ZOOMPA TKK BPK PENABUR

ZOOMPA TKK BPK PENABUR

Event - 15 October 2021
ZOOMPA TKK BPK PENABUR

Hallo Penabur’s Friend
Bagaimana kabar hari ini? Sehat, kuat, luar biasa yes yes yes? Seperti anak TK saja ya, selalu ceria dan antusias. Hehe
Semoga Penabur’s Friends juga selalu dalam kondisi yang sehat dan penuh sukacita.
Anak TK yang selalu ceria dan antusias juga di dukung dengan kegiatan-kegiatan yang membangun yang selalu dirancangkan dengan baik oleh BPK PENABUR. Salah satunya yang tedekat ini adalah Zoompa.
Apa itu zoompa? Zoompa adalah pertemuan virtual yang akan akan dilakukan oleh anak-anak TK BPK PENABUR di 15 kota yang akan diikuti oleh 44 sekolah TK dari 15 Kota dan dengan jumlah peserta mencapai 2224 siswa lho. Whoa luar biasa sekali bukan?!
Yuk jangan sampai ketinggalan Zoompa TK BPK PENABUR dengan Tema “Aku Bisa” dengan Subtema PESAT (PEduli, SAbar, Taat) yang akan diselenggarakan Jumat, 15 Oktober 2021 Pukul 08.00 WIB via Zoom dan Youtube.
Prepare your self for this event guys! See You Everyone!
God Bless You All

Redaksi Webinar Dongeng
Jeng. Jeng, jeng, pada suatu hari yang indah dan cerah hiduplah para Penabur’s Friend yang berbahagia
Hai Penabur’s Friend yang berbahagia, hidupkan dengan penuh sukacita ya  (Best Feeling Ever)
Gimana baca redaksi pembukanya Penabur’s Friend? Ada yang mengikuti gaya melafalkannya seperti admin? Hihi, jadi kangen didongengin sebelum tidur bukan? Hehe
Apakah masih ada yang sering mendongengkan anak-anak sebelum tidur? Atau adakah anak-anak yang merengek untuk didongengkan sebelum tidur? Dongeng menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari masa kecil anak-anak dan dongen sangat baik sebagai media pendukung pertumbuhan anak terkasih kita lho.
Oleh karena itu dengan bangga kami mempersembahkan WEBINAR “THE BEST DONGENG EVER” yang akan diselenggarakan Rabu, 14 Oktober, pukul 13.00-14.00 WIB. WEBINAR ini diselenggarakan sebagai rangkaian acara untuk memeriahkan dan mendukung hari Dongeng Nasional yang diperingan ppada tanggal 28 November 2021 mendatang.
Yuk kita ikuti webinas special ini yang tentukan akan lebih special karena kita ditemani penbicara yang tidak diragukan lagi kemampuannya yaitu Ka Tania Katryne. Yuk bersama kita mendengar WEBINAR dan mengenang kembali indahnya masa kecil kecil kita saat mendengar dongeng sebelum tidur 
“Dongeng adalah medium terindah dalam tradisi lisan Nusantara”
-Paramoedya Ananta Toer-
See you!

Tags:

Choose Your School