PURNAWIDYA 2021

BERITA BPK PENABUR Jakarta - 13 June 2021

PURNAWIDYA KELAS 9 SMPK PENABUR HARAPAN INDAH

TAHUN PELAJARAN 2020 - 2021

 

 

Bertepatan pada hari Sabtu, 5 Juni 2021 SMPK PENABUR Harapan Indah mengadakan ibadah syukur dan acara purnawidya atas kelulusan siswa-siswi kelas 9 Tahun Pelajaran 2020-2021. Kali ini tema yang diusung adalah Saya Yakin Berjalan Bersama Yesus yang dikemas dalam balutan adat Betawi.

Acara dimulai tepat pada pukul 09.00 WIB yang dipandu oleh MC Bapak Robertus dan Ibu Ii Dwi. Acara dibuka dengan penampilan pengurus OSIS SMPK PENABUR Harapan Indah dengan membawakan lagu In Moment Like This. Sebagai rasa syukur kehadirat Tuhan acara purnawidya diawali dengan ibadah syukur yang dilayani oleh Ibu Pendeta Bernadeth Florenza Da Lopez dari GKI Maulana Yusuf dan dipandu oleh Ibu Emanuela sebagai liturgos. Setelah ibadah syukur dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan visi misi, MARS BPK PENABUR, profil sekolah, dan performance dari anak-anak seni tari.

Tiba saatnya pada acara yang ditunggu-tunggu oleh seluruh siswa kelas 9 begitu juga dengan orang tua, yaitu pengumuman kelulusan, juara kelas, dan juara umum. Pengumuman disampaikan oleh Ibu Ciptiyani, M.Pd. selaku kepala SMPK PENABUR Harapan Indah. Beliau menyampaikan sepatah dua patah kata dan langsung mengumumkan kelulusan, juara kelas, dan juara umum. Siswa-siswi kelas 9 SMPK PENABUR Harapan Indah tahun pelajaran 2020-2021 dengan jumlah 162 orang dinyatakan lulus 100%. Kepala sekolah secara simbolis menyerahkan kembali semua siswa kelas 9 kepada orang tua. Terlihat senyum kebahagian di raut wajah siswa begitu juga dengan orang tua, terlebih anak-anak yang mendapatkan juara. Sebagai rasa terima kasih atas jasa para guru, siswa-siswi kelas 9 mempersembahkan lagu Terima Kasih Guruku untuk seluruh guru SMPK PENABUR Harapan Indah.

Acara dilanjutkan dengan pengalungan medali yang dilakukan oleh orang tua masing-masing siswa. Dimulai dari kelas 9A sampai kelas 9E secara bergantian. Setelah pengalungan medali semua siswa menyanyikan lagu Bagimu Negeri. Dilanjutkan kata sambutan dari ketua BPK PENABUR Jakarta Bapak Ir. Antono Yuwono dan sambutan dari orang tua siswa yang diwakili oleh Bapak Ferdy Santosa orang tua dari Celline Jeanatte kelas 9B. Perwakilan siswa kelas 9 menyanyikan lagu Papa Mama sebagai ungkapan terima kasih kepada orang tua.

Lulus dari SMP bukan berarti perjalanan siswa-siswi kelas 9 akan berakhir. Mereka akan melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi lagi. Ibu Siwi Tri Wahyuningtyas, M.Pd. selaku kepala SMAK PENABUR Harapan Indah menyampaikan untaian kata penyambutan siswa-siswi kelas 9. Selama tiga tahun di SMPK PENABUR Harapan Indah siswa-siswi kelas 9 pastinya memiliki banyak kenangan yang tak akan bisa dilupakan. Semua perjalanan mereka mulai dari kelas 7 hingga kelas 9, baik suka dan duka dikemas dalam flashback.

Tidak hanya performance dari siswa-siswi, guru-guru SMPK PENABUR Harapan Indah juga ikut menyumbangkan sebuah lagu yang berjudul Yesus Berikanmu Kemenangan untuk seluruh siswa. Rangakian kegiatan purnawidya sampai pada penghujung acara. Ucapan selamat dari Bapak Stefanus Bambang Prijono selaku wali penghubung kompleks PENABUR Harapan Indah dan sekaligus menutup dalam doa. Setelah doa penutup, sesi foto dan ramah tamah wali kelas 9 dengan oran tua dan siswa.

Dalam setiap pertemuan pasti ada perpisahan. Perpisahan adalah suatu momen yang sangat berharga. Perpisahan ada yang bersifat menyenangkan, ada juga yang bersifat menyedihkan. Tergantung situasi dan kondisi saat perpisahan. Secara umum acara purnawidya berjalan dengan baik. Seluruh siswa kelas 9 dengan orang tua hadir dan mengikuti acara sampai selesai.

by. Lasmawati Damanik

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR Jakarta - 18 July 2024
MPLS dan Character Building 2024
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 17 May 2024
Kegiatan Jambore
Kegiatan Jambore
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 06 April 2024
Kegiatan Baksos Komplek PENABUR Harapan Indah
Kegiatan Baksos Komplek PENABUR Harapan Indah
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 02 December 2023
KKO 4 SELAMANYA CINTA TAHUN 2023
KKO 4 SELAMANYA CINTA TAHUN 2023
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 09 November 2023
Motivation Training Kelas 7 dan 8 Tahun 2023
Motivation Training Kelas 7 dan 8 Tahun 2023
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 01 April 2022
SHARE WITH SOCIETY PANTI JOMPO KASIH SAYANG DUREN...
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 29 January 2022
ARTMAZING GRACE KOMPLEKS PENABUR HARAPAN INDAH
ARTMAZING GRACE KOMPLEKS PENABUR HARAPAN INDAH
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 22 January 2022
PUMPING 2 KELAS 9
PUMPING 2 KELAS 9
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 22 January 2022
I Like Science 2022
I Like Science
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 15 January 2022
Webinar orang tua siswa SMPK PENABUR Harapan Inda...
Webinar orang tua siswa SMPK PENABUR Harapan Inda...
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 16 July 2021
PRA PLS
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 19 May 2020
Webinar - Unlock Your Teen's Potential in Pandemi...
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 24 April 2020
PSB
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 06 May 2020
BAKSOS
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 18 December 2019
Bogor City Tour
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 17 October 2019
Bina Iman Kelas 8
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 16 October 2019
Karyawisata Kelas 7
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 23 September 2019
Kegiatan penyegaran materi Sistem pencernaan maka...
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 23 September 2019
Pelatihan Pembuatan LKS
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 23 September 2019
Pelatihan Pendalaman Konsep Fisika SMP
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 27 May 2022
BAKSOS KOMPLEK PENABUR Harapan Indah dan GKI Hara...
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 17 March 2022
KUNJUNGAN VIRTUAL MUSEUM
KUNJUNGAN VIRTUAL MUSEUM
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 23 March 2022
Fellowship
Fellowship
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 26 February 2022
We Are Family
 We Are Family
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 14 May 2022
BEST ACTIVITY 2 Webinar Orangtua SMPK PENABUR HAR...
BEST ACTIVITY 2 Webinar Orangtua SMPK PENABUR HAR...

Choose Your School

GO