Pengalaman Siswa mengikuti Lomba Kompetisi Ekonomi (KOMPEK UI)

Berita Lainnya - 17 February 2022

Pengalaman Siswa mengikuti Lomba Kompetisi Ekonomi (KOMPEK UI)

Ditulis oleh: Cecilia Gisella Suryadi/ XIA1

 

KOMPEK UI merupakan lomba tingkat nasional untuk siswa siswi tingkat SMA yang diselenggarakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia setiap tahunnya. Kompetisi ini terdiri dari 4 cabang lomba yaitu Economic Quiz, Economic Debate Competition, Business Challenge, dan Economic Research Paper. Saya sendiri mengikuti cabang lomba Economic Debate Competition (EDC) mewakili SMAK 1 Penabur Jakarta. 

 

Perasaan saya saat mendaftarkan diri dalam mengikuti KOMPEK UI untuk pertama kalinya sedikit takut karena saya akan bertanding melawan berbagai murid dari sekolah-sekolah di seluruh Indonesia. KOMPEK UI sendiri terkenal sebagai lomba yang cukup terpandang dan ditunggu-tunggu sehingga KOMPEK UI tiap tahunnya dipenuhi oleh peserta yang banyak dan kompetitif. Namun, terlepas dari kekhawatiran saya tetap mendaftarkan diri dan membuat tim bersama dua teman saya. 

 

Banyak prosedur yang harus dilalui, bahkan sebelum melanjut ke babak nasional kita terlebih dulu harus melalui seleksi regional yang menurut saya tahap yang cukup melelahkan. Untuk Economic Debate / EDC sendiri, kita diharuskan untuk menulis 2 esai dengan mosi yang disiapkan. Untungnya, waktu itu masih libur sekolah sehingga saya dan teman-teman saya mempunyai cukup waktu untuk membuat esai dan merevisinya. 

 

Kurang lebih satu bulan kemudian, tibalah hari dimana pengumuman lolos tahap regional diumumkan. Ternyata, tim kami berhasil lolos dan akan melanjut ke seleksi nasional. Beberapa hari sebelum mulai perlombaan, KOMPEK mengadakan talkshow yang salah satu pembicaranya merupakan Dr. Sandiaga Uno, menurut saya talkshownya sangat menarik dan mengedukasi. Salah satu kesan baik saya mengenai talkshow adalah saat moderator menyediakan kesimpulan setiap pembicara selesai membawakan materi yang sangat mempermudah pendengar dalam menyimpulkan materi. Dua hari berikutnya, lomba KOMPEK dimulai dan berlangsung sekitar 2 hari. Melelahkan namun seru, untuk lomba debat sendiri banyak mosi yang sulit, menantang, namun ternyata seru juga untuk didebatkan sehingga kompetisi pun tidak membosankan. 

 

Tim saya berhasil lolos sampai tahap terakhir atau grand final dan akhirnya memenangkan Juara 1 lomba English Debate Competition (EDC) 2022 atau Grand Champion. Dari seluruh tahapan lomba, tahap grand final lah yang membuat perasaan saya bercampur aduk antara senang, takut, dan gelisah. Selesai lomba, perasaan sangat lega pun muncul saat pengumuman tiba dan panitia mengumumkan pemenang. Saya teriak dengan kencang dan merasa sangat senang ketika mendengar bahwa kami menang, terasa sekali bahwa seluruh jerih payah saya tidak sia-sia. 

 

KOMPEK UI bagi saya akan selalu menjadi pengalaman lomba yang tak terlupakan dan lomba paling seru yang pernah saya jalani sejauh ini. Bila ada yang tertarik untuk mengikuti KOMPEK namun masih ragu-ragu, saya sangat menyarankan untuk mencoba saja dahulu karena walaupun terlihat kompetitif dan sulit, dengan kerja keras dan usaha pasti semua akan ada hasilnya. Mari kita semua tetap berambisi, bersemangat, dan terus mencoba! Terima Kasih.

Tags:
Berita Lainnya - 01 September 2023
School (1)
Berita Lainnya - 01 September 2023
ENCHANTED NIGHT
ENCHANTED NIGHT
Berita Lainnya - 01 September 2023
A Student's Tale
A Student's Tale
Berita Lainnya - 01 September 2023
School Days (17 August Version)
School Days (17 August Version)
Berita Lainnya - 04 September 2023
Class Atmosphere
Class Atmosphere
Berita Lainnya - 28 February 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 28 Februari - 6 Maret 2022
Berita Lainnya - 21 February 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 21 Februari 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 21 Februari 2022
Berita Lainnya - 21 February 2022
FKPK Fellowship Tanjung Duren Februari 2022
FKPK Fellowship Tanjung Duren Februari 2022
Berita Lainnya - 18 February 2022
Scientific Paper 2022 Journey
Scientific Paper 2022 Journey
Berita Lainnya - 17 February 2022
Pengalaman Siswa mengikuti Lomba Kompetisi Ekonom...
Pengalaman Siswa mengikuti Lomba Kompetisi Ekonom...
Berita Lainnya - 03 August 2021
Pengalaman Pertama Mengikuti Lomba Karya Ilmiah
Berita Lainnya - 02 August 2021
Ayat Alkitab Minggu Ini 2 Agustus 2021
Ayat alkitab mingguan
Berita Lainnya - 20 July 2021
Ibadah Ucapan Syukur HUT ke-71 BPK PENABUR dan SM...
Ibadah Ucapan Syukur HUT ke-71 BPK PENABUR dan SM...
Berita Lainnya - 17 July 2021
MPLS mencapai akhir, keluarga SMAK 1 bertambah an...
MPLS mencapai akhir, keluarga SMAK 1 bertambah an...
Berita Lainnya - 15 July 2021
Vaksinasi COVID-19 Bagi Peserta Didik SMAK 1 PENA...
Vaksinasi
Berita Lainnya - 22 June 2020
Ayat Alkitab 22 Juni 2020
Berita Lainnya - 19 June 2020
Ayat Alkitab 19 Juni 2020
Berita Lainnya - 17 June 2020
Ayat Alkitab 17 Juni 2020
Berita Lainnya - 15 June 2020
Ayat Alkitab 15 Juni 2020
Berita Lainnya - 11 June 2020
Berbagi Melalui Karya
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 06 January 2021
Ibadah Awal Tahun 2021
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 23 December 2020
Prestasi The 5th International Olympiad of Metrop...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 17 December 2020
Aksi Sosial Natal 16 Desember 2020
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 16 December 2020
"Jangan takut, Juruselamat telah lahir" Kebaktian...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 16 December 2020
Perayaan Natal SMAK 1 PENABUR Jakarta

Choose Your School

GO