Tahapan Bermain Balok di TKK 1 PENABUR 2024
Berita Lainnya - 22 August 2024
Tahapan Bermain Balok di TKK 1 PENABUR
Bermain merupakan kegiatan yang penting bagi pertumbuhan dan perkembangan fisik, sosial, emosi, dan intelektual anak usia dini. Bermain dan belajar pada anak tidak dapat dipisahkan, melainkan terjadi secara simultan dan sinergis. Beragam jenis bermain pada anak, diantaranya adalah bermain fungsional, bermain konstruktif, bermain simbolik/fantasi dan bermain dengan aturan. Di TKK 1 PENABUR tahapan pembelajaran berdasarkan tingkat usia anak dimulai dari kelas KBK sampai TK B, dalam tingkat pencapaian pastilah berbeda contohnya saat kegiatan membangun balok, tingkat KBK kemampuannya menyusun garis lurus keatas lalu tingkat KBB anak mampu menyusun balok kearah lurus ke atas juga mendatar, tingkat TK A anak sudah mulai mampu menggunakan balok untuk membangun bangunan tiga dimensi yang padat, terlebih untuk tingkat TK B Anak juga sudah lebih mampu berkreasi menggabungkan/mengkombinasikan beberapa bentuk bangunan. Dengan tahapan yang sesuai, kegiatan bermain balok dapat memfasilitasi anak untuk terlibat secara aktif bereksplorasi, sehingga menjadi kegiatan yang menyenangkan, menantang dan mendidik.
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur