Candi Gayatri, peninggalan sang penguasa Indonesia

BERITA LAINNYA - 22 March 2025

 

 

Candi Gayatri, peninggalan sang penguasa Indonesia

Azurin-Justin C 

         Tulungagung, kota yang kaya akan warisan budaya ini menyimpan kearifan dan keindahan dari Candi Gayatri. Candi Gayatri adalah candi bercorak Buddha. Menurut Kitab Nāgarakṛtāgama, Candi Gayatri digunakan untuk pendharmaan Gayatri Rajapatni. Pada Candi ini juga ditemukan beberapa artefak yang bertuliskan tahun 1291 Saka (1369 masehi) dan 1311 Saka (1389 masehi). Tahun-tahun ini dipercaya sebagai tahun pendirian candi Gayatri.

 

        Candi Gayatri sendiri memiliki luas  945 m². Candi ini terdiri atas tiga struktur bangunan dari bata merah yang disusun dengan teknik gosok/kosot (rubbing). Candi Gayatri terdiri dari 3 struktur yang berupa 1 candi induk di tengah dan 2 candi perwara yang masing-masing terletak di sisi utara dan selatan. Candi perwara di sisi selatan memiliki area yang berbentuk persegi, dengan ukuran 5,7 meter × 5,6 meter, dengan tinggi 0,68 meter. Selain di sisi selatan, Candi perwara juga ada di sisi utara, dengan ukuran 6 meter × 2,9 meter, dengan tinggi yang tersisa adalah 6,8 meter. Pada ketiga struktur candi terdapat 11 umpak batu dengan ukuran dasar umpak bervariasi, antara lain 0,43 m x 0,43 m dengan tinggi 0,45 m;0,50 m x 0,50 m dengan tinggi 0,70 m; 0,62 m x 0,62 dengan tinggi 0,62 m; 0,65 m x 0,65 m dengan tinggi 0,67 m; dan 0,69 m x 0,69 m dengan tinggi 0,62 m.

 

 

       Ternyata Candi Gayatri ini memiliki sejumlah fakta yang menarik untuk kita pelajari. Mari kita eksplor lebih dalam terkait Candi Gayatri ini.

 

  1. Keberadaan Candi Gayatri sebagai situs Bersejarah

Candi Gayatri menjadi salah satu situs bersejarah di Tulungagung, keberadaan candi ini menjadi bukti penting pengaruh kebudayaan Hindu-Buddha di Tulungagung.

 

  1. Dewi Gayatri menjadi gambaran dari Candi Gayatri

Candi ini didedikasikan untuk Dewi Gayatri yang merupakan salah satu dewi dalam mitologi lambang/pencitraan dari mantra sucinya Gayatri. Dewi ini dilambangkan dengan kebijaksanaan, cahaya, dan diyakini akan membawa keberuntungan dan pencerahan spiritual.

 

  1. Arsitektur Klasik dan Keindahan Seni Relief

Candi ini memiliki ciri khas bentuk arsitektur yang klasik dan menampilkan keindahan seni reliefnya yang menghiasi dinding-dinding candi tersebut. Relief ini sangat berperan penting bagi para sejarawan dan arkeolog karena relief ini memberikan gambaran kehidupan dan keyakinan para masyarakat pada masa lalu.

 

  1. Lokasi Strategis dan Pemandangan Indah

Mengapa lokasi yang strategis? Karena candi ini terletak di tengah-tengah keindahan alam dan pemandangan yang menakjubkan. Para pengunjung bukan sekedar mempelajari kekayaan sejarah, tetapi juga menikmati dan merasakan kecantikan dan kedamaian alam di sekitarnya.

 

  1. Berfungsi sebagai Tempat Pemujaan dan Meditasi

Sebagian candi di dalam Candi Gayatri ini dapat digunakan sebagai tempat pemujaan dan meditasi. Diyakini digunakan sebagai tempat pemujaan Dewi Gayatri yang dipercaya menjadi tempat yang sakral dan memancarkan energi positif.

 

  1. Berperan dalam Upacara Keagamaan dan Tradisi Lokal

Candi ini seringkali digunakan sebagai tempat pelaksanaan upacara keagamaan dan tradisi lokal. Masyarakat setempat melestarikan nilai-nilai keagamaan dan tradisi yang melekat di candi ini, menjadikannya sebagai bagian yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan sehari-hari.

 

  1. Konservasi dan Pelestarian oleh Pemerintah dan Masyarakat

Upaya konservasi dan pelestarian Candi Gayatri ini, dilakukan secara bersama-sama oleh pemerintah dan masyarakat setempat. Langkah ini bertujuan untuk memastikan bahwa keberadaan dan keindahan candi ini bisa dinikmati oleh generasi-generasi yang akan datang.

 

       Candi Gayatri ini bukanlah sekedar tempat yang memiliki kekayaan sejarah yang tinggi, melainkan juga sebagai tempat suci yang menyimpan berbagai nilai-nilai mistis dan spiritual lokal yang mestinya dilestarikan dan dijaga keberadaannya. Dengan arsitekturnya yang klasik, keindahan seni relief, sampai sejarah-sejarahnya, menjadikan candi Gayatri menjadi bagian yang tidak bisa dipisahkan dari kekayaan budaya Tulungagung. Upaya pelestarian ini harus tetap dilakukan, sehingga kekayaan sejarah lokal yang dimiliki candi Gayatri ini dapat terus menjadi destinasi bersejarah yang indah, mempesona, dan inspiratif bagi pengunjungnya.

DAFTAR PUSTAKA

Muhammad Satok Yusuf, 2024. [diakses 13 Februari] MENINJAU ULANG CANDI BOYOLANGU SEBAGAI PENDHARMAAN GAYATRI RAJAPATNI https://www.researchgate.net/profile/Muhamad-Yusuf-9/publication/381708866_MENINJAU_ULANG_CANDI_BOYOLANGU_SEBAGAI_PENDHARMAAN_GAYATRI_RAJAPATNI/links/667bf3ded21e220d89d35e69/Meninjau-Ulang-Candi-Boyolangu-sebagai-Pendharmaan-Gayatri-Rajapatni.pdf

Widya Lestari Ningsih, 2023. [diakses 13 Februari] CANDI BOYOLANGU PERSEMAYAMAN GAYATRI https://www.kompas.com/stori/read/2023/02/27/100000379/candi-boyolangu-persemayaman-uogayatri

Rangga Rafi’Arli, 2024. [diakses 20 Februari] SITUS BERSEJARAH INILAH 7 FAKTA TENTANG CANDI GAYATRI DI TULUNGAGUNG https://tulungagung.jatimnetwork.com/tulungagung/73911971556/situs-bersejarah-inilah-7-fakta-tentang-candi-gayatri-di-tulungagung

 

 

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 October 2020
Tetap Semangat di Masa Pandemi
Berita BPK PENABUR Jakarta - 09 November 2020
Tetap Semangat di Masa Pandemi - 2
Berita BPK PENABUR Jakarta - 06 November 2020
Semakin Giat Meraih Prestasi
Berita BPK PENABUR Jakarta - 18 August 2021
Countdown AMAZING BENEFIT- 3 Days to go
Countdown AMAZING BENEFIT- 3 Days to go
Berita BPK PENABUR Jakarta - 18 August 2021
Pembukaan Masa Penerimaan Siswa Baru (PSB) BPK PE...
Pembukaan Masa Penerimaan Siswa Baru (PSB) BPK PE...
BERITA LAINNYA - 14 April 2022
Blessed-Cursed Chest
BERITA LAINNYA - 15 April 2022
Selamat Memperingati Jumat Agung
Selamat Memperingati Jumat Agung
BERITA LAINNYA - 14 April 2022
A little love never hurts
A little love never hurts
BERITA LAINNYA - 17 April 2022
SELAMAT MERAYAKAN PASKAH 2022
SELAMAT MERAYAKAN PASKAH 2022
BERITA LAINNYA - 18 April 2022
NARRATIVE TEXT
NARRATIVE TEXT
BERITA LAINNYA - 27 November 2023
Konflik Minggu Mencekam di Kota Ambon Tahun 2011
BERITA LAINNYA - 28 November 2023
KONFLIK SITUBONDO, 1996.
KONFLIK SITUBONDO, 1996.
BERITA LAINNYA - 29 November 2023
Konflik Mahasiswa Papua dengan Masyarakat di Yogy...
Konflik Mahasiswa Papua dengan Masyarakat di Yogy...
BERITA LAINNYA - 30 November 2023
KONFLIK FPI VS GMBI
KONFLIK FPI VS GMBI
BERITA LAINNYA - 09 November 2023
Penerapan Ganjil Genap: Solusi Kemacetan Kota Jak...
Penerapan Ganjil Genap: Solusi Kemacetan Kota Jak...
BERITA LAINNYA - 13 July 2024
Tuhan Memiliki Rencana yang Indah
BERITA LAINNYA - 14 July 2024
Percaya Jalan dan Rancangan Tuhan
Daily Reminder
BERITA LAINNYA - 15 July 2024
Mintalah, Carilah, dan Ketoklah.
Daily Reminder
BERITA LAINNYA - 07 September 2024
Karunia Terindah: Menghayati Kasih Allah
Karunia Terindah: Menghayati Kasih Allah
BERITA LAINNYA - 08 September 2024
Aman dalam Pelukan-Mu: Pengalaman Dilindungi Tuhan
Tuhan, Penjaga Israel
BERITA LAINNYA - 28 December 2024
Ketidakstabilan Harga Pangan di Indonesia
BERITA LAINNYA - 29 December 2024
DIGITALISASI DUNIA PADA MASA Covid 19
DIGITALISASI DUNIA PADA MASA Covid 19
BERITA LAINNYA - 29 December 2024
Mengenal Peradaban Badak Jawa dan Badak Sumatra
Mengenal Peradaban Badak Jawa dan Badak Sumatra
BERITA LAINNYA - 30 December 2024
Pengaruh Masa Pandemi Covid-19 Pada Kestabilitas...
Pengaruh Masa Pandemi Covid-19 Pada Kestabilitas...
BERITA LAINNYA - 31 December 2024
MARAKNYA NARKOBA DI KALANGAN GEN Z
MARAKNYA NARKOBA DI KALANGAN GEN Z

Choose Your School

GO