POJOK BEST: Saling Mengampuni Karena Kasih Tuhan
Berita Lainnya - 17 February 2022
Ayat Alkitab tentang pengorbanan dengan nilai trust in God. (Clara)
Penulis: Yosefhine Clara (X MIPA 2) | Editor: Maria Fransisca
Di dalam Efesus 1:7 dikatakan bahwa “Sebab di dalam Dia dan oleh darah-Nya kita beroleh penebusan, yaitu pengampunan dosa, menurut kekayaan kasih karunia-Nya” yang artinya adalah semua penebusan yang kita dapat berasal dari darah-Nya, berasal dari Tuhan. Tidak ada satupun yang mampu menebus dosa para manusia hanya Allah yang bisa.
Ketika Tuhan mengampuni bahkan menebus dosa kita, artinya Tuhan sedang membuka pintu anugerah buat kita semua yang percaya pada-Nya. Pengampunan-Nya pada kita mendatangkan damai bagi kita. Mengampuni bukan hal yang mudah dilakukan, namun karena Kasih-Nya kita dapat memperoleh penebusan dan pengampunan dari Tuhan. Kekayaan kasih karunia-Nya yang tak terbatas pada kita sehingga kita memperoleh itu semua.
Oleh karena itu, marilah kita meneladani ayat ini dalam kehidupan sehari-hari dimulai dari hal kecil dan sederhana seperti mengampuni orang yang menyakiti atau bersalah pada kita dengan kasih karena Tuhan sudah lebih dahulu mengampuni kita semua. Dengan berlandaskan kasih, maka semua hal yang kita lakukan seperti mengampuni akan terasa jauh lebih mudah.
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur