POJOK BEST : Berani Mencoba Hal Baru

Berita Lainnya - 24 July 2022

 

Penulis: Riana Weningtyas | Editor: Nunut Dumariana

 

Seorang anak berusia lima tahun terlihat sangat senang ketika ia melihat sang kakak bermain sepeda. Ia melihat ekspresi kakaknya yang begitu semangat menggenjot pedal sepeda sambil mengelilingi taman di depan rumah. Seketika dalam hati anak tersebut  timbul keinginan untuk bisa bermain sepeda seperti kakaknya. Anak itu pun berlari mendekati sang ayah dan meminta untuk diajari naik sepeda seperti sang kakak. 

Di hari berikutnya, ayahnya mengajarinya. Dengan yakin dia  menaiki sepeda dan sang ayah memegangi dari belakang. Namun setelah naik dan menggenjot pedal sepeda, tiba-tiba si anak mulai ragu karena dia mulai merasa sepeda yang dinaikinya seperti akan terjatuh. Melihat anaknya yang mulai ragu, ayahnya memperkuat pegangannya dan menyakinkan anaknya bahwa dia aman. 

 

Anak itu pun akhirnya mencoba lagi hingga tiba akhirnya sang ayah merasa bahwa anaknya bisa bermain sepeda tanpa harus dipegangi. Perlahan sang ayah melepas sepeda dan anak tersebut tersadar bahwa sang ayah tak memeganginya lagi. Anak itu mulai ragu dan terjatuh, dia takut karena merasa tidak aman tanpa pegangan sang ayah. Sang ayah pun mendatangi dan menolong si anak untuk bangun dan mencoba lagi. Sang ayah berkata, “Ayo, nak, coba lagi. Meski tidak ayah pegang, tapi ayah tetap mengikutimu dari belakang, ayah akan menolongmu jadi jangan takut.” Si anak pun mulai mencoba lagi dan lagi. Dia tetap mencoba meskipun dia terjatuh beberapa kali. Setelah beberapa hari mencoba dan beberapa kali terjatuh anak itupun akhirnya bisa naik sepeda seperti sang kakak.

 

Sobat AKJ, sering kali kita yang merasa sudah dewasa justru kehilangan keberanian kita. Padahal waktu masih kecil kita begitu berani mencoba hal-hal yang baru kita temui. Semakin kita dewasa, semakin kita tahu banyak hal yang justru membuat kita menjadi semakin takut karena kita sudah tahu kemungkinan akan kegagalan yang bisa kita alami. Atau bisa saja karena kita takut memulai hal yang baru karena kita sudah nyaman dengan keadaan kita sekarang ini. Istilah kerennya kita terjebak dengan zona nyaman.

 

Seperti cerita di atas, si anak tetap berani mencoba meski dia tahu akan terjatuh. Dia percaya bahwa ayahnya selalu bersamanya untuk membantunya, mengangkatnya ketika dia terjatuh,  sampai dia berhasil. Begitu juga dengan kehidupan kita, jangan takut untuk mencoba hal-hal baru dan jangan takut untuk gagal, karena kita tahu bahwa Tuhan turut bekerja dalam segala hal yang kita kerjakan. Ingatlah selalu untuk menyertakan Tuhan dalam segala keputusan dan tindakan yang kita ambil, agar kita memiliki keberanian mencoba hal baru dan tetap memiliki damai sejahtera dan semangat untuk mencoba lagi ketika gagal.

 

 

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 05 November 2023
EXUBERANT AKJ 2023 - QUERENCIA
Berita BPK PENABUR Jakarta - 29 November 2023
Penilaian Akhir Semester Ganjil 2023
Penilaian Akhir Semester Ganjil 2023
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 November 2023
REKAP PRESTASI SISWA BULAN NOVEMBER 2023
REKAP PRESTASI SISWA BULAN NOVEMBER 2023
Berita BPK PENABUR Jakarta - 13 December 2023
Ibadah dan Perayaan Natal SMAK PENABUR Kota Jabab...
Ibadah dan Perayaan Natal SMAK PENABUR Kota Jabab...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 08 December 2023
PROYEK PENGUATAN PROFIL PANCASILA 2023
PROYEK PENGUATAN PROFIL PANCASILA 2023
Berita Lainnya - 26 November 2021
POJOK BEST: Konsekuensi Bersikap Tidak Benar
Berita Lainnya - 29 November 2021
POJOK BEST: Hari Ini Menentukan Masa Depan
“Your Future Is Created By What You Do Today Not ...
Berita Lainnya - 30 November 2021
POJOK BEST: Jadilah Pribadi Bertanggung Jawab
Apakah kalian pernah merasa bahwa kalian tidak ma...
Berita Lainnya - 29 November 2021
Selamat Mengikuti PAS 2021/2022 untuk Siswa/i SMA...
Selamat mengikuti Penilaian Akhir Semester Tahun ...
Berita Lainnya - 01 December 2021
POJOK BEST: Berani Bersaksi
Hari ini saya mau memetik satu ayat yaitu dari  "...
Berita Lainnya - 18 December 2022
Pojok Best : Ketaatan Bukan Untuk Memperoleh Puji...
Berita Lainnya - 19 December 2022
Pojok Best : Bersandar Pada Tuhan
Menurut pengalaman saya tersebut, mengajarkan kit...
Berita Lainnya - 20 December 2022
Pojok Best : Pondasi
Ada banyak kebijaksanaan yang dunia harus berikan...
Berita Lainnya - 21 December 2022
Pojok Best : Ketataan Membawa Berkat
Suatu hal yang sangat penting untuk dilakukan jug...
Berita Lainnya - 21 November 2022
Hari Anak Sedunia 2022
Pada tahun ini peringatan Hari Anak Sedunia jatuh...
Berita Lainnya - 03 September 2023
Caring Moment: Menjadi Mandiri itu Asik
Berita Lainnya - 04 September 2023
Caring Moment: Merapikan Tempat Tidur
Peduli dan rutin membersihkan kamar sangat memban...
Berita Lainnya - 05 September 2023
Caring Moment: AKU dan PMR
Mengikuti kegiatan ekstrakurikuler PMR membuat sa...
Berita Lainnya - 06 September 2023
Caring Moment: LIBURAN LUCUKU DI RUMAH
Saat pandemi, aku hanya dirumah saja untuk memban...
Berita Lainnya - 12 September 2023
Pojok Best : Ketekunan Sebagai Tanda Cinta Kita K...
Sobat AKJ, dengan ketekunan, kita dapat menghadap...
Berita Lainnya - 12 February 2024
Cerita Sobat AKJ: Bahasa Kasih 1
Berita Lainnya - 13 February 2024
Cerita Sobat AKJ: Bahasa Kasih 2
Cerita Sobat AKJ: Bahasa Kasih 2
Berita Lainnya - 27 February 2024
Pojok Best : Mengaku Salah Sebagai Obat Kekhawat...
Terkadang, berkata jujur bisa melepaskan beban da...
Berita Lainnya - 16 February 2024
Cerita Sobat AKJ: Adil Dalam Mengasihi
Cerita Sobat AKJ: Adil dalam Mengasihi
Berita Lainnya - 27 February 2024
Testimoni Siswa AKJ - Agnes Agatha Mongdong
Testimoni Siswa AKJ - Agnes Agatha Mongdong

Choose Your School

GO