CHARACTER GROWTH 2024

BERITA LAINNYA - 24 February 2024

CHARACTER GROWTH 2024

 

Character Growth adalah kegiatan yang rutin dilakukan oleh SMAK Penabur Harapan Indah setiap tahun. Kegiatan ini biasanya dimulai pada hari Rabu setelah jam pelajaran terakhir. Tujuan kegiatan ini dilaksanakan adalah untuk membangun karakter peserta didik yang lebih baik lagi sehingga saat mereka lulus dari sekolah, mereka akan menjadi orang yang terbaik dimanapun mereka ditempatkan.

 

 

Adapun materi yang disampaikan beragam dan menyesuaikan kebutuhan remaja pada saat ini. Selain penyampaian materi, peserta didik juga akan diajak langsung untuk menerapkan setiap hal yang telah dipelajari. Caranya dengan berbagi kasih kepada orang-orang diluar dari lingkungan sekolah Penabur Harapan Indah. Disana peserta didik, termasuk para pembimbing, dapat melakukan materi yang telah disampaikan melalui tindakan yang memperdulikan sesama manusia. Untuk kali, Character Growth dimulai pada 11 Oktober 2023.

 

Bagi saya sebagai peserta didik yang telah mengikuti kegiatan character growth sejak saya berada di kelas 10, saya mendapatkan banyak pelajaran tentang nilai kehidupan yang harus saya terapkan dalam keseharian saya. Beberapa yang saya telah pelajari diantaranya;

  1. Saya harus bisa mengontrol emosi dan menjaga perilaku saya sebagai remaja, baik saat saya berinteraksi dengan orangtua/keluarga, para guru, teman-teman, dan orang yang saya tidak kenal
  2. Sebagai remaja, saya harus belajar mengatur waktu untuk belajar, bermain, berinteraksi dengan teman-teman, guru, dan orangtua, dan waktu untuk saya bisa beristirahat.
  3. Sebagai makhluk sosial, saya harus peka terhadap lingkungan. Manusia tidak dapat hidup seorang diri, oleh karena itu alangkah baiknya kalau kita saling menolong, saling memperdulikan, dan saling mengasihi sesama kita.
  4. Saya harus menjaga kesehatan tubuh saya baik dalam kesehatan mental maupun kesehatan fisik.
  5. Dalam mengerjakan suatu pekerjaan atau mencapai sebuah tujuan, saya harus fokus dan mengerjakannya satu persatu agar pekerjaan yang saya lakukan mendapatkan hasil yang maksimal.
  6. Dalam semua kegiatan, saya tidak boleh lupa untuk mendekatkan diri kepada Tuhan, Sang Pencipta langit, bumi dan segala isinya termasuk saya. Saya tidak boleh lupa untuk saat teduh pada pagi hari dan membaca firman Tuhan agar hikmat-Nya terus diperbaharui dalam pikiran saya.
  7. Saya harus bersyukur atas segala yang saya miliki, yang diberikan oleh Tuhan bagi saya.

 

Selain dari tujuh hal diatas, masih banyak hal lain yang saya dapat dari materi character growth. Semua pelajaran memang mudah saat hanya diucapkan saja, namun alangkah baiknya bila kita dapat melakukan apa yang sudah kita pelajari agar hal itu bermanfaat bagi diri kita. Oleh karena itu saya berkomitmen untuk melakukan semua materi yang telah diajarkan kepada saya dalam kehidupan sehari-hari. Saya juga berkomitmen untuk sungguh-sungguh dalam mengerjakan pekerjaan saya dan tidak menunda-nunda pekerjaan. Saya berkomitmen untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi daripada diri saya yang sekarang dalam segala aspek baik dalam pendidikan, pelayanan di gereja, tanggungjawab di rumah, dan pergaulan saya.

