Hal Berdoa

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 16 April 2025

Jadi, jika kamu yang jahat tahu memberi pemberian yang baik kepada anak- anakmu, apalagi Bapamu yang di surga! Ia akan memberikan Roh Kudus kepada mereka yang meminta kepada-Nya.”

(Lukas 11:13)

 

Teens, seberapa sering kamu berdoa dalam sehari? Dua kali? Tiga kali? Lima kali? Apakah isi dari doa-doamu? Doa menjadi hal yang tidak terpisahkan dari kehidupan orang beragama. Masing-masing agama memiliki cara berdoa yang berbeda-beda sesuai dengan ajaran yang dianut. Di dalam kekristenan, doa memiliki peran yang penting dalam kehidupan spiritual umat. Karena itu, Martin Luther mengatakan: “To be a Christian without prayer is no more possible than to be alive without breathing.”

 

Karena doa merupakan hal yang penting, Tuhan Yesus sendiri secara khusus mengajarkan hal berdoa kepada murid-murid-Nya. Dalam doa yang kita kenal sebagai Doa Bapa Kami ini, terdapat pengajaran tentang bagaimana doa harus dipanjatkan. Memang tidak ada doa yang salah karena doa bukanlah tentang kata-kata yang indah atau panjang. Namun, kita harus mengerti bahwa doa bukanlah sekadar permohonan belaka atau rutinitas biasa. Di dalam doa terjalin relasi antara kita dan Allah. Dalam doa yang diajarkan oleh Tuhan Yesus, kita diingatkan tentang kerendahan hati, kebergantungan pada Allah, dan keyakinan akan kebaikan-Nya. Doa memang tidak menjamin keinginan kita akan selalu dipenuhi, tetapi kita diajar untuk percaya akan kuasa Allah. Kita harus percaya penuh bahwa Allah pasti memberi yang terbaik bagi kita. Ia tak selalu memberi yang kita inginkan, tetapi pasti memberi apa yang kita butuhkan.

 

Teens, kiranya mulai hari ini kita bukan hanya rutin berdoa, tetapi sungguh- sungguh memaknai doa-doa kita dengan benar. Mari kita terus belajar untuk berserah penuh pada karya Allah dan mensyukuri kebaikan-Nya dalam hidup kita. Jangan berhenti berdoa karena kita yakin Allah akan memberi yang terbaik bagi kita.

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/2025/04/16/

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 19 February 2021
Jadwal Kegiatan 22 - 27 Februari
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 06 March 2021
Jadwal Kegiatan Sekolah 8 - 13 Maret
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 19 March 2021
Jadwal Kegiatan 22 -27 Maret
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 August 2020
PKBN2K
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 26 March 2021
Jadwal Kegiatan 29 Maret - 2 April 2021
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 03 September 2024
Digital Commerce (e-commerce)
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 04 September 2024
Dinamika Hukum di Indonesia pada Era Masyarakat D...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 05 September 2024
PENGGUNAAN AI DALAM DUNIA EDITING
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 06 September 2024
Pengaruh tiktok shop dalam kehidupan masyarakat
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 09 September 2024
Teknology Digital
-
Berita Lainnya - 29 January 2021
Allah Sudah Melakukannya
Berita Lainnya - 01 February 2021
Kamu Sedang Mengalami Apa?
Berita Lainnya - 02 February 2021
Seni Bertahan
Berita Lainnya - 04 February 2021
Merawat Dengan Belas Kasihan
Berita Lainnya - 08 February 2021
Ruang Hati
Berita Lainnya - 30 August 2023
BENEFITS OF CHAT GPT IN DAILY LIVES
Berita Lainnya - 30 August 2023
PROS AND CONS AN AI IN A LEARNING PROCESS
-
Berita Lainnya - 30 August 2023
PENGGUNAAN CHAT GPT DALAM ETIKA AKADEMIK
-
Berita Lainnya - 30 August 2023
PERAN OTOMATISASI PROSES ROBOTIK DALAM KEHIDUPAN ...
-
Berita Lainnya - 30 August 2023
PENGGUNAAN ROBOT DALAM PELAJARAN
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW CLARA
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW BIANCA
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW CAITLYN
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW CARSHENA
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW CELIA
-

Choose Your School

GO