Kekuatan Keluarga = Kekuatan Diri

BERITA LAINNYA - 09 February 2025

Keluarga yang kuat keluarga yang memiliki hubungan erat, saling mendukung dan mampu menghadapi segala rintangan bersama. Menurut saya, keluarga yang kuat perlu dilandasi komunikasi dan kepercayaan yang kuat . 

Seperti dalam Matius 7:24-27, rumah yang dibangun di atas batu akan tetap teguh meski diterpa badai, sedangkan rumah di atas pasir mudah runtuh. Saya mulai bertanya, apakah keluargaku adalah rumah di atas batu atau pasir? Apakah saya sendiri sedang membangun hidup di atas fondasi yang kokoh? 

Dulu, saya selalu berpikir bahwa selama keluargaku stabil secara ekonomi, maka semuanya akan baik-baik saja. Saya tidak pernah benar-benar mempertanyakan bagaimana hubungan dalam keluarga berpengaruh terhadap kehidupanku. Saya tumbuh dengan semua kebutuhan dasar yang tercukupi. 

Namun, seiring waktu, saya menyadari bahwa keluarga bukan hanya soal materi, tetapi juga kebersamaan, kasih sayang, dan dukungan orang tua. Saya melihat teman-teman yang bisa berbagi cerita dan bercanda dengan orang tua mereka, bahkan sekadar makan bersama. Bahkan terkadang sampai sekarang pun saya masih merasa iri karena dalam keluargaku, hal seperti itu jarang terjadi. 

Orang tua saya memang ada, tetapi terasa jauh. Hubungan mereka yang tidak harmonis dan kesibukan masing-masing membuat peran seorang ayah nyaris absen dalam masa kecil saya. Akibatnya, saya lebih banyak tumbuh dengan ART dibandingkan dengan mereka. 

Saya sadar, saya tidak bisa mengubah masa lalu, tetapi saya bisa memilih bagaimana saya membangun diri sendiri. Saya ingin menjadi pribadi yang kuat, yang tidak mudah runtuh meskipun tidak selalu mendapat dukungan yang saya harapkan. 

Suatu hari nanti, jika saya membangun keluarga sendiri, saya ingin anak-anak saya tidak hanya memiliki kestabilan finansial, tetapi juga kasih sayang, perhatian, dan keterlibatan saya sebagai orang tua. Saya ingin mereka merasa tidak sendirian, memiliki tempat untuk kembali, dan bisa berbagi cerita tanpa takut dihakimi. Saya ingin membangun rumah di atas batu, bukan hanya untuk diri saya sendiri, tetapi juga untuk mereka yang akan datang di kehidupan saya kelak.

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 04 October 2020
Lomba Desain Logo
Berita BPK PENABUR Jakarta - 04 October 2020
PENABUR Talents Day
Berita BPK PENABUR Jakarta - 12 October 2020
Pelantikan Pengurus Majelis Perwakilan Kelas (MPK...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 02 November 2020
Kelompok Tumbuh Bersama - Senin, 2 November 2020
Berita BPK PENABUR Jakarta - 31 October 2020
BINA IMAN
BERITA LAINNYA - 27 April 2022
LOVE OUR EARTH
BERITA LAINNYA - 01 August 2022
LAPORAN KEGIATAN MPLS HARI PERTAMA
LAPORAN KEGIATAN MPLS HARI PERTAMA
BERITA LAINNYA - 02 August 2022
LAPORAN MPLS HARI KEDUA
LAPORAN MPLS HARI KEDUA
BERITA LAINNYA - 04 August 2022
LAPORAN KEGIATAN MPLS HARI KEEMPAT
LAPORAN KEGIATAN MPLS HARI KEEMPAT
BERITA LAINNYA - 03 August 2022
LAPORAN MPLS HARI KETIGA
LAPORAN MPLS DAY 3
BERITA LAINNYA - 22 December 2023
Cara memotivasi diri sendiri ...
BERITA LAINNYA - 23 December 2023
Cara Menumbuhkan semangat ...
Cara Menumbuhkan semangat ...
BERITA LAINNYA - 24 December 2023
REFLEKSI IBADAH NATAL by Natasya-X-4
REFLEKSI IBADAH NATAL by Natasya-X-4
BERITA LAINNYA - 26 December 2023
Refleksi Natal by Keysha X4
Refleksi Natal by Keysha X4
BERITA LAINNYA - 27 December 2023
Refleksi Natal by Juliana Syanne Tedjo Utomo Kela...
Refleksi Natal by Juliana Syanne Tedjo Utomo Kela...
BERITA LAINNYA - 29 September 2024
Memahami Rencana Indah Allah untuk Hidup Kita
BERITA LAINNYA - 28 September 2024
Mengalami Damai Allah di Tengah Badai Kehidupan
Mengalami Damai Allah di Tengah Badai Kehidupan
BERITA LAINNYA - 27 September 2024
Mengatasi Kemalasan dan Menemukan Kepuasan
Mengatasi Kemalasan dan Menemukan Kepuasan
BERITA LAINNYA - 26 September 2024
Sabar dalam Kebaikan
Sabar dalam Kebaikan
BERITA LAINNYA - 25 September 2024
Ujian Menguatkan Iman
Ujian Menguatkan Iman
BERITA LAINNYA - 09 January 2025
PERTOBATAN
BERITA LAINNYA - 10 January 2025
TANPA SANDIWARA
ARTIKEL
BERITA LAINNYA - 11 January 2025
Tuhan Berkuasa
ARTIKEL
BERITA LAINNYA - 25 January 2025
Tsunami dan Rintihan
Tsunami dan Rintihan
BERITA LAINNYA - 26 January 2025
Masuknya Budaya Korea ke Indonesia
Masuknya Budaya Korea ke Indonesia

Choose Your School

GO