 

Demikianlah hal yang saya dapat sampaikan melalui tulisan di dokumen ini. Mohon dimaafkan apabila ada kesalahan penulisan dalam dokumen ini. Terimakasih karena sudah membaca pikiran saya, sampai jumpa di Character Growth tahun depan. Tuhan memberkati kita semua (⁠◍⁠•⁠ᴗ⁠•⁠◍⁠)

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA LAINNYA - 17 June 2021
SISWA SMA KRISTEN PENABUR HARAPAN INDAH YANG DITE...
BERITA LAINNYA - 19 June 2021
KSN KOTA BEKASI - Selamat untuk siswa/i SMAK PENA...
SMAK PENABUR Harapan Indah, KSN Kota Bekasi, Biol...
BERITA LAINNYA - 04 August 2021
THE TREMENDOUS EFFECT OF A MISCONCEPTION
THE TREMENDOUS EFFECT OF A MISCONCEPTION
BERITA LAINNYA - 19 July 2021
MENGENAL KARAKTERISTIK GENERASI Z DALAM KONSELING
MENGENALI KARAKTERISTIK GENERASI Z DALAM KONSELING
BERITA LAINNYA - 04 August 2021
Pentingnya ASI untuk Bayi
Pentingnya ASI untuk Bayi
BERITA LAINNYA - 03 September 2022
Bau Nyale : Festival Menangkap Cacing dari Lombok
BERITA LAINNYA - 04 September 2022
FENOMENA SUPERCOOLING DALAM EFEK MPEMBA
FENOMENA SUPERCOOLING DALAM EFEK MPEMBA
BERITA LAINNYA - 01 September 2022
Flexing, Keangkuhan, dan Sejarah Mitologi Rasi Bi...
Flexing, Keangkuhan, dan Sejarah Mitologi Rasi Bi...
BERITA LAINNYA - 09 September 2022
IKATAN KIMIA (Kasih Iman Ilmu Amal)
IKATAN KIMIA (Kasih Iman Ilmu Amal)
BERITA LAINNYA - 06 September 2022
Kerapuhan yang Indah
Kerapuhan yang Indah
BERITA LAINNYA - 01 December 2023
Berkolaborasi lewat Choipan...
BERITA LAINNYA - 02 December 2023
Nasi Kuning Banjarmasin...
Nasi Kuning Banjarmasin...
BERITA LAINNYA - 03 December 2023
Sei Sapi, siapa yang mau??
 Sei Sapi, siapa yang mau??
BERITA LAINNYA - 04 December 2023
Pertama kali memasak Soto Lamongan
Pertama kali memasak Soto Lamongan
BERITA LAINNYA - 06 December 2023
Mie Gomak, Horasss...
Mie Gomak, Horasss...
BERITA LAINNYA - 07 September 2024
Karunia Terindah: Menghayati Kasih Allah
BERITA LAINNYA - 08 September 2024
Aman dalam Pelukan-Mu: Pengalaman Dilindungi Tuhan
Tuhan, Penjaga Israel
BERITA LAINNYA - 16 July 2024
Hidup Seturut Firman Tuhan
Daily Reminder
BERITA LAINNYA - 08 September 2024
Iman Adalah Kunci untuk Menerima Kasih Karunia
Iman Adalah Kunci untuk Menerima Kasih Karunia
BERITA LAINNYA - 17 July 2024
Perbanyak Bersyukur
Daily Reminder
BERITA LAINNYA - 02 December 2024
JANJI PENYEDIAAN TUHAN
BERITA LAINNYA - 27 December 2024
FENOMENA PSIKOLOGI
FENOMENA PSIKOLOGI
BERITA LAINNYA - 03 December 2024
KEBENCIAN MENIMBULKAN PERTENGKARAN
Daily Inspiration
BERITA LAINNYA - 28 December 2024
Perubahan Budaya di Masa Kini
Perubahan Budaya di Masa Kini
BERITA LAINNYA - 04 December 2024
KEPERCAYAAN KEPADA TUHAN
Daily Inspiration

Choose Your School

GO