DofE IA : Tolak Ukur BPK PENABUR dan Orang Tua Mewujudkan Misi Generasi BEST

BPK PENABUR JAKARTA - 16 August 2023

Perwakilan Peserta Didik BPK PENABUR Jakarta Peraih Nugraha DofE IA 2023 Berfoto Bersama Kepala Sekolah dan Guru, Pengurus dan Pejabat Struktural BPK PENABUR serta BPK PENABUR Jakarta

 

Sebanyak 296 peserta didik BPK PENABUR meraih The Duke of Edinburgh’s International Award (DofE IA) 2023. Penyerahan nugraha berlangsung di Aula SMAK PENABUR Gading Serpong (16/08).

 

Sejak bekerja sama di tahun 1996, ribuan peserta didik BPK PENABUR telah berhasil mendapatkan nugraha tersebut. 

 

Dalam penganugerahan kali ini, 262 peserta didik diantaranya berasal dari BPK PENABUR Jakarta. 6 nugraha emas dan 56 nugraha perak diraih oleh peserta didik jenjang SLTA dan SPK, sedangkan 200 nugraha perunggu diraih peserta didik jenjang SMP, SLTA, serta SPK.

 

Adri Lazuardi, Ketua Umum Yayasan BPK PENABUR Memberikan Nugraha Kepada Salah Satu Peserta Didik Peraih Gold Award DofE IA 2023

 

"Aku mengikuti DofE IA sejak SMP dari level bronze, sliver, dan puji Tuhan sekarang dapat gold. Untuk meraih gold aku menjalani proses selama 1,5 tahun. Banyak pencapaian yang di dapat, mulai dari physical, skill, sampai community service kepada masyarakat. Untuk community service aku melakukan proyek kesehatan di beberapa daerah Tangerang selama 1 tahun. Untuk residential project, aku pergi ke Ende, Flores selama 5 hari untuk melakukan penyuluhan dan belajar kebudayaan disana." cerita Stephanus Jordan Jans, Alumnus SMAK PENABUR Gading Serpong.

 

Kenny Lim, Ketua BPK PENABUR Jakarta Memberikan Nugraha Kepada Salah Satu Peserta Didik Peraih Silver Award DofE IA 2023

 

Kenny Lim, Ketua BPK PENABUR Jakarta dalam sambutannya menyampaikan bahwa DofE IA menjadi tolak ukur bahwa sekolah bersama orang tua berhasil mewujudkan misi generasi BEST.

 

"Be Tough, tangguh melewati tantangan dan punya karakter Kristiani. Excel Worldwide, mampu memberikan penyuluhan kepada warga dan ada komunikasi serta kerja sama yang dibangun. Share with Society, dengan ikut program ini maka pengalaman sosial semakin berkembang. Trust in God, percaya kepada Tuhan dalam berbagai kegiatan yang peserta didik ikuti akan terlaksana dan membawa berkat bagi orang lain." tutur Kenny.

 

Untuk pemberian penghargaan peserta didik peraih nugraha DofE IA BPK PENABUR Bandar Lampung, Cirebon, dan Cimahi dilakukan secara daring.

 

Adri Lazuardi, Ketua Umum Yayasan BPK PENABUR mengisahkan pertemuannya dengan banyak peserta didik yang lolos DofE IA. Adri terkesan bagaimana mereka melalui berbagai proses panjang dan mencapai hasil. "Itu semua menjadi salah satu proses keberhasilan dalam menggapai masa depan, kuliah, dan bekerja. Kini, di tangan kalianlah dunia akan mengenal kalian sebagai anak-anak Tuhan yang membawa garam dan terang bagi sesama sesuai dengan zamannya." pesan Adri. 

 

Dihadapan para penerima nugraha, Adri berterima kasih kepada guru-guru yang telah menjadi role model dan inspirasi bagi anak-anak dalam menggapai impian, serta mengucapkan selamat kepada para penerima nugraha DofE IA.

Perwakilan Peserta Didik BPK PENABUR Jakarta Peraih Nugraha DofE IA 2023 Berfoto Bersama Kepala Sekolah dan Guru, Pengurus dan Pejabat Struktural BPK PENABUR serta BPK PENABUR Jakarta

 

DofE IA dipelopori oleh Pangeran Philip, Kurt Hahn, dan Lord Hunt pada tahun 1956 di Inggris. Penghargaan ini merupakan kerangka pengembangan dan digunakan oleh organisasi yang bekerja dengan kaum muda berusia 14-24 tahun. Memberdayakan kaum muda untuk belajar dan bertumbuh melalui pendidikan non-formal, sambil bekerja menuju akreditasi yang diakui secara global.

 

"Dalam dunia yang terus berubah cepat, anak muda penerima award perlu mengembangkan kualitas diri di abad 21 agar menjadi world ready." ujar Aurina perwakilan Direksi dari Award Hub - The Duke of Edinburgh's International Award (Intaward Indonesia). Ia berharap melalui kegiatan ini akses anak muda di seluruh dunia untuk bermanfaat bagi sesama semakin terbuka. 



***

Mari bergabung di BPK PENABUR Jakarta https://psbjakarta.bpkpenabur.or.id

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

INFO PKM - 20 February 2021
KKO 1 “KELUARGA ANUGERAH TERINDAH”
INFO PKM - 05 November 2020
PUMPING  FOR ACHIEVEMENT Siswa Kelas 9
Mempersiapkan diri menghadapi Ujian merupakan bag...
INFO PKM - 15 February 2021
Ujian Kelas 9 SMPK PENABUR Kota Modern di Masa Pa...
Tidak terasa akhir tahun pelajaran 2020/2021 suda...
INFO PKM - 28 September 2020
BINA IMAN GURU
Dalam dunia pendidikan banyak kegiatan yang dilak...
INFO PKM - 08 May 2021
SHARING AND CARING
Perbedaan tidak menjadi penghalang bagi kita untu...
INFO PKM - 14 December 2020
NATAL SISWA PKM 2020
INFO PKM - 21 April 2022
Upacara Hari Kartini
Pada Tanggal 21 April 2022, SMPK PENABUR Kota Mod...
INFO PKM - 22 April 2022
IBADAH dan Perayaan PASKAH 2022
Menyambut PASKAH tahun 2022, SMPK PENABUR Kota Mo...
INFO PKM - 17 April 2022
Ujian Sekolah kelas 9 SMPK PENABUR Kota Modern
SMPK PENABUR Kota Modern bersama Dinas Pendidikan...
INFO PKM - 14 March 2022
BSCF (Best Student Choir Festival 2022)
BPK PENABUR JAKARTA menggelar kegiatan BEST STUDE...
INFO PKM - 27 September 2023
Edukasi Kesehatan: Hipertensi
INFO PKM - 01 October 2023
Spirit of Adventure: mengasah kemampuan 4C dan ka...
Spirit of Adventure: mengasah kemampuan 4C dan ka...
INFO PKM - 06 October 2023
PKM Potencial Day
PKM Potencial Day
INFO PKM - 28 October 2023
PKM Science 2023: Science Breaks Boundaries
PKM Science 2023: Science Breaks Boundaries
INFO PKM - 08 November 2023
Retret siswa kelas 8 tahun 2023
Retret siswa kelas 8 tahun 2023
INFO PKM - 19 September 2024
Seminar Kesehatan: aman dengan cek KLIK
INFO PKM - 02 November 2024
SPARKLING 2024: Ekspresikan diri, Wujudkan mimpi
SPARKLING 2024: Ekspresikan diri, Wujudkan mimpi
INFO PKM - 05 December 2024
Seminar Kelas 8: Menjadi pribadi yang Tangguh da...
Seminar Kelas 8: Menjadi pribadi yang Tangguh da...
INFO PKM - 06 December 2024
Seminar Kelas 7: Better Me; I am Confidence and a...
Seminar Kelas 7: Better Me; I am Confidence and a...
BPK PENABUR JAKARTA - 12 September 2022
PENGUMUMAN PENERIMAAN SISWA BARU GEL NON TEST 1 -...
PENGUMUMAN PENERIMAAN SISWA BARU GEL NON TEST 1 -...
BPK PENABUR JAKARTA - 21 March 2024
OSIS SMPK PENABUR Kota Modern : Punya Segudang Ke...
BPK PENABUR JAKARTA - 20 May 2024
Banjir Pujian dari Perwakilan Kwarda DKI Jakarta,...
Banjir Pujian dari Perwakilan Kwarda DKI Jakarta,...
BPK PENABUR JAKARTA - 03 June 2024
"Surat dari Orang Laut" Antar Siswi BPK Penabur J...
"Surat dari Orang Laut" Antar Siswi BPK Penabur J...
BPK PENABUR JAKARTA - 12 July 2024
Back to School, Apa Saja yang Perlu dipersiapkan?
Back to School, Apa Saja yang Perlu dipersiapkan?
BPK PENABUR JAKARTA - 16 July 2024
Disambut Hangat dan Akrab, Siswa Baru SMPK PENABU...
Disambut Hangat dan Akrab, Siswa Baru SMPK PENABU...

Choose Your School

GO