RENUNGAN HARIAN 30 JANUARI 2023

BERITA LAINNYA - 30 January 2023

Ayat Harian :  1 Korintus 12:3

Karena itu aku mau meyakinkan kamu, bahwa tidak ada seorang pun yang berkata-kata oleh Roh Allah, dapat berkata: ”Terkutuklah Yesus!” dan tidak ada seorang pun, yang dapat mengaku: ”Yesus adalah Tuhan”, selain oleh Roh Kudus..  

Refleksi Singkat:

Adakah orang-orang yang dengan sengaja mengatakan, “Terkutuklah Yesus?” Di jemaat mula-mula perkataan itu merupakan sesuatu yang sering didengar. Baik karena diucapkan oleh para orang Yahudi yang mempercayai bahwa orang hukuman dan orang yang disalib adalah manusia yang terkutuk. Maupun oleh orang-orang romawi yang sengaja memaksa orang-orang yang mereka duga sebagai pengikut Kristus, untuk membuktikan apakah mereka pengikut Kristus atau bukan. Bagi mereka yang mengatakan, “terkutuklah Yesus” maka dilepaskan. Tetapi yang tidak mau mengatakannya akan dihukum. Terhadap mereka tidak perlu dijelaskan lagi bahwa mereka tidak hidup dipimpin oleh Roh Kudus. 

Namun ada juga fenomena di dalam jemaat Kristen di Korintus yang tiba-tiba dalam perkumpula jemaat mengatakan “terkutuklah Yesus”. Mereka mengatakan sedang dikuasai oleh Roh Kudus dan mengalami ekstasi atau kegembiraan yang luar biasa hingga tidak menyadari dirinya sendiri. Dalam kondisi tersebut terucap oleh mereka “Terkutuklah Yesus.” Kondisi itu membuat kebingungan bagi jemaat. Benarkah mereka sedang dikuasai Roh Kudus? Terhadap fenomena itu Rasul Paulus dengan tegas mengatakan, “Tidak seorang pun yang berkata-kata oleh Roh dapat berkata, terkutuklah Yesus. Jelas mereka bukan sedang dikuasai Roh Kudus. Jelas mereka tidak berkata-kata oleh Roh Kudus.

Mereka yang dikuasai oleh Roh Kudus, dan yang berkata-kata oleh Roh Kudus pasti akan berkata, “Yesus adalah Tuhan.” Dan tidak ada seorangpun yang tidak dikuasai Roh Kudus dan berkata-kata oleh Roh Kudus dapat berkata, “Yesus adalah Tuhan.” Jadi, ada perbedaan besar antara mereka yang bukan berkata-kata oleh Roh Kudus, dengan yang berkata-kata oleh Roh Kudus. Yang satu mengutuki, yang satu menyatakan bahwa Yesus adalah Tuhan.

Sahabat Carpe diem yang dikasihi Tuhan. Apakah kita adalah orang percaya yang dipimpin oleh Roh Kudus. Apakah ketika kita berkata-kata dipimpin oleh Roh Kudus? Kita dapat menjawabnya dengan cara menilik kembali perkataan-perkataan yang keluar dari mulut kita. Kita yang dipimpin oleh Roh Kudus, dan berkata-kata oleh Roh Kudus akan berbicara menyampaikan berkat, bukan kutuk. Membawa sukacita bukan menimbulkan penderitaan mental. Memberi semangat dan harapan,  bukan mematikan semangat dan memupus harapan. Membawa damai bukan memperbesar kebencian. Mengabarkan Yesus adalah Tuhan, bukan memperbesar ego dan kesombongan.
Kiranya Roh Kudus selalu menyertai kita, dan kita bersedia dipimpin oleh-Nya sehingga setiap kata-kata yang keluar dari mulut kita adalah perkataan oleh Roh Kudus, Amin.

Tags:
BERITA LAINNYA - 27 April 2023
ENGLISH LITERACY - Jumpstart Your Growth
BERITA LAINNYA - 28 April 2023
ENGLISH LITERACY - The Wonderful Wizard of Oz
Title : The Wonderful Wizard of Oz Author : L. F...
BERITA LAINNYA - 29 April 2023
ENGLISH LITERACY - Living Sacrifice (1)
Title : Living Sacrifice Author : Dato' Sri Prof...
BERITA LAINNYA - 30 April 2023
ENGLISH LITERACY - The House on Palmer Road
Title : The House on Palmer Road Author : Si-Hoe...
BERITA LAINNYA - 01 April 2023
ENGLISH LITERACY - Biomechanical Analysis of the ...
Title : Biomechanical Analysis of the Deadlift A...
BERITA LAINNYA - 11 August 2023
Why company must have sponsorship on FORTELATIONS...
BERITA LAINNYA - 14 August 2023
TEASER FORTELATIONS MIRACULOUS 2023
TEASER FORTELATIONS MIRACULOUS 2023
BERITA LAINNYA - 20 August 2023
FORTELATIONS - MIRACULOUS 2023 Short Series Ep.1
FORTELATIONS - MIRACULOUS 2023 Short Series Ep.1
BERITA LAINNYA - 28 August 2023
[HIGH SCHOOL IN AKSEN] Classmeet HUT RI 17 Agustu...
[HIGH SCHOOL IN AKSEN] Classmeet HUT RI 17 Agustu...
BERITA LAINNYA - 31 August 2023
A DAY IN AKSEN EP. 5 - ANASTASIA & HANNA (XI MIPA...
A DAY IN AKSEN EP. 5 - ANASTASIA & HANNA (XI MIPA...
BERITA LAINNYA - 15 October 2023
Berani, Yakin, Bertindak: Perjalanan SMAK 7 Penab...
BERITA LAINNYA - 15 October 2023
Benar, Yakin, Bertindak": SMAK 7 Penabur Jakarta ...
Benar, Yakin, Bertindak": SMAK 7 Penabur Jakarta ...
BERITA LAINNYA - 15 October 2023
Bangun, Bergerak, Berdedikasi: Pagi Inspiratif Ke...
Bangun, Bergerak, Berdedikasi: Pagi Inspiratif Ke...
BERITA LAINNYA - 15 October 2023
Dari SMAK 7 ke Rindam Jaya: Saat Teamwork Mengins...
Dari SMAK 7 ke Rindam Jaya: Saat Teamwork Mengins...
BERITA LAINNYA - 15 October 2023
Menggali Kekuatan Diri Melalui Sarapan ala TNI!
Menggali Kekuatan Diri Melalui Sarapan ala TNI!
BERITA LAINNYA - 30 January 2024
[LITERASI] Book Review: Bisnis di Era Digital: Wh...
BERITA LAINNYA - 30 January 2024
[LITERASI] Book Review: Pertemuan 10 November 1945
Pengarang: Kementrian sosial RI Dalam pertempura...
BERITA LAINNYA - 30 January 2024
[LITERASI] Book Review: Ketika Milenial Investasi...
Pengarang: KSPM Universitas Palangka Raya Perkem...
BERITA LAINNYA - 30 January 2024
[LITERASI] Book Review: Indonesia Chinese Descent...
Pengarang: Gramedia Pustaka Utama For decades, C...
BERITA LAINNYA - 30 January 2024
[LITERASI] Book Review: Jendela Ekonomi Masyaraka...
Pengarang: Kompas/Rendra Sanjaya Masyarakat Sapu...
BERITA LAINNYA - 30 April 2024
Proses PLTA - SMAK 7 PENABUR
BERITA LAINNYA - 20 April 2024
Strawberry Generation
Strawberry Generation
BERITA LAINNYA - 19 April 2024
Pemberitahuan Pembinaan OSN-P SMA tahap 1
Pemberitahuan Pembinaan OSN-P SMA tahap 1
BERITA LAINNYA - 19 April 2024
Tempat pelaksanaan pembinaan OSNP Jenjang SMA tah...
Tempat pelaksanaan pembinaan OSNP Jenjang SMA tah...
BERITA LAINNYA - 19 April 2024
Daftar peserta pembinaan OSNP Tingkat Propinsi Bi...
Daftar peserta pembinaan OSNP Tingkat Propinsi Bi...

Choose Your School

GO