MPLS 2022
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 11 July 2022
MPLS 2022
Mengawali tahun pelajaran 2022 – 2023 SMPK PENABUR Harapan Indah melaksanakan kegiatan MPLS. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan segala hal tentang sekolah kepada peserta didik baru.Kegiatan MPLS ini dilaksanakan pada hari Senin – Rabu, tanggal 11 Juli 2022 sampai dengan tanggal 13 Juli 2022, yang diikuti oleh 137 peserta didik baru ( kelas 7).Dalam kegiatan MPLS ini selalu diawali dengan renungan ,menyayikan Lagu Indonesia Raya, membacakan Visi dan Misi PENABUR, Menyanyikan lagu Mars PENABUR, dan membacakan Visi dan Misi Sekolah. Agar kegiatan berjalan efektif, maka kegiatan ini dibagi menjadi 4 kelompok, yaitu kelompok Pengorbanan, Murah Hati, Kebaikan, dan Ketekunan. Selama kegiatan MPLS berlangsung, Peserta didik baru sangat antusias dalam mengikuti kegiatan MPLS, apalagi ada hadiah yang diberikan kepada mereka untuk mengapresiasi semangat peserta didik.Dalam kegiatan MPLS ini banyak pelajaran yang mereka dapatkan, diantaranya adalah Profil BPK PENABUR,Profil Lulusan BPK PENABUR, Prokes Peserta Didik,Wiyata Mandala,Tata Upacara, PKBN2K,Buillying, BK Sahabatku, dan Tata Krama. Lebih uniknya lagi adalah Peserta didik baru dalam mengikuti kegiatan MPLS ini mengenakan seragam SD dan mengenakan name tage untuk memudahkan mengenal nama mereka. Kegiatan demi kegiatan berjalan dengan baik dan lancar. Semoga kegiatan MPLS ini dapat menjadikan Peserta didik baru menjadi insan yang unggul,beriman, dan berdisiplin. Terima kasih.
by. Rosalia
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur