Pelatihan Caregiver di Tahun Pelajaran 2021-2022
Berita BPK PENABUR Jakarta - 10 July 2021
Di awal tahun ajaran 2021-2022 ini, kegiatan belajar mengajar masih diadakan dari rumah, karenanya Sekolah TKK 5 PENABUR mengadakan Pelatihan Caregiver untuk mama, papa, dan pendamping anak yang membantu anak-anaknya dalam mengikuti Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) nanti.
Bersama dengan Sekolah TK PENABUR Pondok Gede, para orangtua murid atau pedamping anak diundang dalam pertemuan virtual pada Hari Sabtu, 10 Juli 2021.
Pada kegiatan ini, orangtua dan pendamping anak diperkenalkan media dan aplikasi pembelajaran yang digunakan oleh sekolah. Selanjutnya, mereka dibimbing untuk dapat mempergunakannya.
Diharapkan dengan mengikuti pelatihan ini, para orangtua dan pendamping anak dapat membantu anak-anaknya mengakses aplikasi Zoom untuk mengikuti kelas online dan memanfaatkan email siswa untuk mengakses materi-materi pembelajaran yang sudah dijadwalkan di Google Classroom.
Kehadiran mama/ papa dan pendamping anak pada acara tersebut menunjukkan besarnya antusias dan pada kegiatan ini. Semoga pelatihan ini bermanfaat bagi semua 🙏🏼
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur