Keluargaku Tempat Belajarku

BERITA LAINNYA - 29 April 2021

Keluargaku Tempat Belajarku

 

Dalam kehidupan, kita sering menemukan berbagai kasus yang menunjukkan eksistensi tindak amoral, seperti pembunuhan, pemerkosaan, tawuran, dan lain sebagainya. Tidak jarang, kasus-kasus tersebut terjadi di tengah komunitas remaja atau anak muda Kristen. Potret demikian menyadarkan kita akan pentingnya menanamkan pendidikan agama Kristen kepada anak-anak sejak dini.

Ketika berbicara mengenai pendidikan agama Kristen, tidak jarang masyarakat menilai bahwa tugas mewartakan kabar baik dan memberikan pendidikan berbasis ajaran Kristen hanyalah tugas gereja dan sekolah minggu. Padahal memberikan pendidikan berbasis ajaran Kristiani adalah tugas setiap orang percaya, baik yang memiliki jabatan gerejawi ataupun tidak. Pengalaman kehidupan jemaat yang tidak hanya terjadi di dalam tembok gereja, tetapi juga terjadi di luar tembok gereja mengartikan bahwa pendidikan iman dan kekristenan dapat terjadi di mana saja dan dilakukan oleh siapa saja.

Karen Tye menegaskan bahwa salah konteks pendidikan agama Kristen yang amat penting, tetapi sering diabaikan ialah rumah atau keluarga. Menurut Tye, pengalaman spiritual keluarga adalah kunci untuk pengembangan iman anak (Tye 2000: 42). Dalam sejarah Alkitab juga terlihat bahwa keluarga memiliki peran dan pengaruh yang penting. Hampir keseluruhan bagian Alkitab menyaksikan pentingnya keluarga yang dipakai oleh Tuhan sebagai saluran dan jalan keselamatan yang dirancangkan Tuhan bagi umat manusia. Pendidikan agama kristen dalam keluarga merupakan dasar bagi seluruh pendidikan lainnnya dalam persekutuan umat Tuhan pada zaman Perjanjian Lama. Hal ini terwujud dalam kisah Nabi Yeremia dari Yerusalem yang mengirimkan surat kepada para pemimpin bangsa Yahudi yang ada dalam tawanan di Babel (Yer. 29:4-7). Dalam kisah tersebut, para tawanan diajak supaya membangun rumah, membentuk rumah-tangga, melahirkan dan membesarkan anak-anak dalam sikap takut akan Tuhan (Homrighausen dan Enklaar, 2008: 129-130).

Melalui pemahaman di atas, nyata bahwa keluarga menjadi salah satu konteks pembelajaran nilai-nilai Kristiani. Mengapa keluarga? Ruth Kadarmanto mengatakan bahwa dalam keluarga terdapat relasi khusus yang tidak dimiliki oleh komunitas di luarnya. Relasi yang khusus ini berarti hubungan yang saling terkait, baik secara pikiran maupun perasaan. Setiap orang akan mengalami proses perkembangan iman yang dimulai sejak ia dilahirkan. Seorang anak cenderung mencari seorang atau sekelompok orang terdekat untuk menjadi panutan atau contoh dalam proses meningkatkan perkembangan iman anak tersebut. Orang-orang yang menjadi panutuan tidak lain adalah keluarganya sendiri. Iman bagi anak pada usia dini adalah iman dari orang tuanya (Kadarmanto, 2003: 28-31). Seorang anak yang memiliki keluarga yang baik untuk dicontoh akan memiliki proses perkembangan iman yang baik serta mengupayakan untuk melakukan hal-hal baik dalam relasi antarsesama.

Oleh karena itu, sebagai panutan, orang tua perlu memberikan teladan yang baik kepada sang anak, terutama dalam masa pertumbuhannya sehingga ia bertumbuh dan berkembang menjadi pribadi yang menjunjung tinggi nilai-nilai Kristiani. Alkitab, secara khusus Ulangan 6:6-7, “Apa yang kuperintahkan kepadamu pada hari ini haruslah engkau perhatikan, haruslah engkau mengajarkannya berulang-ulang kepada anak-anakmu dan membicarakannya apabila engkau duduk di rumahmu, apabila engkau sedang salam perjalanan, apabila engkau berbaring dan apabila engkau bangun.”, mendorong setiap orang tua untuk dapat menjadi panutan dan contoh bagi setiap anak, khususnya dalam proses perkembangan iman dan karakter berbasis nilai-nilai Kristiani.

