Matanoia Bukan Tomat

Berita Lainnya - 20 January 2021

Dia yang mengampuni segala kesalahanmu, yang menyembuhkan segala penyakitmu, Dia yang menebus hidupmu dari lobang kubur ….

(Mazmur 103:3-4)

 

 

Menghadapi ulangan beberapa hari lagi, Aldo sudah merancang sebuah strategi. Ia sudah menyiapkan beberapa sontekan yang akan dipakainya untuk menjawab soal-soal ulangan. Ketika Bono, seorang temannya, mengetahui hal itu, ia menegur Aldo dan mengatakan bahwa menyontek adalah perbuatan dosa. Bono lalu mengajak Aldo untuk belajar bersama agar siap menghadapi ulangan. Namun, Aldo menolak. Ia mengatakan bahwa tidak apa-apa menyontek dan berbuat dosa, yang penting ia bisa mengerjakan ulangan. Untuk dosa menyontek, Aldo sudah siap untuk mengakui dosanya dalam ibadah remaja di hari Minggu.

 

Merencanakan kejahatan lalu mengakuinya ketika sudah berlangsung, bukanlah pertobatan sejati yang mendapat ampunan Tuhan. Pengampunan adalah salah satu berkat dari Tuhan. Ia menyatakan berkat bagi setiap orang yang menaati hukum dan perintah-Nya. Oleh karena itu, pertobatan bukanlah sekadar ritual, tetapi harus dengan sungguh dinyatakan. Itulah yang tertuang dalam Mazmur 103 ini. Di tengah hidup manusia yang singkat dan fana, ada panggilan untuk hidup benar di hadapan Allah. Ia mengampuni mereka yang dengan sungguh bertobat.

 

Teens, sebagai manusia yang rapuh dan terbatas, kita tentu pernah melakukan kesalahan dan dosa. Dalam kesadaran akan realitas tersebut, kita dipanggil untuk selalu hidup dalam pertobatan. Kita harus sungguh-sungguh mengakui kesalahan dan dosa kita dan sekaligus berkomitmen untuk hidup benar di hadapan Allah. Bagaimana caranya? Minimal dengan tidak lagi terjatuh dalam kesalahan yang serupa. Bertobat (bhs. Yunani: metanoia) berarti berbalik arah, artinya ada komitmen dan kesungguhan berubah 180 derajat, dari hidup dalam dosa menjadi hidup yang berkenan kepada Allah. Bertobat bukanlah “tomat” atau setelah tobat lalu kumat dengan melakukan dosa lagi. Allah menghendaki agar kita hidup benar dan taat.

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/teens-for-christ/

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 05 November 2021
Jadwal Kegiatan 8 - 12 November 2021
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 05 May 2020
SMAK 6 Peduli & Berbagi
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 17 June 2020
Web Binar Kelas X
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 18 June 2020
Web Binar Kelas XI
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 19 July 2020
HUT BPK PENABUR KE 70
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 08 January 2024
Asixnya 5S TOMAT
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 06 February 2024
SMAK 6 PENABUR BANGGA! Juara 1 Lomba Robotik Robo...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 31 May 2024
Resensi Buku : Seorang Pria yang Melalui Duka den...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 31 May 2024
Resensi Buku :  Angsa & Kelalawar
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 31 May 2024
Judul Buku : The Principles of Power
-
Berita Lainnya - 12 May 2021
Setiap Perbuatan Ada Akibatnya
Berita Lainnya - 13 May 2021
Tuhan Maha Pengasih
-
Berita Lainnya - 14 May 2021
Bukan Kar’na Kuatku
-
Berita Lainnya - 17 May 2021
Jangan Minder
-
Berita Lainnya - 18 May 2021
Mukjizat Tuhan
-
Berita Lainnya - 05 September 2023
THE RELATION BETWEEN COMPUTER SCIENCE AND FINANCE...
Berita Lainnya - 05 September 2023
THE DANGERS OF AI
-
Berita Lainnya - 05 September 2023
PERKEMBANGAN ILMU FORENSIK
-
Berita Lainnya - 05 September 2023
NEURALINK BRAIN MICROCHIP
-
Berita Lainnya - 05 September 2023
AI HEALTCARE TECHNOLOGY INNOVATIONS
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW STEFANI
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW TOMI
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW VICTORIA
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW JONATHAN
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW MICHELLE
-

Choose Your School

GO