sekolah kelak. Tim dari Puskesmas turut hadir memberikan materi, antara lain: Ibu drg. Ichma Amarviana, Ibu Sari Puspito Dono Wati SKM, serta Bapak I Wayan Srikanca, Am.Kep.
Berbagai ilmu dibekali kepada siswa antara lain: Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), pengetahuan dasar tentang gizi remaja, Unit Kesehatan Sekolah (UKS), Kesehatan gigi dan mulut, Tugas dan Kewajiban Dokter Kecil, dan Prakter pertolongan pertama pada korban kecelakaan.
Siswa sangat antusias dalam mengikuti pelatihan, terlihat dari aktifnya mereka dalam berpendapat, manjawab, serta membagikan pengalaman. Rangkaian kegiatan diawali dari Pre Tes, yaitu mengukur sejauh apa pemahaman siswa akan pola hidup sehat. Setelah memperoleh pelatihan selama 2 hari, pada hari terakhir siswa mengikut Post Test dan terdapat perolehan nilai yang signifikan, setelah siswa dibekali dengan berbagai pengetahuan.
Pelatihan ditutup dengan pelantikan “Dokter Kecil” secara resmi oleh Kepala SDK PENABUR Depok yaitu Ibu Anastasia Rustiningsih, S.Pd dihadapan orang tua siswa masing-masing, dengan penyematan Pin serta penyerahan Sertifikat, yang menandakan bahwa 40 siswa tersebut telah resmi menjadi Dokter Kecil, serta siap mempraktekkan serta menjalankan tugas dan kewajibannya.
SDK PENABUR menyampaikan selamat kepada kepada 40 siswa terpilih menjadi Dokter Kecil sekaligus sebagai duta kesehatan sekolah!
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur