SMAK PENABUR Gading Serpong Menjadi Tuan Rumah Lokabhara 2024

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 26 September 2024

 

Pada 14 September 2024, ratusan Pramuka di area Jabodetabek berdatagan di SMAK PENABUR Gading Serpong karena disinilah Acara Lokabhara 2024 dihelat.  Kompleks Gading Serpong menjadi tuan rumah Lokabhara 2024, sebuah ajang Lomba Pramuka dan Saka Bhayangkara yang diinisiasi oleh Polsek Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. Acara ini diharapkan menjadi ajang kompetisi yang seru dan mempererat persaudaraan di antara anggota Pramuka dari berbagai pangkalan.

 

 

Lokabhara 2024 akan menggelar berbagai perlombaan yang dibagi untuk tiga jenjang: Siaga, Penggalang, dan Penegak. Beberapa lomba yang akan dilaksanakan antara lain:

  1. PUPK (Pengetahuan Umum dan Pengetahuan Pramuka)
  2. SANDI Kotak - Lomba keterampilan dalam memahami dan menggunakan sandi pramuka.
  3. Pionering - Lomba yang menguji kemampuan merangkai dan membuat struktur menggunakan tali dan kayu.
  4. LKBBT (Lomba Keterampilan Baris-Berbaris Tongkat) - Uji kekompakan dan kedisiplinan dalam baris-berbaris menggunakan tongkat dan dilanjut Fariasi Formasi dan yel-yel.

Setiap lomba ini dirancang untuk mengasah keterampilan pramuka dari berbagai usia, menantang mereka dalam berpikir kritis, bekerja sama, dan menunjukkan kemampuan terbaik mereka.

 

 

Selain perlombaan untuk anggota Pramuka, Lokabhara 2024 juga menyelenggarakan berbagai lomba khusus bagi para pembina dan anggota Saka Bhayangkara. Acara ini akan semakin meriah dengan adanya bazar makanan yang berlangsung sepanjang acara, memberikan kesempatan kepada peserta dan pengunjung untuk menikmati berbagai hidangan sambil menyaksikan lomba.

 

Tahun ini SMAK PENABUR Gading Serpong belum berhasil meraih pencapaian tertentu, namun sebagai tuan rumah yang baik, kami berusaha melayani dengan segala fasilitas dan kermahan serta pertandingan yang sportif demi hubungan baik di masa depan. Meskipun banyak pemenang yang akan lahir dari acara ini, tujuan utama dari Lokabhara 2024 adalah untuk menjalin relasi dan memperkuat komunikasi antar ambalan dan pangkalan. Dengan semangat persaudaraan, acara ini menjadi wadah untuk berbagi pengalaman, belajar satu sama lain, dan memperkuat persatuan di antara anggota Pramuka.

 

 

Lokabhara 2024 di SMAK PENABUR Gading Serpong tidak hanya akan menjadi ajang kompetisi, tetapi juga perayaan kebersamaan dan kolaborasi yang mendukung semangat kepramukaan.

 

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita Lainnya - 19 January 2021
Cerita dalam Bahasa Mandarin
Berita Lainnya - 25 January 2021
Fun Science di Kelas 1
Berita Lainnya - 26 January 2021
Storytelling website
Berita Lainnya - 29 January 2023
MOON FESTIVAL
Jangan Lewatkan Special Performance Moon Festival...
Berita Lainnya - 27 January 2023
RETREAT KELAS V
Selamat mengikuti Retreat untuk siswa/i Jenjang K...
Berita Lainnya - 19 November 2022
Sex Education T.P. 22/23
Berita Lainnya - 29 October 2022
Persekutuan Doa Orang Tua T.P. 22/23
Persekutuan Doa Orang Tua T.P. 22/23
Berita Lainnya - 29 October 2022
PESTA SIAGA T.P. 22/23
PESTA SIAGA T.P. 22/23
Berita Lainnya - 26 July 2023
Perayaan Hari Anak Nasional SDK 4 PENABUR!
Perayaan Hari Anak Nasional SDK 4 PENABUR!
Berita Lainnya - 26 July 2023
Ibadah Syukur HUT BPK PENABUR JAKARTA ke-73
Ibadah Syukur HUT BPK PENABUR JAKARTA ke-73
Berita Lainnya - 15 May 2024
Daftar 30 SMA Terbaik di Jakarta, Cek Buat Refere...
Berita Lainnya - 16 May 2024
38 SMA dan MA Terbaik di Banten Masuk Top 1000 di...
38 SMA dan MA Terbaik di Banten Masuk Top 1000 di...
Berita Lainnya - 20 May 2024
Daftar 10 SMA Terbaik di Provinsi Banten yang Waj...
Daftar 10 SMA Terbaik di Provinsi Banten yang Waj...
Berita Lainnya - 21 May 2024
Daftar 10 SMA Terbaik di Jawa Barat Berdasarkan N...
Daftar 10 SMA Terbaik di Jawa Barat Berdasarkan N...
Berita Lainnya - 27 May 2024
Study Tour Juga Bisa Pakai Kereta Api Luar Biasa,...
Study Tour Juga Bisa Pakai Kereta Api Luar Biasa,...
Berita Lainnya - 18 June 2024
Dukung Generasi Muda agar Mandiri, Tangguh, dan C...
Berita Lainnya - 28 June 2024
Resensi Buku: All About Teamwork
Resensi Buku: All About Teamwork
Berita Lainnya - 31 July 2024
Penabur Children Choir Luncurkan Album Rohani Per...
Penabur Children Choir Luncurkan Album Rohani Per...
Berita Lainnya - 09 August 2024
Top! Tim Pelajar Indonesia Borong 4 Medali di Oli...
Top! Tim Pelajar Indonesia Borong 4 Medali di Oli...
Berita Lainnya - 21 August 2024
Bangga Ikut Kibarkan Merah Putih, Begini Cerita S...
Bangga Ikut Kibarkan Merah Putih, Begini Cerita S...
Berita Lainnya - 23 September 2024
Spirit of Adventure 2024, 1.094 Siswa SMPK PENABU...
Berita Lainnya - 03 October 2024
Hari Penglihatan Sedunia, Optik Seis dan Hoya Gel...
Hari Penglihatan Sedunia, Optik Seis dan Hoya Gel...
Berita Lainnya - 18 October 2024
Kyūdō
Kyūdō
Berita Lainnya - 21 October 2024
Aku Suka Berlari
Aku Suka Berlari
Berita Lainnya - 22 October 2024
Perjalanan Olahraga Favoritku
Perjalanan Olahraga Favoritku

Choose Your School

GO