MELAYANI SESAMA SEPERTI MELAYANI KRISTUS

Berita Lainnya - 28 June 2021

MELAYANI SESAMA SEPERTI MELAYANI KRISTUS
Oleh Saryanti, M. Pd

 

“Dan Raja itu akan menjawab mereka: Aku berkata kepadamu, sesungguhnya segala sesuatu yang kamu lakukan untuk salah seorang dari saudara-Ku yang paling hina ini, kamu telah melakukannya untuk Aku”. (Matius 25:40)
Melayani adalah suatu tindakan yang kita sadari baik ucapan, perkataan, perbuatan kita tanpa beban untuk memberi pertolongan kepada orang lain dengan tulus ikhlas, dapat melayani merupakan suatu kehormatan melakukannya dengan kesungguhan hati tanpa pamrih dan tidak mengharapkan imbalan. Tujuan melayani adalah untuk kemuliaan Tuhan sehingga apa yang kita perbuat hanya tertuju kepada Tuhan.
Tokoh yang menginspirasi dalam hal melayani adalah Bunda Teresa. Bunda Teresa adalah misionaris yang mengabdikan seluruh hidupnya untuk melayani orang miskin dan menderita. Awal mulanya Bunda Teresa seorang pengajar sekolah di India. Mengajar memang pekerjaan yang nyaman dan menyenangkan. Namun, hati nuraninya terusik dengan kemiskinan dan kelaparan yang menimpa masyarakat di sekitarnya, terutama di Calcutta.



 

Bunda Teresa pun memilih untuk terjun ke tengah-tengah penduduk, memberikan pelayanan bagi kaum papa. Berbekal pelatihan kesehatan di sebuah rumah sakit di Patna, Teresa pun memberikan perawatan medis kepada orang-orang sakit. Bunda Teresa lalu mendirikan sebuah komunitas amal yang memiliki semboyan menolong "yang termiskin di antara yang miskin".
Dari kisah Bunda Teresa kita pun dapat mencontoh bahwa melayani dengan memberi pertolongan kepada sesama kita atau orang lain dapat dengan hal-hal yang sederhana dan memberikan dampak nyata yang ada di sekitar kita seperti lingkungan keluarga, lingkungan pekerjaan, sekolah hingga masyarakat. Bahkan melakukan pekerjaan sesuai peran kita dalam kehidupan dengan didasari melayani maka akan membuahkan hasil yang baik.
Dalam Matius 25: 40 jelas tergambarkan bahwa ketika kita memberi pertolongan kepada siapa pun yang membutuhkan bahkan orang yang paling hina kita telah melakukannya untuk Tuhan. Ada banyak cara untuk melayani kepada sesama sebagai contoh kita dapat berbagi makanan bagi mereka yang membutuhkan. Kita dapat menjadi kawan yang baik, menghibur bagi teman kita yang berduka, kita dapat merawat bagi orang tua atau saudara kita yang sakit bahkan kita dapat turut mendoakan bagi orang lain.
Melayani sesama seperti melayani Kristus berarti memberi pertolongan dengan ketulusan dan kasih yang tercermin dalam perbuatan dan perkataan kita dengan hal-hal yang sederhana di lingkungan sekitar kita sehari-hari. Kristus begitu mencintai kita sebagai manusia maka selayaknya kita membalas kasih-Nya dengan melayani kepada sesama.

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita Lainnya - 20 August 2024
ENGLISH DAY | 20 AGUSTUS 2024
Berita Lainnya - 23 August 2024
ENGLISH DAY | 23 AGUSTUS 2024
ENGLISH DAY | 23 AGUSTUS 2024
Berita Lainnya - 30 August 2024
ENGLISH DAY | 30 AGUSTUS 2024
ENGLISH DAY | 30 AGUSTUS 2024
Berita Lainnya - 10 September 2024
ENGLISH DAY | 10 SEPTEMBER 2024
ENGLISH DAY | 10 SEPTEMBER 2024
Berita Lainnya - 10 October 2024
Jadilah Seperti Burung Rajawali | Jhon S. Saragih...
Salah satu ayat Alkitab yang sering dikaitkan den...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 11 January 2023
PENGAMATAN ANATOMI DAN MORFOLOGI PISCES DAN AVES
Berita BPK PENABUR Jakarta - 13 January 2023
LDK OSIS DAY 1 2023
iswa/i calon pengurus OSIS 2023 mengikuti kegiata...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 16 January 2023
LDK OSIS DAY 2 2023
Jumat (13/01) siswa/i calon pengurus OSIS SMAK...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 18 January 2023
PRAKTEK PKWU "ECOPRINT" KELAS XII 2023
Siswa/i kelas 12 IPS sangat antusias mengikuti pr...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 18 January 2023
PRESENTASI SISWA KELAS XI IPA PADA PELAJARAN PKWU...
Pemaparan presentasi dari kelas XI IPA dalam pemb...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 03 August 2023
Ibadah bulanan siswa
Berita BPK PENABUR Jakarta - 10 August 2023
JUARA 1 BUSINESS PLAN COMPETITION di Universitas ...
Tim Business Plan SMAK 2 PENABUR JAKARTA berhasil...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 12 August 2023
PENABUR SPECTACULER SMAK 2 JAKARTA | Sabtu, 12 Ag...
Keseruan Launching PSB BPK PENABUR dalam acara...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 16 August 2023
JUARA 3 MATH AND REAL SCIENCE COMPETITION (MARS) ...
Selamat kepada Ibu Vania Frisylia,S.Pd yang telah...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 11 August 2023
OPEN HOUSE SMAK 2 PENABUR JAKARTA 2023
Open House 2023 di SMAK 2 PENABUR Jakarta pada Ju...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 25 February 2024
Selamat kepada peserta Champ Competition di jenja...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 25 February 2024
Selamat kepada peserta Champ Competition di jenja...
Selamat kepada semua peserta yang telah mengik...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 25 February 2024
Selamat kepada peserta Champ Competition di jenja...
Selamat kepada semua peserta yang telah mengikuti...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 21 February 2024
Selamat Tim Pemenang Lomba Digital Marketing di S...
Selamat buat tim pemenang Lomba Digital Marketing...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 21 February 2024
Pumping Motivation | Jumat, 23 Februari 2024
"Di SMAK 2 Penabur Jakarta, semangatnya beda b...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 06 August 2024
ENGLISH DAY | 6 AGUSTUS 2024
Berita BPK PENABUR Jakarta - 04 October 2024
REXAR MINARA 2024 : OPENING & DAY 1 | JUMAT, 4 OK...
REXAR MINARA 2024 : OPENING & DAY 1 | JUMAT, 4 OK...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 05 October 2024
REXAR MINARA 2024 | DAY 2 : SABTU, 5 OKTOBER 2024
Pada Sabtu, 5 Oktober 2024, acara REXAR XII: M...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 October 2024
REXAR MINARA | DAY 3 : SENIN, 7 OKTOBER 2024
Senin, 7 Oktober 2024 - REXAR XII: MINARA berl...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 08 October 2024
REXAR MINARA | DAY 4 : SELASA, 8 OKTOBER 2024
Hari Keempat REXAR XII: MINARA – Keseruan Mobile ...

Choose Your School

GO