Kasih Tuhan Yang Tak Terhingga

Berita Lainnya - 21 May 2021

Maka TUHAN tidak dapat lagi menahan hati-Nya melihat kesukaran mereka.

(Hakim-hakim 10:16)

 

Menurut legenda, di Jepang, ada sebuah tradisi yang disebut Ubasuteyama (membuang orangtua). Dalam legenda tersebut, dikisahkan mengenai seorang ibu yang hidup berdua dengan anak laki-lakinya. Sang ibu sangat mengasihi anaknya itu. Ia merawat dan membesarkan anaknya itu dengan penuh kasih. Seiring bertambahnya usia, sang ibu pun menua. Suatu hari, sesuai dengan tradisi, sang anak membawa ibunya ke atas gunung dengan menggendongnya dan berencana meninggalkannya di sana. Di sepanjang jalan yang mereka lalui, sang ibu menjatuhkan ranting-ranting. Anaknya pun bertanya untuk apa semua ranting-ranting yang dijatuhkan itu. Ternyata, sang ibu menjatuhkan ranting-ranting itu agar anaknya tidak tersesat ketika pulang.

 

Teens, cerita di atas menggambarkan betapa kasih ibu sangat besar kepada anaknya. Meskipun anaknya berencana meninggalkannya seorang diri di gunung, sang ibu tetap melakukan hal yang baik untuk anaknya. Nah, seorang ibu saja bisa mengasihi anaknya dengan begitu rupa, apalagi Tuhan. Di dalam Kitab Hakim-hakim yang baru saja kita baca, kita dapat melihat betapa kasih Tuhan kepada orang Israel sangat besar. Meskipun Tuhan pernah kecewa terhadap apa yang dilakukan orang Israel, hal tersebut tidak menyurutkan kasih Tuhan kepada mereka.

 

Teens, di dalam kehidupan kita, sadar atau tidak, kita juga sering mengecewakan dan menyakiti hati Tuhan dengan segala perbuatan- perbuatan dosa yang kita lakukan. Mungkin kita berkata kasar kepada orangtua, tidak mau berbagi dengan teman, atau mem-bully teman-teman kita, atau hal buruk lainnya. Semoga kita sadar atas segala perbuatan buruk kita karena Tuhan sudah begitu baik dan mengasihi kita. Mari kita memohon ampun kepada Tuhan untuk  kesalahan-kesalahan kita!

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/2021/05/21/

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 17 December 2020
Pengumuman OSIS SMA Kristen 6 PENABUR Periode 2021
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 08 January 2021
Jadwal Kegiatan Sepekan
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 15 January 2021
Closing SIXPLOSION 2021 " Carpe Diem''
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 15 January 2021
Jadwal Kegiatan 16 - 23 Januari
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 22 January 2021
Jadwal Kegiatan 25 - 30 Januari
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 21 October 2023
SMAK 6 PENABUR BANGGA! MD SMAK 6 meraih Juara 3 d...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 24 October 2023
Bina Iman SMAK 6 PENABUR Jakarta 2023
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 23 October 2023
Karya Wisata 2023
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 25 October 2023
Character Formation SMAK 6 PENABUR 2023
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 27 October 2023
Talkshow BPK PENABUR "STRAWBERRY GENERATION TO BE...
-
Berita Lainnya - 10 December 2021
Be Happy!
Berita Lainnya - 03 January 2022
Sok Jago
-
Berita Lainnya - 04 January 2022
Lurus
-
Berita Lainnya - 05 January 2022
Meminta Hikmat
-
Berita Lainnya - 06 January 2022
Hikmat yang Adil
-
Berita Lainnya - 03 October 2023
Diary of a Wimpy Kid: Old School
Berita Lainnya - 03 October 2023
The Son of Neptune
-
Berita Lainnya - 03 October 2023
Hujan
-
Berita Lainnya - 03 October 2023
We Are Inevitable
-
Berita Lainnya - 03 October 2023
Kegilaan Virtual
-
Berita Lainnya - 31 January 2024
RESENSI BUKU FILOSOFI TERAS
Berita Lainnya - 17 January 2024
RESENSI BUKU THE SUMMER I TURN PRETTY
-
Berita Lainnya - 17 January 2024
RESENSI BUKU TENTANG KAMU
-
Berita Lainnya - 12 January 2024
SMAK 6 PENABUR Bangga Juara 1 sebagai sekolah pen...
-
Berita Lainnya - 02 February 2024
Ibadah Doa Syafaat PAT Kelas XII
-

Choose Your School

GO