No.

Nama

Keterangan

1.

IT BUZ!

Program unggulan SMAK 3 BPK PENABUR Bandung, diadakan dengan tujuan memperlengkapi siswa SMAK 3 BPK PENABUR Bandung di bidang kewirausahaan dan keahlian IT dalam menghadapi tantangan Zaman.

Seringkali siswa-siswi SMA mengalami kesulitan saat harus mulai memilih fakultas dan jurusan pada perguruan tinggi selepas SMA. Banyak faktor yang menjadi pertimbangan bagi siswa sehingga mereka menjadi galau.

SMAK 3 BPK PENABUR Bandung mempersiapkan siswa-siswi dalam menghadapi tantangan tersebut. Sejak kelas 10, siswa-siswi diberikan kesempatan untuk memilih bidang yang mereka minati sesuai dengan talenta maupun bakat masing-masing. Tidak hanya itu, keahlian dalam bidang IT juga ditanamkan untuk menambah value yang dimiliki siswa.

Terdapat 5 bidang dalam Program IT BUZ! SMAK 3 BPK PENABUR Bandung:

  1. IT dan Digitalisasi Akuntansi
  2. Cooking Class
  3. Product Design
  4. Agriculture
  5. Hasta karya

Seluruh siswa kelas 10 diberikan kesempatan untuk memilih salah satu dari keenam kategori di atas sebagai modal awal dalam pengembangan keahlian yang dimiliki mereka. Pada masing-masing kategori akan ditanamkan juga penggunaan teknologi yang semakin berkembang sehingga mereka memiliki nilai tambah untuk menghadapi tantangan perkembangan zaman yang semakin pesat.

2.

Care Group Service

SMAK 3 BPK PENABUR membuka care group bagi setiap siswa yang memiliki hobi dan interest yang sama, didampingi oleh para guru dan dikoordinir oleh BK.

3.

SMAK 3 CHARACTER BUILDING

Training for Trainers. Program ini adalah program pelatihan bagi para siswa – siswi SMAK 3 BPK PENABUR Bandung yang memilih bergabung kedalam SMAK 3 Character Building. SMAK 3 Character Building melihat bahwa diperlukan skill kepemimpinan atas diri sendiri (pribadi) maupun tim atau kelompok (publik) dalam mengembangkan karakter bagi setiap anggota dan peserta yang tergabung didalamnya. Selain itu diperlukan suatu manajemen kelompok yang baik untuk menjadi suatu tim yang produktif dan solid.

 

Untuk mencapai itu semua, setiap tahunnya SMAK 3 Character Building menyelenggarakan program pelatihan Training For Trainer yang lebih dikenal dengan nama TFT. Program TFT ini menekankan pada penanaman nilai – nilai kepemimpinan dan kerjasama melalui pemberian materi mountaineering serta penanaman nilai – nilai public speaking melalui kegiatan seminar dan presentasi secara pribadi maupun berkelompok ( kegiatan indoor).

 

Program ini terbagi menjadi dua tingkatan.

 

Tingkatan Pertama bertujuan membekali para siswa / calon anggota SMAK 3 Character Building dengan materi – materi / kompetensi dasar yang harus dimiliki oleh setiap anggota SMAK 3 Character Building. Materi – Materi atau Kompetensi dasar ini terbagi atas :

 

Materi Who am I

Materi I am a Servant Leader

Materi Teamwork and Communication

Materi Pengenalan Alat Mountaineering

Materi Rappelling

Materi Jembatan

Materi Pembuatan Blog / Website

Materi Pengenalan games – games ice break

Leaders Camp / Persami

Tingkatan Kedua bertujuan menambah wawasan para anggota SMAK 3 Character Building dengan materi – materi yang mereka tentukan sendiri / berdasarkan kebutuhan pada saat itu. Karenanya materi tingkatan kedua seringkali tidak sama dari tahun – tahun sebelumnya.

 

 

 

Choose Your School

GO