Career Day: Menguapkan Kabut Ketidaktahuan

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 September 2024

 

Career Day di SMAK PENABUR Gading Serpong berusaha menjawab kebingungan-kebingungan ini. Acara yang dirancang untuk memudarkan kabut ketidaktahuan tentang masa depan karir ini menjadi momen penting bagi siswa untuk mendapatkan panduan yang lebih jelas mengenai pilihan pekerjaan dan jalur pendidikan yang sesuai.

 

Dalam Career Day, SMAK PENABUR Gading Serpong menghadirkan 20 pilihan cabang karir yang dapat dijelajahi oleh para siswa. Setiap cabang menawarkan wawasan tentang pekerjaan-pekerjaan yang beragam, dari dunia bisnis, teknologi, seni, hingga ilmu kesehatan. Selain itu, para profesional yang diundang memberikan gambaran nyata tentang perjalanan karir yang telah mereka tempuh, termasuk tantangan dan peluang yang ada di setiap bidang.

 

 

Career Day ini bukan hanya sekadar acara, tetapi fasilitas luar biasa yang disediakan oleh sekolah bagi para siswanya. Dengan menghadirkan berbagai narasumber dan ahli di bidang masing-masing, siswa tidak hanya dibekali informasi, tetapi juga pengalaman langsung dari para profesional. Mereka dapat bertanya, berdiskusi, dan mendapatkan arahan yang lebih terfokus sesuai minat dan bakat mereka.

 

 

Dengan adanya Career Day, para siswa diharapkan bisa membuat keputusan yang lebih matang tentang masa depan mereka. Bukan hanya memilih pekerjaan berdasarkan tren, tetapi menemukan passion yang sesuai dengan bakat dan keahlian mereka. SMAK PENABUR Gading Serpong melalui acara ini mengajak setiap siswanya untuk tidak lagi terjebak dalam ketidaktahuan, melainkan memiliki visi yang lebih jelas dan terarah dalam meraih kesuksesan di masa depan.

 

Ibu Angel Emy selaku ketua Event Carrer Day menjelaskan, "Career Day adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh SMAK PENABUR GADING SERPONG. Kegiatan ini memiliki tujuan untuk memberikan informasi, wawasan dan pengetahuan kepada peserta didik mengenai profesi pekerjaan yang sedang jadi 'primadona' di Indonesia dengan menghadirkan narasumber yang berkualitas. Narasumber yang dihadirkan berasal dari 20 profesi yang merupakan aspirasi siswa/i sendiri. Kerennya yang hadir sebagai narasumber sebagian besar adalah alumni dari SMAK PENABUR GADING SERPONG. Para alumni sangat antusias karena dipercaya untuk datang ke almamaternya dan bisa berbagi informasi dengan adik-adik kelasnya". Angel; menambahkan, "Acara berlangsung sangat baik dan banyak siswa-siswi yang terinspirasi"

Career Day bukan hanya tentang memilih karir, tetapi juga tentang memahami bahwa setiap keputusan yang diambil sekarang akan memengaruhi perjalanan hidup selanjutnya.

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 13 May 2021
HARI KENAIKAN TUHAN YESUS
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 13 May 2021
SELAMAT IDUL FITRI
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442 H, Minal Aidzin...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 27 April 2021
DUKA KAPAL NANGGALA
Keluarga besar @bpkpenaburjakarta turut berdukaci...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 04 April 2021
UCAPAN SELAMAT PASKAH
SDK 4 PENABUR MENGUCAPKAN SELAMAT PASKAH 2021 K...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 21 April 2021
HARI KARTINI
SDK 4 PENABUR Jakarta Mengucapkan "SELAMAT MEMPE...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 15 February 2024
Perpaduan Sains dan Fesyen demi Keseimbangan Alam...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 15 February 2024
Artnovum 2024: Pergi untuk Kembali, Menyajikan Ke...
Artnovum 2024: Pergi untuk Kembali, Menyajikan Ke...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 16 February 2024
Akuaponik : Sistem Budidaya Akuakultur dan Hidrop...
Akuaponik : Sistem Budidaya Akuakultur dan Hidrop...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 16 February 2024
Intellectual Property Rights Seminar in SMAK 1 PE...
Intellectual Property Rights Seminar in SMAK 1 PE...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 19 February 2024
Membuat Konten tanpa Flexing dan Humblebragging, ...
Membuat Konten tanpa Flexing dan Humblebragging, ...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 02 July 2024
Perjalanan Jennifer Colin Jadi Atlet Basket hingg...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 03 July 2024
Public Speaking Bawa Efek Spillover, Kunci Utama ...
Public Speaking Bawa Efek Spillover, Kunci Utama ...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 04 July 2024
TKK 1 PENABUR : Tanamkan Karakter Anak melalui Ge...
TKK 1 PENABUR : Tanamkan Karakter Anak melalui Ge...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 05 July 2024
Meriahnya Smukiez Olympics SMAK 1 PENABUR
Meriahnya Smukiez Olympics SMAK 1 PENABUR
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 08 July 2024
Kegiatan Seru di Akhir Momen Liburan Sekolahmu
Kegiatan Seru di Akhir Momen Liburan Sekolahmu
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 October 2020
Bina Iman Kelas VI T.P. 2020/2021
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 October 2020
Trial Class T.P. 2020/2021
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 October 2020
Cara Mengambil Gigi Susu Secara Mandiri
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 21 October 2020
Tips dan Trik Belajar Membaca untuk Siswa Kelas 1
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 13 October 2020
5 TIPS MENGATASI KEBOSANAN ANAK SELAMA MENGIKUTI ...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 23 September 2024
Spirit of Adventure 2024, 1.094 Siswa SMPK PENABU...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 03 October 2024
Hari Penglihatan Sedunia, Optik Seis dan Hoya Gel...
Hari Penglihatan Sedunia, Optik Seis dan Hoya Gel...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 18 October 2024
Kyūdō
Kyūdō
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 21 October 2024
Aku Suka Berlari
Aku Suka Berlari
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 22 October 2024
Perjalanan Olahraga Favoritku
Perjalanan Olahraga Favoritku

Choose Your School

GO