KEGIATAN BAKTI SOSIAL KOMPLEK PENABUR HARAPAN INDAH TAHUN PELAJARAN 2020/2021
BERITA BPK PENABUR Jakarta - 10 April 2021
KEGIATAN BAKTI SOSIAL KOMPLEK PENABUR HARAPAN INDAH TAHUN PELAJARAN 2020/2021
Sebagai rangkaian dari aksi Paskah, SMPK PENABUR Harapan Indah menyelenggarakan kegiatan bakti sosial pada hari Sabtu, 10 April 2021. Kegiatan rutin tahunan ini sebagai wujud dari meneladani ajaran Tuhan Yesus yang sudah penuh kasih memberikan diri-Nya untuk disalib dan mengimplementasikan ciri SMPK PENABUR Harapan Indah sebagai sekolah karakter. SMPK PENABUR Harapan Indah melaksanakan kegiatan bakti sosial ini bersama dengan ketiga jenjang lainnya di komplek PENABUR Harapan Indah, yaitu TK, SD, dan SMA PENABUR Harapan Indah.
Dalam kesempatan bakti sosial tahun ini, sekolah-sekolah di komplek PENABUR Harapan Indah berbagi kasih dengan orang tua siswa dan pekerja sekolah yang terdampak. Kami juga berbagi kasih dengan panti asuhan dan panti jompo, yaitu Panti Asuhan Vita Dulcedo (di daerah Pejuang), Panti Asuhan Yasppat (di Harapan Jaya). Panti Jompo Kasih Sayang (di Kampung Cerewet, Bekasi) dan Panti Jompo Caritas (di Bekasi Timur). Adapun bentuk tanda kasih yang diberikan berupa sembako, peralatan kebersihan, laptop dan obat-obatan.
Kegiatan berlangsung dengan baik dan lancar berkat kerja dan pelayanan dari panitia dan tentunya tidak terlepas dari pertolongan Tuhan. Kiranya kegiatan ini menjadi berkat untuk semuanya. Tuhan memberkati.
by. Ii Dwi Kristiningtyas
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur