DAILY INSPIRATION - KEMERDEKAAN (2)

BERITA LAINNYA - 06 August 2023

 

Kemerdekaan

 

Apa itu kemerdekaan? Setiap manusia pasti memiliki pandangannya masing-masing mengenai kemerdekaan. Menurut saya, kemerdekaan adalah kondisi ketika kita bisa melakukan berbagai hal sesuai keinginan kita. Kemerdekaan bagi saya juga bisa berarti kondisi ketika kita dapat dengan bebas mengeluarkan pendapat di hadapan orang lain. Namun, tentunya kebebasan tersebut juga harus digunakan secara bijak oleh setiap orang. Tidak boleh digunakan untuk menghina atau melukai sesama dan lingkungan kita.

Saya juga menganggap bahwa kemerdekaan adalah kondisi ketika kita bisa merasa aman dan tidak takut berada di lingkungan tersebut. Kita merasa bahwa diri kita dianggap dan dihargai di sana. Seperti halnya Indonesia di mata dunia. Indonesia juga dianggap dan dihargai sebagai salah satu negara yang ada di dunia. Indonesia sudah merdeka dan setiap rakyatnya dapat melakukan keinginannya dengan bebas tanpa merasa tidak aman, asalkan keinginan tersebut tidak merugikan pihak lainnya. 

Indonesia memang telah merdeka secara sah. Namun, mempertahankan kemerdekaan juga menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi kita semua. Seperti pepatah yang mengatakan bahwa “Mempertahankan lebih sulit daripada meraih”. Kemerdekaan Indonesia di mata dunia bukan berarti perjuangan kita telah selesai. Kita sebagai bangsa Indonesia harus bisa mempertahankan kemerdekaan dengan menunjukkan sikap-sikap positif dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini dapat dimulai dengan mempertahankan persatuan kita.

Kita bisa berjuang mempertahankan persatuan dengan lebih mengasihi sesama. Meskipun sudah berhasil mencapai kemerdekaan, bukan berarti sekarang kita bisa bebas menghina sesama. Daripada saling menghina, bukankah lebih baik jika kita saling melayani dalam kasih? Kita bisa saling membantu dalam kehidupan kita. Kita sebagai rakyat Indonesia harus bisa melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan tetap bersatu sebagai satu bangsa. Telah tercapainya kemerdekaan bukanlah kesempatan bagi kita untuk mulai terpecah belah, melainkan pertanda bahwa kita harus berjuang lebih keras lagi untuk mempertahankannya. Merdeka!




Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA LAINNYA - 10 March 2022
KARYA SISWA (PERJUSA): PUISI
BERITA LAINNYA - 10 March 2022
KARYA SISWA (PERJUSA): Cara Menjaga Kesehatan Sel...
KARYA SISWA (PERJUSA): Cara Menjaga Kesehatan Sel...
BERITA LAINNYA - 10 March 2022
Resensi Hisashiburi
Resensi Hisashiburi
BERITA LAINNYA - 10 March 2022
SEKOLAH SEBAGAI TEMPAT UNTUK BERSAING?
SEKOLAH SEBAGAI TEMPAT UNTUK BERSAING?
BERITA LAINNYA - 10 March 2022
Puisi Kesabaran
Puisi Kesabaran
BERITA LAINNYA - 16 February 2023
ENGLISH LITERACY - Explorer Academy: Nebula Secret
BERITA LAINNYA - 17 February 2023
ENGLISH LITERACY - Star Wars: Return Of The Jedi
Title : Star Wars: Return Of The Jedi  Author : ...
BERITA LAINNYA - 18 February 2023
ENGLISH LITERACY - Starwars : The Empire Strikes ...
Title : Starwars : The Empire Strikes Back Autho...
BERITA LAINNYA - 19 February 2023
ENGLISH LITERACY - OFFLINE: Finding Yourself in t...
Title : OFFLINE: Finding Yourself in the Age of D...
BERITA LAINNYA - 20 February 2023
ENGLISH LITERACY - Star Wars: The Force Awakens
Title : Star Wars: The Force Awakens Author : Mi...
BERITA LAINNYA - 28 August 2023
DAILY INSPIRATION - KEMERDEKAAN (5)
BERITA LAINNYA - 28 August 2023
DAILY INSPIRATION - KEMERDEKAAN INDONESIA (1)
>Vania A A Silalahi / X2 / 32< KEMERDEKAAN INDONE...
BERITA LAINNYA - 30 August 2023
DAILY INSPIRATION - BERKIBARLAH WAHAI MERAH PUTIH
BERKIBARLAH WAHAI MERAH PUTIH Pada tanggal 17 Ag...
BERITA LAINNYA - 09 August 2023
DAILY INSPIRATION - MERDEKA DARI MALAS
Merdeka dari Malas Merdeka dari Malas Akwil...
BERITA LAINNYA - 25 August 2023
DAILY INSPIRATION - BELAJAR DAN BERPRESTASI
Belajar dan Berprestasi Alexa Intan / X3 Kemerd...
BERITA LAINNYA - 07 October 2023
Kata Sambutan Mengharukan dari Ketua Panitia Guru...
BERITA LAINNYA - 07 October 2023
Semangat dan Harapan dari Ketua Panitia Siswa, Gi...
Tidak ada kata yang lebih baik untuk mengakhiri b...
BERITA LAINNYA - 02 October 2023
Duel Sengit: Futsal Putra SMA PERGURUAN ADVENT JA...
Pada tanggal 29 September 2023, lapangan futsal d...
BERITA LAINNYA - 07 October 2023
Jingle 'CHASING MIRACLE' - Musikaloka Memukau Aca...
Pada penutupan yang penuh semangat dan meriah dal...
BERITA LAINNYA - 02 October 2023
Pertarungan Sengit: Futsal Putra SMA IGNATIUS SLA...
Pada tanggal 29 September 2023, lapangan futsal d...
BERITA LAINNYA - 07 March 2024
PENTAS SENI SEKOLAH PENABUR KOMPLEK CIPINANG INDA...
BERITA LAINNYA - 11 March 2024
Selamat Hari Raya Nyepi!
Selamat Hari Raya Nyepi!
BERITA LAINNYA - 11 March 2024
Hendaklah kamu selalu rendah hati, lemah lembut, ...
Hendaklah kamu selalu rendah hati, lemah lembut, ...
BERITA LAINNYA - 13 March 2024
Juara 1 dalam perlombaan regional Dobot yang dise...
Juara 1 dalam perlombaan regional Dobot yang dise...
BERITA LAINNYA - 15 March 2024
Sosialisasi pemesanan dan pembelian perlengkapan ...
Sosialisasi pemesanan dan pembelian perlengkapan ...

Choose Your School

GO