Aurora Maharani

 

Selamat melakukan proses belajar-mengajar

dalam persekutuan keluarga 

Tuhan memberkati

 

Daftar Pustaka

 

Homrighausen, E. G. dan I.H. Enklaar. 2008. Pendidikan Agama Kristen. Jakarta: BPK Gunung Mulia.

Kadarmanto, Ruth S. 2003. Tuntunlah ke Jalan yang Benar: panduan mengajar anak di jemaat. Jakarta: BPK Gunung Mulia.

Tye, Karen. 2000. Basics of Christian education. United States of America: Chalice Press.

 

 

 

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 May 2020
PELEPASAN SISWA ANGKATAN X
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 August 2021
Countdown AMAZING BENEFIT- 2 Days to go
Countdown AMAZING BENEFIT- 2 Days to go
Berita BPK PENABUR Jakarta - 20 August 2021
Countdown AMAZING BENEFIT- 1 Days to go
Countdown AMAZING BENEFIT- 1 Days to go
Berita BPK PENABUR Jakarta - 21 May 2020
LIBUR Kenaikan Isa Almasih
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 May 2020
Juara I Jurusan MIPA - Tahun 2020 - Kezia Alverta...
BERITA LAINNYA - 08 February 2021
STANDARISASI OSIS MPK - GOLD FLAG OSIS MPK 2020-2...
BERITA LAINNYA - 04 February 2021
Winter Camp ke China
BERITA LAINNYA - 04 February 2021
Inovasi Mie Gulai Belut bagi Generasi Z
BERITA LAINNYA - 08 February 2021
PROYEK CHARACTER DAY : Sharing is Charing
BERITA LAINNYA - 15 February 2021
THE NUMBERS
BERITA LAINNYA - 19 April 2022
The One That Got Away
BERITA LAINNYA - 27 April 2022
LOVE OUR EARTH
LOVE OUR EARTH
BERITA LAINNYA - 01 August 2022
LAPORAN KEGIATAN MPLS HARI PERTAMA
LAPORAN KEGIATAN MPLS HARI PERTAMA
BERITA LAINNYA - 02 August 2022
LAPORAN MPLS HARI KEDUA
LAPORAN MPLS HARI KEDUA
BERITA LAINNYA - 04 August 2022
LAPORAN KEGIATAN MPLS HARI KEEMPAT
LAPORAN KEGIATAN MPLS HARI KEEMPAT
BERITA LAINNYA - 14 August 2023
Ekonomi Indonesia Merdeka..
BERITA LAINNYA - 14 August 2023
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia dalam alam kemerdek...
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia dalam alam kemerdek...
BERITA LAINNYA - 15 August 2023
KEADAAN PENDIDIKAN INDONESIA SEBELUM DAN SETELAH ...
KEADAAN PENDIDIKAN INDONESIA SEBELUM DAN SETELAH ...
BERITA LAINNYA - 16 August 2023
Pemuda Indonesia dalam alam kemerdekaan, by Clea
Pemuda Indonesia dalam alam kemerdekaan, by Clea
BERITA LAINNYA - 17 August 2023
Keep Moving Forward for Advanced Indonesia, an Es...
Keep Moving Forward for Advanced Indonesia, an Es...
BERITA LAINNYA - 31 December 2023
Nasi Liwet dan Wedang Ronde, sebuah refleksi P5.
BERITA LAINNYA - 26 December 2023
Berkolaborasi membuat Cenil dari Jawa Timur..
Berkolaborasi membuat Cenil dari Jawa Timur..
BERITA LAINNYA - 27 December 2023
Belajar membuat Catemak Jagung dan Es Poteng untu...
Belajar membuat Catemak Jagung dan Es Poteng untu...
BERITA LAINNYA - 29 December 2023
Refleksi Natal, Natasya Tanjung
Refleksi Natal, Natasya Tanjung
BERITA LAINNYA - 30 December 2023
Renungan Natal by Kimiko Demagog
Renungan Natal by Kimiko Demagog

Choose Your School

GO