Renungan Yesaya 44 ayat 6

BERITA LAINNYA - 02 August 2021

Renungan:
    Tahun 1998, gempa besar di Armenia meruntuhkan banyak gedung. Salah satunya adalah sebuah sekolah TK. Di balik reruntuhan sekolah itu 13 nyawa sedang bertahan hidup menunggu pertolongan. Di antaranya adalah seorang anak lelaki kecil yang terus berkata kepada teman-teman dan gurunya. “Bertahanlah, ayahku akan datang menolong aku. Kita akan selamat” Kira-kira begitu yang dikatakannya. Benar. Di luar reruntuhan itu ayah sang anak sedang bekerja keras tanpa lelah menggali reruntuhan. Tiga puluh enam jam lamanya. Akhirnya si anak melihat wajah ayahnya. Mereka berhasil dikeluarkan. Sang anak tahu, ayahnya bisa diandalkan.

   Ketika Firman Tuhan ini disuarakan nabi Yesaya, Israel sedang dalam keadaan yang menyedihkan. Hidup sebagai bangsa yang terbuang akibat kekalahan dalam perang. Tidak ada lagi sukacita seperti ketika mereka hidup di Yerusalem sebagai bangsa yang merdeka. Dalam suasana itu Firman Tuhan mengingatkan bahwa Dia adalah Tuhan yang tetap bisa diandalkan. Akulah yang terdahulu, yang mengeluarkan Israel dari tanah perbudakan, Aku juga yang terkemudian, yang akan mengeluarkan engkau dari tanah pembuangan. Demikian suara Tuhan bagi umatNya.

    Saudara-saudari yang dikasihi Tuhan. Di saat pandemi ini banyak orang dirundung oleh kesusahan. Baik karena sakit-penyakit, kedukaan, maupun ekonomi yang melambat bahkan berhenti. Mungkin kita juga sedang mengalaminya. Percayalah, TUHAN kita adalah Penolong Yang Setia. Dia yang telah mengeluarkan dan menolong kita dari berbagai masalah kita di waktu lampau, Dia juga yang akan mengeluarkan dan menolong kita dari berbagai masalah di masa pandemi ini. Karena itu bertahanlah dalam pengharapan. Jalanilah hari ini dengan semangat dalam perjuangan bersama Tuhan. Dia adalah TUHAN yang tidak pernah berubah. Kasihnya dahulu telah kita alami. Kini, nanti dan selamanya akan menolong kita.

Amin

Author : Hendro S. Lumbanraja, M.Pd (Kepala Sekolah SMAK 7 PENABUR Jakarta)

BERITA LAINNYA - 18 January 2023
ENGLISH LITERACY - Being Unhappy is a Choice (HC)
BERITA LAINNYA - 19 January 2023
ENGLISH LITERACY - You’ve Reached Sam
Title : You’ve Reached Sam Author : Dustin Thao ...
BERITA LAINNYA - 20 January 2023
ENGLISH LITERACY - Kidnapped
Title : Kidnapped Author : Robert louis stevenso...
BERITA LAINNYA - 21 January 2023
ENGLISH LITERACY - Nelson Mandela
Title : Nelson Mandela Author : Clay Griffith S...
BERITA LAINNYA - 22 January 2023
ENGLISH LITERACY - The Island Of Doctor Moreau
Title : The Island Of Doctor Moreau Author : H. ...
BERITA LAINNYA - 06 April 2023
PUISI : Pilihan
BERITA LAINNYA - 07 April 2023
PUISI : Rindu
Rindu Karya Sarah Louisa Seolah-olah ajal telah ...
BERITA LAINNYA - 08 April 2023
PUISI : Usai
Usai Karya oleh Anak Agung/X MIPA 3/02 Apakah s...
BERITA LAINNYA - 09 April 2023
PUISI : Diriku (Kevin Ryan)
Diriku Kutatap lagi cermin usang itu. Evaluasi d...
BERITA LAINNYA - 10 April 2023
PUISI : Ibu
IBU Surga di bawah telapak kaki ibu Alangkah ku m...
BERITA LAINNYA - 25 September 2023
Pertandingan Floorball Memukau Antara SMAK Bintar...
BERITA LAINNYA - 25 September 2023
Persaingan Floorball Antara SMAK Kota Wisata dan ...
Persaingan Floorball Antara SMAK Kota Wisata dan ...
BERITA LAINNYA - 25 September 2023
Duel Floorball Antara SMAK Kota Wisata dan SMK Te...
Duel Floorball Antara SMAK Kota Wisata dan SMK Te...
BERITA LAINNYA - 25 September 2023
Pertarungan Floorball Menegangkan Antara SMAK Sum...
UPDATE FORTELATION 2023 - FLOORBALL SMAK SUMARECO...
BERITA LAINNYA - 02 October 2023
Pertarungan Sengit Basket Putra Antara SMA GPS da...
Pertarungan Sengit Basket Putra Antara SMA GPS da...
BERITA LAINNYA - 22 January 2024
[LITERASI] Book Review: Personality Plus for Teens
BERITA LAINNYA - 10 January 2024
[LITERASI] Book Review: Monster Motivasi Ketika m...
Pengarang: Anthony Dio Martin Summary: Tentang p...
BERITA LAINNYA - 11 January 2024
[LITERASI] Book Review: Momen Inspirasi 3, Renung...
Pengarang: Imanuel Kristo Summary: Buku yang say...
BERITA LAINNYA - 12 January 2024
[LITERASI] Book Review: Apa Yang Kita Pikirkan Ke...
Pengarang: Desi Anwar Summary: Buku ini membahas...
BERITA LAINNYA - 13 January 2024
[LITERASI] Book Review: BAGAIMANA CARA SEORANG GL...
Pengarang: Andri Ariestianto Summary: BAGAIMANA ...
BERITA LAINNYA - 03 April 2024
"Kelompok Tumbuh Bersama" SMAK 7 PENABUR: Membang...
BERITA LAINNYA - 03 April 2024
Pengembangan Profesionalisme Guru SMAK 7 PENABUR ...
Pengembangan Profesionalisme Guru SMAK 7 PENABUR ...
BERITA LAINNYA - 03 April 2024
SMAK 7 PENABUR Meningkatkan Kualitas Pendidikan m...
SMAK 7 PENABUR Meningkatkan Kualitas Pendidikan m...
BERITA LAINNYA - 03 April 2024
Inovasi Pendidikan Melalui KTB SMAK 7 PENABUR Dip...
Inovasi Pendidikan Melalui KTB SMAK 7 PENABUR Dip...
BERITA LAINNYA - 03 April 2024
KTB SMAK 7 PENABUR: Sinergi Bapak Jefri dan Pak F...
KTB SMAK 7 PENABUR: Sinergi Bapak Jefri dan Pak F...

Choose Your School

GO