Family Ministry merupakan program yang mengajak kerjasama membangun karakter Anak baik di sekolah maupun di Rumah. Melalui masing-masing keluarga saling melakukan kasih dan melakukan suatu tindakan kasih bersama-sama, demikian terbangun keharmonisan di dalam keluarga dan juga menghadirkan anak yang memiliki karakter yang sesuai dengan karakter Kristiani. Pembukaan Family Ministry dibekali dengan pengetahuan betapa pentingnya memahami hal-hal yang berkaitan dengan Bullying dan juga secara alkitabiah memahami terkait memberikan waktu kepada keluarga. sebagai orangtua tentu perlu diberikan pembekalan dalam membentuk karakter anak. Demikian melalui event pembukaan Family Ministry orang tua bersama dengan anak-anak saling belajar untuk membangun kasih bersama-sama.
Melalui tema Me and My Family Parenting dan pembukaan Family Ministry mengajak orangtua juga turut serta meluangkan waktu dengan anak yang berkualitas. artinya bukan hanya sekedar bersama saja akan tetapi juga meluangkan waktu untuk berdiskusi dengan anak.
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR