Yusuf Di Tolak

Berita Lainnya - 06 April 2021

Demikianlah ia menghiburkan mereka dan menenangkan hati mereka dengan perkataannya.

(Kejadian 50:21)

 

Have you ever felt rejected by those who closest to you? Hal itu pernah dialami oleh Yusuf. Yusuf sering menceritakan mimpinya di hadapan saudara-saudaranya. Terlebih lagi, Yakub, ayah mereka, lebih mengasihi Yusuf dibanding saudara-saudaranya. Saudara-saudara Yusuf dipenuhi dengan iri hati.

 

Suatu kali, ketika saudara-saudara Yusuf sedang menggembalakan kambing domba, Yakub meminta Yusuf untuk mengantar makanan kepada mereka. Ketika melihat Yusuf dari jauh, mereka sudah bermufakat mencari cara untuk membunuh dia. Demi melindungi Yusuf, Ruben mengusulkan agar Yusuf tidak dibunuh, tetapi dilemparkan ke dalam sumur. Kemudian mereka menjual Yusuf kepada para pedagang Midian. Yusuf bisa jadi sangat sedih dan takut saat dilemparkan ke dalam sumur. Yusuf mungkin menangis saat dijual dan ditangkap (mungkin diikat) secara paksa oleh para pedagang. Hati Yusuf bisa jadi hancur saat menyaksikan saudara-saudaranya tertawa dan menerima uang dari para pedagang Midian. Bertahun-tahun berlalu, Yusuf menjabat sebagai orang nomor dua di Mesir. Di luar dugaan, saudara-saudaranya yang iri hati, menolak, membenci, dan bahkan ingin membunuh Yusuf harus berhadapan dengannya di istananya di Mesir. Yusuf langsung dapat mengenali mereka, tetapi mereka tidak mengenal dia. Yusuf tidak membalas dendam, meskipun ia mempunyai kuasa untuk membunuh saudara-saudaranya. Yusuf memilih untuk mengampuni dan berdamai. Hati Yusuf tidak dilingkupi oleh kebencian.

 

Teens, perasaan ditolak memang sangat menyakitkan. Mungkin kamu pernah ditolak oleh teman-temanmu karena iri hati. Mungkin kamu pernah dibenci oleh teman-temanmu dan diejek. Kisah Yusuf menginspirasi kita untuk berdamai dengan orang-orang yang membenci kita. Kita belajar dari Yusuf, yaitu menerima kembali orang-orang yang pernah menyakiti kita di dalam kasih dan pengampunan.

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/2021/04/06/

Tags:
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 04 October 2024
Menuju Masa Depan yang Ramah Lingkungan
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 07 October 2024
Juara Lomba Renang Jakarta Short Course
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 07 October 2024
Juara 2 Lomba Esai Antar SMA/Sederajat Tingkat Na...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 07 October 2024
Juara 1 Lomba Monolog Fortelations 2024
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 07 October 2024
Juara 3 Lomba Crime Scene Investigation (CSI)
-
Berita Lainnya - 09 November 2020
Sindrom Alat Fitness
Berita Lainnya - 25 November 2020
Iman Autentik
-
Berita Lainnya - 09 December 2020
Terima Kasih Tuhan Yesus
-
Berita Lainnya - 31 May 2021
Tiang Awan Dan Tiang Api
-
Berita Lainnya - 29 May 2021
Tuhan Itu Lebih Kuat
-
Berita Lainnya - 29 August 2023
Solar Power and Its Benefits for Our Planet
Berita Lainnya - 29 August 2023
Penggunaan AI
-
Berita Lainnya - 29 August 2023
NFT & BLOCKCHAIN
-
Berita Lainnya - 29 August 2023
NANO TEKNOLOGI
-
Berita Lainnya - 29 August 2023
PENGGUNAAN ROBOT DALAM BIDANG KESEHATAN
-
Berita Lainnya - 04 December 2023
QOTD CALVIN
Berita Lainnya - 04 December 2023
QOTD CLEMENT
-
Berita Lainnya - 04 December 2023
QOTD EVAN HENDRAWAN
-
Berita Lainnya - 04 December 2023
QOTD HB
-
Berita Lainnya - 04 December 2023
QOTD HA
-
Berita Lainnya - 20 February 2024
PKBN2K CHERYL
Berita Lainnya - 20 February 2024
PKBN2K JESSLYN
-
Berita Lainnya - 20 February 2024
PKBN2K JONATHAN
-
Berita Lainnya - 20 February 2024
PKBN2K KIMBERLY
-
Berita Lainnya - 20 February 2024
PKBN2K MICHELLE
-

Choose Your School

GO