Mural Bersama di SMKK BPK PENABUR BANDAR LAMPUNG
Kegiatan Sekolah - 14 February 2023
Pada tanggal 13-14 Februari 2023, SMPK dan SMKK BPK PENABUR Bandar Lampung mengadakan kegiatan mural bersama. Mural adalah suatu kegiatan dimana mereka menggambar atau melukis pada bidang yang besar seperti dinding, tembok, atau permukaan luas lainnya yang bersifat permanen. Kegiatan ini diikuti oleh siswa-siswi kelas 7, 8 SMPK dan 10, 11 SMKK, serta dilakukan di SMKK BPK PENABUR Bandar Lampung.
Sebelum memulai kegiatan,peserta didik diberikan pengarahan seputar apa itu mural dan bagaimana menggambar mural, serta informasi lainnya yang berkaitan dengan mural. Setelah menerima pengarahan, siswa-siswi dibagi menjadi bebarapa kelompok yang setiap anggotanya merupakan gabungan dari siswa-siswi SMPK dan SMKK. Dalam satu kelompok, mereka memiliki kakak pendamping yang memang sudah terbiasa menggambar mural, sehingga mereka mendapatkan pengalaman dan informasi secara langsung dari seseoarang yang memang ahli dibidangnya.
Sekitar 10 orang pemural diundang untuk membantu siswa-siswi melakukan kegiatan tersebut. Pemural yang diundang ini sudah membuat banyak sekali gambaran atau lukisan yang hasilnya bisa kita lihat pada bangunan-bangunan seperti beberapa fly over dan underpass di Bandar Lampung.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan baru dibidang seni tentang mural dan juga dapat digunakan sebagai sarana bagi siswa-siswi untuk menggali ataupun mengembangkan bakat mereka.
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur