Berpusat pada Alkitab

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 29 July 2024

Berbahagialah orang … yang kesukaannya ialah Taurat TUHAN, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam.

(Mazmur 1:1, 2)

 

 

Pada tanggal 9 Februari 2023, pada ulang tahunnya yang ke-69, Lembaga Alkitab Indonesia (LAI) meluncurkan Alkitab Terjemahan Baru Edisi 2 (TB2). Setelah 49 tahun Alkitab Terjemahan Baru dipakai oleh komunitas Kristen di Indonesia, kini hadir terjemahan baru yang lebih mudah dipahami dan sesuai dengan konteks masyarakat zaman now. Sebenarnya, penerjemahan Alkitab di Indonesia telah mengalami proses yang panjang, dimulai sejak penerjemahan Injil Matius ke dalam bahasa Melayu Klasik oleh Albert Cornelius Ruyl pada tahun 1612. Sejak itu, penerjemahan Alkitab dan revisi terjemahan terus dilakukan agar Alkitab dapat dibaca oleh masyarakat dan sesuai dengan konteksnya. Mengapa Alkitab perlu diterjemahkan dan direvisi? Agar orang percaya dapat memahaminya dan disapa secara pribadi oleh firman Tuhan. Dengan demikian, Alkitab dapat menjadi pusat dan landasan hidup sehari-hari.

 

Pemazmur adalah orang yang mencintai firman Tuhan. Ia senang membaca Taurat Tuhan dan merenungkannya siang dan malam (ay. 2). Firman Tuhanlah yang menjadi landasan hidupnya, pegangan baginya dalam menjalani kehidupan sehari- hari. Pemazmur mengatakan bahwa dengan hidup dalam firman Tuhan, seseorang dapat bertumbuh dan berbuah serta tidak layu, seperti pohon yang ditanam di tepi aliran air (ay. 3). Firman Tuhan menyapanya dan mengubah kehidupannya menjadi lebih baik, bertumbuh dan bermanfaat bagi banyak orang.

 

Teens, penerjemahan Alkitab dilakukan agar Alkitab menjadi relevan dengan pembacanya. Para pembaca Alkitab dapat merasakan Tuhan berbicara kepadanya, serta senang membaca dan merenungkan firman Tuhan dalam Alkitab. Kini telah ada terjemahan Alkitab dalam bahasa Indonesia yang mudah dipahami. Dengan demikian, kamu dapat membacanya setiap hari, disapa oleh firman Tuhan, dan hidup dalamnya.

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/2024/07/29/

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 03 September 2021
Jadwal Kegiatan 6 - 10 September 2021
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 17 September 2021
Jadwal Kegiatan Sekolah 20 -25 September 2021
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 17 September 2021
EDUFAIR 2021
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 21 September 2021
Character Formation 2021
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 25 September 2021
Jadwal Kegiatan 27 September - 1 Oktober
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 26 August 2024
Terinspirasi Tokoh Dunia, Siswa SMAK 6 PENABUR Ra...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 26 August 2024
Kalender Kegiatan Mingguan 26 - 31 Agustus 2024
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 08 July 2024
Pemanfaatan Teknologi dalam Dunia Kesehatan
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 15 July 2024
Pengunaan Teknologi AI Dalam Kehidupan Sehari-hari
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 16 July 2024
Penggunaan Teknologi Dalam Pendidikan Di Era Glob...
-
Berita Lainnya - 14 December 2020
Duri Dalam Daging
Berita Lainnya - 07 January 2021
Radikal
Berita Lainnya - 08 January 2021
Halu Empire
Berita Lainnya - 11 January 2021
Obedient Sheep
Berita Lainnya - 12 January 2021
Nyanyian Pembebasan
Berita Lainnya - 31 August 2023
TILANG ELEKTRONIK
Berita Lainnya - 31 August 2023
ROV
-
Berita Lainnya - 31 August 2023
ROBOTS AS WAITERS
-
Berita Lainnya - 31 August 2023
STRUKTUR HIPOTESIS DYSON SPHERE
-
Berita Lainnya - 31 August 2023
THE USE OF ROBOT TECHNOLOGY IN FARMING
-
Berita Lainnya - 05 January 2024
QOTD NAOMI X4
Berita Lainnya - 05 January 2024
QOTD CELIA
-
Berita Lainnya - 05 January 2024
QOTD CHERYL
-
Berita Lainnya - 05 January 2024
QOTD ANGELINE
-
Berita Lainnya - 05 January 2024
QOTD AUDREY
-

Choose Your School

GO