Duta Wacana

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 13 November 2024

Lalu kami mengirim Timotius, saudara kita dan rekan sekerja Allah dalam pemberitaan Injil Kristus….

(1 Tesalonika 3:2)

 

“Duta Wacana” berarti utusan untuk menyampaikan firman dan utusan dari Yesus Sang Firman yang hidup. Di dalam iman Kristen, setiap pribadi yang percaya kepada Yesus Kristus Sang Firman yang Hidup, diutus untuk ikut serta menjadi pewarta sabda. Misi pelayanan mewartakan kabar baik ini dikerjakan melalui beragam cara sesuai dengan berbagai karunia yang Allah berikan. Allah sendirilah yang mengutus umat-Nya untuk mewartakan Injil Tuhan Yesus Kristus. Allah jugalah yang senantiasa memperlengkapi dan memampukan utusan-Nya melalui kuasa Roh Kudus.

 

Timotius adalah utusan Sang Firman yang sebelumnya telah dipersiapkan oleh Rasul Paulus. Saat Paulus tertahan di Kota Atena dan tidak dapat mengunjungi Tesalonika, ia mengutus rekannya yaitu Silwanus dan Timotius. Usia Timotius masih sangat muda, diperkirakan 16 tahun, ketika ia dipercaya untuk mulai menggembalakan jemaat Tuhan. Paulus sendiri yang mendidiknya sebagai anak rohaninya. Di dalam suratnya ini, Paulus memperkenalkan Timotius sebagai seorang pelayan Allah yang selama ini telah ikut bekerja bersamanya. Sebagai utusan Sang Firman, tugas Timotius tidaklah mudah. Ia harus menguatkan dan mendorong jemaat untuk semakin percaya kepada Kristus. Hal ini menjadi penting karena jemaat sedang berada dalam tekanan karena iman mereka kepada Yesus. Kehadiran Timotius menghibur dan semakin menguatkan jemaat untuk bertahan menghadapi penderitaan. Paulus mengajak jemaat untuk percaya bahwa Allah senantiasa merancangkan kebaikan. Bahkan ketika derita melanda, Allah akan senantiasa beserta.

 

Teens, setiap kita diutus Allah menjadi duta wacana, utusan firman. Di dalam dan melalui keseharian hidup, kebaikan Tuhan perlu terus kita hadirkan. Allah yang peduli dan mengasihi harus kita hadirkan dalam aktivitas kita di rumah, sekolah, circle pertemanan, bahkan di marketplace dan media sosial.

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/2024/11/13/

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 03 September 2021
Jadwal Kegiatan 6 - 10 September 2021
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 17 September 2021
Jadwal Kegiatan Sekolah 20 -25 September 2021
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 17 September 2021
EDUFAIR 2021
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 21 September 2021
Character Formation 2021
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 25 September 2021
Jadwal Kegiatan 27 September - 1 Oktober
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 26 August 2024
Kalender Kegiatan Mingguan 26 - 31 Agustus 2024
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 08 July 2024
Pemanfaatan Teknologi dalam Dunia Kesehatan
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 15 July 2024
Pengunaan Teknologi AI Dalam Kehidupan Sehari-hari
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 16 July 2024
Penggunaan Teknologi Dalam Pendidikan Di Era Glob...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 17 July 2024
Perkembangan Teknologi AI
-
Berita Lainnya - 10 December 2020
Unity In Diversity
Berita Lainnya - 14 December 2020
Duri Dalam Daging
Berita Lainnya - 07 January 2021
Radikal
Berita Lainnya - 08 January 2021
Halu Empire
Berita Lainnya - 11 January 2021
Obedient Sheep
Berita Lainnya - 31 August 2023
TILANG ELEKTRONIK
Berita Lainnya - 31 August 2023
ROV
-
Berita Lainnya - 31 August 2023
ROBOTS AS WAITERS
-
Berita Lainnya - 31 August 2023
STRUKTUR HIPOTESIS DYSON SPHERE
-
Berita Lainnya - 31 August 2023
THE USE OF ROBOT TECHNOLOGY IN FARMING
-
Berita Lainnya - 05 January 2024
QOTD CELIA
Berita Lainnya - 05 January 2024
QOTD CHERYL
-
Berita Lainnya - 05 January 2024
QOTD ANGELINE
-
Berita Lainnya - 05 January 2024
QOTD AUDREY
-
Berita Lainnya - 05 January 2024
QOTD NICOLE
-

Choose Your School

GO