Dari Hobi, Kakak Beradik Kompak Melaju ke Ajang Puteri Anak Indonesia

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 20 October 2023

 

Chantal Ling dan Quincy Kalyani, kakak adik asal SDK PENABUR Depok memulai hobi catwalk sejak satu tahun yang lalu. Dengan dukungan sang Mama, Quincy yang duduk di kelas IV dan Chantal di kelas VI, mengikuti kursus modeling seusai sekolah. Disana mereka diajarkan banyak hal, dari catwalk, hair do, hingga make up

 

Berbekal keinginan untuk mengembangkan diri, Quincy dan Chantal rajin berpartisipasi di berbagai perlombaan modeling. Baru-baru ini, kedua kakak beradik tersebut kompak mendulang prestasi di tingkat provinsi DKI Jakarta. Quincy berhasil meraih predikat Puteri Batik Cilik 2023, sedangkan Chantal mendapatkan gelar Puteri Anak Indonesia Jakarta Pariwisata.

 

“Persiapan nya cukup banyak, ada latihan untuk sesi wawancara, speech untuk babak grand final, tanya jawab tentang pengetahuan umum, unjuk bakat tarian kontemporer, hingga menjahit gaun ke desainer langganan.” ujar Chantal yang mengaku selama dua bulan mempersiapkan diri secara intensif. Pada kesempatan tersebut, Chantal mendapat kesempatan untuk speech, disitu Ia membahas bagaimana etika berbicara dengan orang lain, seperti harus menjaga etika, cara bersikap, menghormati, serta menghargai orang lain.

 

Chantal bersama belasan peserta lainnya menjalani karantina selama 3 hari 2 malam di sebuah hotel di Jakarta. Disana Chantal mengikuti proses wawancara, diajarkan ilmu catwalk, public speaking, kepribadian, juga pengetahuan umum tentang Jakarta. 

 

“Selama karantina sikap, cara berjalan, dan duduk juga dinilai.” ungkap Chantal yang selalu duduk dengan tegak dan anggun dimanapun dan kapan pun.

 

Sukses meraih juara dua, Chantal dan keenam pemenang lainnya, termasuk Quincy, berhak melaju ke tingkat nasional di ajang Puteri Remaja Indonesia 2023. Perlombaan dilaksanakan pada 28 Oktober - 1 November 2023 dan babak grand final digelar 31 Oktober 2023 di Gedung Usmar Ismail, Jakarta Selatan.

 

“Mengikuti ajang ini adalah pengalaman tak terlupakan bagi saya. Terima kasih kepada guru dan teman-teman yang telah mendukung saya lewat vote. Selama proses persiapan, saya pun telah membagi fokus dengan baik antara belajar dan modeling, jadi tidak ada yang terganggu.” tutur Chantal.

 

Chantal turut membagikan tips bagi siswa yang ingin menekuni hobi modeling, “Percaya diri, tingkatkan jiwa leadership, rajin berlatih, dan semangat belajar adalah kunci sukses dari modeling.” ucap Chantal.

 

Chantal dan Quincy adalah dua diantara siswa SDK PENABUR Depok yang berprestasi. Sekolah yang terletak di Jalan Raden Saleh No.44-45, Sukmajaya, Depok, Jawa Barat ini sangat mendukung perkembangan setiap personal siswanya. Bagi yang ingin berkunjung ke sekolah atau mengetahui informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor WhatsApp 0878-2020-0055.



***

Mari bergabung di BPK PENABUR Jakarta https://psbjakarta.bpkpenabur.or.id 

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 03 October 2024
Toilet Training: Life Skill Wajib untuk Anak Usia...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 04 October 2024
Keren! Siswa SDK 10 PENABUR Boyong Medali Perak P...
Keren! Siswa SDK 10 PENABUR Boyong Medali Perak P...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 04 October 2024
Siswi SMPK PENABUR Kota Jababeka : Dari Hobi menj...
Siswi SMPK PENABUR Kota Jababeka : Dari Hobi menj...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 07 October 2024
Aku Senang Menjaga Kebersihan Diri
Aku Senang Menjaga Kebersihan Diri
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 08 October 2024
Senam Pagi Bersama Guru & Karyawan di SMAK 7 PENA...
Senam Pagi Bersama Guru & Karyawan di SMAK 7 PENA...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 24 October 2024
Daniel Benjamin Indrajaya, Dari Tertarik IPA hing...
Berita Lainnya - 17 October 2020
LOMBA TIK TOK TRIAL CLASS
Berita Lainnya - 17 February 2021
TIPS CARA MENGATUR WAKTU DENGAN BAIK
Berita Lainnya - 19 February 2021
Tips dan Trik belajar Matematika kelas 4
Berita Lainnya - 06 April 2021
Fakta Menarik Tentang Pembelajaran PPKN di Kelas 1
Pendidikan dan pembelajaran sangat penting untuk ...
Berita Lainnya - 15 December 2020
5 PENGETAHUAN YANG AKAN KALIAN DAPATI KETIKA BELA...
Berita Lainnya - 15 December 2020
TESTIMONI SETELAH BELAJAR IPS
Berita Lainnya - 15 December 2020
HASIL KARYA IPS
Berita Lainnya - 19 January 2021
Asyiknya Belajar Matematika di Kelas 2
Berita Lainnya - 19 January 2021
Cerita dalam Bahasa Mandarin
Berita Lainnya - 26 July 2023
Ibadah Syukur HUT BPK PENABUR JAKARTA ke-73
Berita Lainnya - 08 August 2023
RAISE THE STAR SDK 4 PENABUR Jakarta diikuti deng...
RAISE THE STAR SDK 4 PENABUR Jakarta diikuti deng...
Berita Lainnya - 21 February 2024
Let God Transform You Inwardly by A Complete Chan...
Let God Transform You Inwardly by A Complete Chan...
Berita Lainnya - 01 March 2024
Cambridge Festival Dorong Siswa Indonesia Siap Ha...
Cambridge Festival Dorong Siswa Indonesia Siap Ha...
Berita Lainnya - 01 March 2024
Keren! 15 Siswa Indonesia Raih Penghargaan
Keren! 15 Siswa Indonesia Raih Penghargaan
Berita Lainnya - 31 July 2024
Penabur Children Choir Luncurkan Album Rohani Per...
Berita Lainnya - 09 August 2024
Top! Tim Pelajar Indonesia Borong 4 Medali di Oli...
Top! Tim Pelajar Indonesia Borong 4 Medali di Oli...
Berita Lainnya - 21 August 2024
Bangga Ikut Kibarkan Merah Putih, Begini Cerita S...
Bangga Ikut Kibarkan Merah Putih, Begini Cerita S...
Berita Lainnya - 28 August 2024
BPK PENABUR Jakarta Gelar Dream Star 2024 Bersina...
BPK PENABUR Jakarta Gelar Dream Star 2024 Bersina...
Berita Lainnya - 29 August 2024
Siswa Indonesia Raih 3 Medali di Olimpiade Astron...
Siswa Indonesia Raih 3 Medali di Olimpiade Astron...

Choose Your School

GO