NAPAK TILAS KE LUBANG BUAYA BUKTI KETANGGUHAN PANCASILA

Berita BPK PENABUR Jakarta - 04 October 2022

NAPAK TILAS KE LUBANG BUAYA

BUKTI KETANGGUHAN PANCASILA

 

  Pada hari Selasa, 4 September 2022, SDK 6 PENABUR Jakarta mengadakan Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila.  Seluruh guru dan peserta didik mengikuti upacara dengan hikmat secara hybrid.  Upacara dipimpin oleh Kepala Sekolah sebagai instruktur upacara.

  Dalam amanatnya, instruktur upacara meminta peserta untuk mengingat kembali peristiwa bersejarah yang terjadi 57 tahun yang lalu pada tanggal 30 September 1965.  Pada saat itu, di tengah kondisi bangsa yang baru merdeka, terjadi pemberontakan dari kelompok yang tidak menginginkan Indonesia memiliki ideologi Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa.  Peristiwa tersebut disebut dengan Gerakan 30 September yang digawangi oleh Partai Komunis Indonesia (PKI) atau lebih dikenal sebagai G 30 S/PKI.

  Dalam peristiwa itu, terjadi penculikan para perwira TNI (Tentara Nasional Indonesia) yang kini dihormati sebagi Pahlawan Revolusi.  Namun, pada tanggal 1 Oktober 1965, gerakan tersebut dapat dihentikan oleh seluruh Bangsa Indonesia. Hal ini menunjukkan  bahwa Bangsa Indonesia memiliki persatuan dan tekad yang bulat untuk tidak memiliki paham yang lain dan hanya ada Pancasila sebagai dasar negara.

  Lebih lanjut, instruktur upacara menyampaikan bahwa peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini dimaksudkan agar anak–anak dapat menghargai dan mempertahankan kesatuan dan persatuan bangsa Indonesia dengan dasar Pancasila. Sebagai siswa sekolah dasar, banyak cara dapat dilakukan untuk mempertahankan keutuhan bangsa Indonesia dengan mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila.   Sebagai contoh, beribadah dengan bersungguh-sungguh dan menghormati teman yang berbeda keyakinan merupakan pengamalan sila kesatu.  Ada juga yang melakukan dengan cara mencintai produk dan budaya, serta berperilaku hemat sebagai wujud pengamalan sila kelima.

  Dengan melakukan itu semua, anak-anak sudah turut serta menjaga keutuhan bangsa dengan mengakui bahwa Pancasila ada di hati kita. Setiap pelajar Indonesia harus mempunyai Profil Pelajar Pancasila, yaitu: Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan Berakhlak Mulia; Berkebhinekaan global ; Gotong Royong ; Mandiri ; Bernalar Kritis ; Kreatif.  Hal ini selaras dengan tema Hari Kesaktian Pancasila tahun 2022 yaitu Bangkit Bergerak Bersama Pancasila.

  Pada saat upacara, anak-anak juga diajak untuk melakukan napak tilas virtual ke Museum Kesaktian Pancasila.  Anak-anak dapat menyaksikan rekaman kejadian sejak awal mula terjadinya peristiwa G 30 S/PKI melalui diorama-diorama hingga beberapa relik atau barang bukti dari peristiwa tersebut.  Kesan haru dan sedih terpancar saat bersama-sama mencermati setiap tayangan diorama yang menunjukkan perbuatan keji terhadap para perwira TNI di Lubang Buaya kala itu.  Diharapkan dengan napak tilas ini, maka semangat menjaga kedaulatan negara berlandaskan Pancasila tetap terpelihara di hati sanubari setiap anak dan guru.  Mari kita jaga keutuhan Indonesia dan ideologi dasar Pancasila!

 

 

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 11 February 2023
MOTIVATION TRAINING GRADE VI SDK 6 PENABUR JAKART...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 11 February 2023
PRINCE OF EGYPT GRADE 1 SESSION
   Sabtu, 11 Februari 2023 adalah hari yang istim...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 06 March 2023
Menulis Itu Asik
Salah satu kemampuan berliterasi adalah menulis. ...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 27 March 2023
Follow Up Retret “Agere Contra”
Pada Senin 27 Maret 2023, guru dan karyawan SDK P...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 02 May 2023
AKU BERANI KARENA DIA BANGKIT
Aku Jadi Berani Karena Dia Bangkit adalah tema Pa...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 09 September 2023
KIDS OLYMPIC GAMES
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 September 2023
IBADAH SISWA KELAS I,III,V
"Beribadahlah dengan tulus dan sukacita sebagai u...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 21 September 2023
SULTAN (Siap Untuk Melanjutkan di P4)
"SULTAN" (Siap Untuk Melanjutkan di P4) adalah ke...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 22 September 2023
THREE WAY CONFERENCE
Selamat #bestkids SDK 6 PENABUR Jakarta atas pres...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 02 October 2023
Sex Education For Grade V
Pendidikan seksualitas sangat penting bagi anak, ...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 13 March 2024
Story Telling Time!
Berita BPK PENABUR Jakarta - 15 March 2024
SCHOOL IMMERSION PROGRAM Academic Year 2023/2024...
Wooohoooo! It's all about getting to know the cu...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 14 March 2024
IN HOUSE FIELDTRIP “SCIENCE Delightful SIX wit...
IN HOUSE FIELDTRIP “SCIENCE Delightful SIX with ...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 23 March 2024
Pembagian Rapor Mid Semester 2 (1)
Pembagian Rapor Mid Semester 2 #Bestkids bagaima...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 27 March 2024
Service Excellence SDK 6
Service Excellence SDK 6 Pada hari Rabu, 27 Mare...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 11 June 2024
INHOUSE FIELD TRIP Kelas II Dan III
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 June 2024
INHOUSE FIELD TRIP Kelas IV
INHOUSE FIELD TRIP Kelas IV
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 June 2024
INHOUSE FIELD TRIP Kelas V
INHOUSE FIELD TRIP Kelas V
Berita BPK PENABUR Jakarta - 08 June 2024
Project Based Learning Exhibition SDK 6 Penabur J...
Project Based Learning Exhibition SDK 6 Penabur J...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 13 June 2024
Spirit Of Braveness SDK 6 Penabur Jakarta
Spirit Of Braveness SDK 6 Penabur Jakarta
Berita Lainnya - 31 December 2020
Hasil Karya Siswa dalam Kegiatan Perpustakaan
Berita Lainnya - 10 February 2021
Fun for Festival, Kegiatan Perpustakaan
Fun for Festival, Kegiatan Perpustakaan
Berita Lainnya - 28 August 2020
Kegiatan UKGS Edisi Agustus 2020
Berita Lainnya - 03 March 2021
Berbagi Kasih Dengan Sesama
Berita Lainnya - 01 March 2022
Best Readers eLib PENABUR edisi Februari 2022
Best Readers eLib PENABUR edisi Februari 2022

Choose Your School

GO