Panggilan untuk Memberitakan Injil

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 21 August 2024

“Alangkah menyenangkan langkah-langkah mereka yang membawa kabar baik!”

(Roma 10:15)

 

Mungkin kamu sering mendengar istilah “Penginjil”. Mereka adalah orang-orang yang memberitakan Injil kepada orang-orang yang belum mengenal Yesus. Memberitakan Injil bukanlah pekerjaan yang mudah. Namun, di balik kesulitan tersebut ada orang-orang yang merindukan kabar baik tentang Kristus.

 

Paulus menyampaikan bahwa kedatangan mereka yang membawa kabar baik akan mendatangkan kesenangan bagi yang mendengarnya. Di tengah berbagai penderitaan adalah sebuah kebahagiaan dan keindahan jika ada orang yang memberitakan kabar baik tentang Kristus. Namun, dibutuhkan orang yang bersedia menyampaikan kabar baik itu. “Namun, bagaimana orang dapat berseru kepada Dia yang belum mereka percayai? Bagaimana orang dapat percaya kepada Dia yang belum pernah mereka dengar? Bagaimana orang dapat mendengar tentang Dia, jika tidak ada yang memberitakan-Nya?” (ay. 14). Inilah yang menjadi kerinduan Paulus, agar ada orang yang terpanggil untuk memberitakan Injil dan memperkenalkan Kristus. Siapakah yang terpanggil untuk menyampaikan kabar baik itu?

 

Teens, kamu adalah orang yang telah mengenal Kristus. Oleh karena itu kamu juga dipanggil untuk memperkenalkan Kristus kepada banyak orang dan menyampaikan kabar baik tentang-Nya. Bagaimana caranya agar kamu dapat memberitakan kabar baik tentang Kristus? Apakah harus dengan berkhotbah? Kepada siapa kabar baik harus diberitakan? Apakah kamu harus menyampaikannya kepada orang yang berbeda agama? Kamu dapat memberitakan Injil kepada orang-orang yang ada di sekitarmu, yaitu kepada mereka yang sedang mengalami kesusahan, kesedihan, atau pergumulan. Penghiburan yang kamu berikan akan menjadi kabar baik bagi mereka.

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/2024/08/21/

Tags:
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 31 July 2024
Sang Firman, Sang Media
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 09 July 2024
Crab Mentality
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 12 July 2024
Flexing Enggak Penting
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 September 2024
Juara 2 Lomba Basket Putra Saint Nicholas School ...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 September 2024
Juara 1 Lomba Manga Saint Nicholas School Cup
-
Berita Lainnya - 06 April 2021
Yusuf Di Tolak
Berita Lainnya - 07 April 2021
Kristus Di Tolak
-
Berita Lainnya - 08 April 2021
Roti Bakar
-
Berita Lainnya - 12 April 2021
Mengenal Tuhan
-
Berita Lainnya - 14 April 2021
Menolak Undangan
-
Berita Lainnya - 04 February 2022
Sepiring Nasi Beserta Lauknya
Berita Lainnya - 17 February 2022
Jangan Membalas!
-
Berita Lainnya - 11 March 2022
Pas
-
Berita Lainnya - 16 March 2022
Pemersatu
-
Berita Lainnya - 24 March 2022
Merawat Diri
-
Berita Lainnya - 05 December 2023
PKBN2K KEL 4
Berita Lainnya - 06 December 2023
BEING GOOD
-
Berita Lainnya - 07 December 2023
PROYEK CHARACTER DAY
-
Berita Lainnya - 08 December 2023
TIMETABLE
-
Berita Lainnya - 07 December 2023
Haloo ASIXERS
-
Berita Lainnya - 20 February 2024
PKBN2K BIDANG 10
Berita Lainnya - 20 February 2024
ASIX ENTREPRENEUR LONG CHA
-
Berita Lainnya - 21 February 2024
Chinese New Year dan Valentine’s Day
-
Berita Lainnya - 21 February 2024
ENTREPRENEUR ASIX KUNGFU BALLS
-
Berita Lainnya - 21 February 2024
Ibadah Bulanan The Perfection of Love
-

Choose Your School

GO